Bicara Tentang Kesehatan Mental, Grrrl Gang Rilis 'Better Than Life'

Febrian AdiFebrian Adi - Minggu, 03 September 2023
Bicara Tentang Kesehatan Mental, Grrrl Gang Rilis 'Better Than Life'

Grrrl Gang rilis lagu terbaru. (Foto: Dok/

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PERJUANGAN dalam menghadapi gangguan metal seseorang patut diacungi jempol. Mereka yang mencoba menenangkan diri, menerima diri, dan menjadi lebih baik adalah sebuah perjuangan. Hal ini persis seperti apa yang dirasakan oleh vokalis dari Grrrl Gang Angeeta Sentana. Perjuangan tersebut lalu dirangkum dalam sebuah lagu berjudul Better Than Life.

Lagu ini bercerita tentang Angeeta menghadapi gangguan mental. Tak sendirian, Angeeta dibantu oleh Edo Alventa dalam menyelesaikan lagu ini. Edo secara tajam menggambarkan semangat Angeeta untuk menerimanya sebagai sesuatu yang 'normal', meskipun ada saat-saat ketika dia merasa kewalahan dan terperangkap dalam tubuh dan pikiran yang 'tidak sehat'.

"Didiagnosis memiliki gangguan mental bukanlah hal yang menyenangkan. Saya masih dalam proses untuk menerimanya sebagai bagian yang 'normal' dalam hidup, namun ada kalanya saya sangat merasa sedih karenanya,” ungkap Angee dalam keterangan resmi yang diterima Merah Putih, Rabu (30/8).

Baca juga:

Grrrl Gang Lepas 'Spunky!' Sebagai Pembuka untuk Album Baru

Lebih lanjut, Perspektif Angee terhadap kondisinya cenderung ke arah pandangan yang lebih sinis dan skeptis, daripada pandangan yang positif dan optimis.

Tak hanya dalam bentuk lagu, lagu Better Than Life digambarkan kembali oleh Grrrl Gang dalam sebuah video musik yang disutradarai oleh Bathroom Girls. Video musik ini sekaligus menjadi salah satu bagian dari sebuah sekuel, dengan Better Than Life sebagai episode terakhir.

Dalam video tersebut, terlihat seorang gadis introvert mencari validasi di antara teman-temannya saat keramaian pesta. Karena hilang kesadaran, dia menari dengan agresif sendirian di antara kerumunan. Dia memutuskan untuk bersenang-senang sendiri yang belum pernah dilakukan sebelumnya, dia tidak peduli lagi dengan lingkungannya dan hanya ingin merasa bebas.

Baca juga:

Grrrl Gang Lepas Single Kedua 'Rude Awakening'

Di sisi lain, Grrrl Gang juga tengah menyiapkan debut album Spunky! yang melibatkan Lafa Pratomo sebagai produser. Meskipun merupakan pilihan yang tidak biasa bagi Grrrl Gang, keahlian Lafa mampu meningkatkan kualitas suara band ini, memperkuat suara gitar Edo, bass Akbar yang bergemuruh, dan ketukan megah dari additional drummer Muhammad Faiz Abdurrahman, sekaligus mempertahankan energi khas mereka.

Adapun artwork album Grrrl Gang didesain oleh Tiny Studio dan akan tersedia dalam berbagai format, termasuk digital, CD, kaset, dan varian vinyl eksklusif yang terbatas. (Far)

Baca juga:

Grrrl Gang Wakili Indonesia Bermain di Festival SXSW 2021

#Musik #Musik Indonesia #Musisi Indonesia
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
Bangkutaman Kembali dengan 'Mencari': Refleksi Dua Dekade Perjalanan Musik dan Pencarian Jati Diri
Single 'Mencari' merepresentasikan lebih dari sekadar perjalanan menemukan sesuatu.
Dwi Astarini - Senin, 27 Oktober 2025
Bangkutaman Kembali dengan 'Mencari': Refleksi Dua Dekade Perjalanan Musik dan Pencarian Jati Diri
ShowBiz
Bintang 'KPop Demon Hunters' EJAE Lepas Debut Solo 'In Another World', Berikut Lirik Lengkapnya
Dalam liriknya, ia mencurahkan kisah tentang masa-masa sulit, penyesalan, serta proses menyadari bahwa sebagian besar luka yang ia rasakan justru berasal dari dalam dirinya sendiri.
Dwi Astarini - Senin, 27 Oktober 2025
Bintang 'KPop Demon Hunters' EJAE Lepas Debut Solo 'In Another World', Berikut Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Visual Puitis Penuh Nostalgia ala Bilal Indrajaya dalam ‘Akhir Pekan yang Hilang’
Menghadirkan interpretasi visual yang memperdalam makna emosional dari lagu tersebut.
Dwi Astarini - Senin, 27 Oktober 2025
Visual Puitis Penuh Nostalgia ala Bilal Indrajaya dalam ‘Akhir Pekan yang Hilang’
ShowBiz
Lirik Lengkap 'A Couple Minutes' dari Olivia Dean Tentang Momen Janggal
Menyoroti berbagai sisi emosional dalam hubungan manusia.
Dwi Astarini - Senin, 27 Oktober 2025
Lirik Lengkap 'A Couple Minutes' dari Olivia Dean Tentang Momen Janggal
ShowBiz
Lirik Lagu Mendalam Berjudul 'Cinta Terindah' dari Elma Dae
Menggambarkan kisah seseorang yang pernah bermimpi menjalani hidup bersama orang yang dicintai, namun pada akhirnya harus menerima kenyataan pahit perpisahan.
Dwi Astarini - Senin, 27 Oktober 2025
Lirik Lagu Mendalam Berjudul 'Cinta Terindah' dari Elma Dae
Lifestyle
Awas Baper Maksimal! Henry Moodie Bongkar Habis 'Kekacauan Batin' dan Kisah Patah Hati Terbaik Dalam Album Debut 'Mood Swings'
Album ‘mood swings’ ini menampilkan sisi Henry yang paling pribadi, jujur, dan autentik
Angga Yudha Pratama - Senin, 27 Oktober 2025
Awas Baper Maksimal! Henry Moodie Bongkar Habis 'Kekacauan Batin' dan Kisah Patah Hati Terbaik Dalam Album Debut 'Mood Swings'
ShowBiz
Dari Bogor ke Jepang: Starrducc Menembus Pasar Internasional lewat Rilisan Piringan Hitam
Rilisan ini menjadi vinyl perdana bagi Starrducc dan menandai langkah besar mereka di kancah musik internasional.
Dwi Astarini - Minggu, 26 Oktober 2025
Dari Bogor ke Jepang: Starrducc Menembus Pasar Internasional lewat Rilisan Piringan Hitam
ShowBiz
Bad Omens Kembali Lewat Single Terbaru 'Dying to Love', Simak Lirik Lengkapnya
Lirik lagu Dying to Love dari Bad Omens membuat pendengarnya bisa merasakan energi dan konflik batin dalam setiap baitnya.
Soffi Amira - Minggu, 26 Oktober 2025
Bad Omens Kembali Lewat Single Terbaru 'Dying to Love', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
'Maui Wowie' Kid Cudi Kembali Viral, Jadi Sound Favorit di TikTok, ini Lirik Lengkapnya
Lirik yang terdengar jenaka dan santai, lagu tersebut sukses menarik perhatian pengguna media sosial di berbagai negara, termasuk Indonesia.
Dwi Astarini - Minggu, 26 Oktober 2025
'Maui Wowie' Kid Cudi Kembali Viral, Jadi Sound Favorit di TikTok, ini Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Lirik Lengkap Lagu 'Mimosa 2000' yang Viral di Berbagai Platform
Lagu ini kembali menemukan audiens barunya, terutama di kalangan pengguna media sosial yang menghidupkannya kembali lewat tren dan tantangan video berdurasi pendek.
Dwi Astarini - Minggu, 26 Oktober 2025
Lirik Lengkap Lagu 'Mimosa 2000' yang Viral di Berbagai Platform
Bagikan