BMKG: Sebagian Jakarta Diperkirakan Hujan dari Pagi Hingga Sore
Ilustrasi. Hujan akan turun di sejumlah kota besar di Indonesia. (ANTARA/Abdul Fatah)
MerahPutih.com - Prakiraan cuaca hari ini, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi bahwa sebagian wilayah Jakarta akan turun hujan pada Minggu dari pagi hingga sore.
Selain itu, BMKG juga mengeluarkan peringatan dini mengenai kemungkinan hujan disertai petir/kilat dan angin kencang.
Baca Juga:
Gempa dan Tsunami Ancam Daerah Tujuan Mudik, BMKG: Tak Bisa Diprediksi, Tapi Siap-siap
"Waspada potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang dengan durasi singkat di sebagian wilayah Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur pada siang dan sore hari," demikian peringatan yang dilansir dari laman bmkg.go.id pada Sabtu (23/4).
Pagi hari hujan ringan diperkirakan akan turun di Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Jakarta Utara dan berawan di Jakarta Timur serta di Kepulauan Seribu.
Pada siang menuju sore hujan ringan diperkirakan mengguyur Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Timur, dengan hujan intensitas sedang turun di Jakarta Selatan.
Baca Juga:
BMKG Prediksi Hujan Disertai Kilat Terjadi di Sebagian Jabodetabek
Sementara itu, langit berawan akan menyelimuti Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu.
Pada malam hari, seluruh wilayah Jakarta akan diperkirakan diselimuti langit cerah berawan.
Kemudian pada Senin dini hari, langit cerah berawan akan menyelimuti wilayah Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu. Dengan cuaca berawan di Jakarta Selatan, Jakarta Timur.
Adapun suhu udara di seluruh wilayah DKI Jakarta berkisar antara 24 hingga 32 derajat celcius, dengan tingkat kelembapan udara mencapai 70 sampai 95 persen. (*)
Baca Juga:
Bagikan
Mula Akmal
Berita Terkait
BMKG Catat Angin Kencang, Layanan Kapal Cepat Kepulauan Seribu Disetop Sementara
AFC FUTSAL ASIAN CUP 2026: Timnas Indonesia Kalahkan Korea Selatan dengan Skor 5-0
Gempa Bumi Magnitudo 4,5 Guncang Bantul Yogyakarta, Bikin Panik
Karhutla di Aceh Barat Berpotensi Terus Meluas, BMKG Ingatkan Masyarakat Waspada Sepekan Ke Depan
Pemprov DKI Buka Peluang Perpanjang Modifikasi Cuaca hingga 1 Februari 2026
Gempa M 5,7 Guncang Pacitan, Getaran Terasa hingga Bali
Prakiraan Cuaca Jakarta 27 Januari 2026: Sebagian Wilayah Diguyur Hujan hingga Malam Hari
Modifikasi Cuaca Hari Ke-11, Tebar Garam di Tangsel dan Laut Jawa
Hujan Lebat yang Dapat Disertai Angin Kencang Akan Terjadi di Sejumlah Wilayah di Indonesia hingga 29 Januari, BNPB Imbau Tingkatkan Kewaspadaan
Gubernur Pramono Pastikan Tidak Ada Ampun Bagi Pencuri Kabel PJU Cilincing