Bintang Timnas U-23 Jens Raven Cedera Serius Usai Bawa Garuda Muda ke Final, Absen Lawan Vietnam?
Penyerang Timnas U-23, Jens Raven (MP/Didik)
Merahputih.com - Manajer Timnas U-23 Indonesia, Ahmed Zaki Iskandar, menyatakan bahwa kondisi cedera striker Jens Raven akan dipantau secara intensif. Raven terlihat pincang usai laga semifinal Kejuaraan ASEAN U-23 2025 melawan Thailand di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Jumat kemarin.
"Besok kondisinya akan diobservasi," ujar Zaki, Jumat (25/7).
Baca juga:
Semifinal Piala AFF U23 2025: Timnas Indonesia Kalahkan Thailand Lewat Adu Penalti dengan Skor 7-6
Raven, yang juga pencetak gol penting dalam pertandingan tersebut, mengalami masalah fisik di menit-menit akhir babak perpanjangan waktu.
Golnya di menit ke-84, memanfaatkan umpan sepak pojok Rayhan Hannan, membawa Indonesia menyamakan kedudukan setelah Thailand unggul lebih dulu lewat Yotsakon Burapha. Gol tersebut merupakan yang ketujuh bagi Raven di turnamen ini, setelah sebelumnya mencetak enam gol saat melawan Brunei Darussalam.
Pertandingan sengit tersebut berakhir dengan adu penalti, di mana Garuda Muda berhasil mengalahkan Thailand dengan skor 7-6, memastikan tiket ke final.
Baca juga:
Suara Gerald Vanenburg Habis Usai Berteriak Keras Sepanjang Laga Sampai Tak Bisa Bicara
Selain Jens Raven, Zaki juga menyampaikan bahwa kondisi Tony Firmansyah dan Arkhan Fikri akan dievaluasi lebih lanjut. Kedua pemain ini tidak tampil dalam laga semifinal; Arkhan berada di bangku cadangan, sementara Tony tidak masuk dalam daftar pemain.
"Kami juga akan memantau perkembangan kondisi terakhir Toni dan Arkhan Fikri," tambah Zaki.
Kemenangan ini mengantarkan Indonesia ke final untuk menghadapi Vietnam pada Selasa (29/7) di SUGBK. Menjelang laga krusial ini, Zaki menekankan pentingnya pemulihan total bagi seluruh pemain.
Bagikan
Angga Yudha Pratama
Berita Terkait
Timnas Indonesia Akan Jajal Bulgaria, Kepulauan Salomon, atau St. Kitts Nevis, Erick Thohir: Ujian Bersaing di Level Dunia
Indonesia Tuan Rumah FIFA Series 2026, Tampilkan Timnas Bulgaria, Kepulauan Salomon, dan St.Kitts Nevis Selain Skuad Garuda
John Herdman Jadi Pelatih, Saddil Ramdani Ungkap Kerinduan Berseragam Timnas Indonesia
Jadi Lawan Pertama Timnas Indonesia di ASEAN Championship 2026, Kamboja Buat Pijakan Awal
Jadwal Lengkap ASEAN Championship 2026: Timnas Indonesia Buka Kiprah Hadapi Kamboja, Singapura Lawan Terakhir
Segrup Vietnam di ASEAN Championship, Ujian Bagus untuk Timnas Indonesia Menurut John Herdman
Timnas Indonesia Berada di Grup Tidak Mudah di ASEAN Championship, Rizky Ridho: Kami Berusaha Akhiri Penantian
Timnas Indonesia Belum Pernah Juara Piala AFF, John Herdman Ingin Cetak Sejarah
Asisten Pelatih Cesar Meylan Akan Memainkan Peran Penting di Timnas Indonesia
Lawan Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2026 Segera Diketahui, Simak Jadwal, Live Juga Link Streaming Drawing Grup