Belajar Mengatur Waktu Saat Ngilmu di Negeri Aing Belum Tatap Muka

Yudi Anugrah NugrohoYudi Anugrah Nugroho - Selasa, 27 Juli 2021
Belajar Mengatur Waktu Saat Ngilmu di Negeri Aing Belum Tatap Muka

Belajar mengatur waktu lebih efektif saat pandemi. (Unsplash-Lukas Blazek)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

TIDUR, makan, buka sosial media, nonton netflix, dan ulangi kembali setiap hari. Begitu kebiasaan hampir setiap orang di masa PPKM Darurat. Mungkin bila pelajar dan mahasiswa ditambah tugas, dan orang kantoran ditambah kerja. Sisanya, sama saja, lebih banyak istirahat dan cari hiburan di rumah lewat sosial media.

Di sisi lain, mata menjadi sulit untuk terpejam di sepanjang malam. Tubuh baru terasa lelah saat jam menunjukkan pukul 12 siang. Setelah makan siang, hal selanjutnya mungkin dilakukan tak lain tidur siang karena malamnya kurang tidur.

Baca juga:

Pandemi Membuatku Jauh Lebih Berkembang

Tanpa disadari, kebiasaan begadang dan tidur di pagi atau siang hari mulai terjadi pada tiap orang di tengah situasi pandemi.

Alhasil, bukan hanya kesehatan saja mulai menurun, tugas dan jadwal lain menumpuk di depan mata, tanpa tau kapan akan selesai. Sebab, berat rasanya meninggalkan kasur seakan tak merelakan tubuh untuk bangun dan memulai aktivitas.

manajemen waktu
Buat jadwal kegiatan saat belajar mengatur waktu. (Unsplash-Jo Szczepanska)

Menurut WHO, 31% individu berusia 15 tahun ke atas tidak aktif secara fisik saat masa pandemi. Hal ini tentunya dapat menimbulkan permasalahan kesehatan seperti diabetes, obesitas, hingga kanker.

Di sisi lain, aspek atmosfer rumah kurang mendukung mood juga menjadi salah satu penyebab tugas tak kunjung terselesaikan. Ditambah lagi dengan besarnya tuntutan tugas dirasa lebih banyak dan berat di masa pandemi seakan menimbulkan tekanan tersendiri saat mengerjakannya.

Baca juga:

Aku Belajar Gaya Hidup Minimalis di Masa Pandemi

Tak jarang, situasi pandemi dijadikan sebagai tameng paling ampuh untuk menepis segala deadline tugas nan harus segera diselesaikan. Alhasil, tugas baru terselesaikan beberapa hari bahkan beberapa menit sebelum waktu pengumpulan.

Manajemen waktu mungkin bisa mengatasi segala permasalahan di saat situasi pandemi. Dengan mengatur dan memanfaatkan waktu dengan efektif, kemungkinan untuk meningkatkan produktivitas dalam mengerjakan pekerjaan dan persoalan kehidupan pribadi semakin tinggi.

manajemen waktu
Penting mengatur jadwal kapan haru bekerja dan beristirahat. (Unsplashbrad-Brad Neathery)

Mencicil untuk mengerjakan tugas dan aktivitas lain dapat dilakukan untuk meringankan beban. Walaupun sedikit, setidaknya ada kemajuan kecil dibandingkan tidak sama sekali.

Akan lebih baik jika tidak membiarkan tubuh dan pikiran stres. Sebab, selain dapat menghambat segala aktivitas lain karena beban pikiran terlalu banyak, stres juga dapat mempengaruhi imun tubuh sehingga berpengaruh terhadap kesehatan seseorang.

Niat diri ingin menyelesaikan tugas sekaligus agar cepat selesai, malah berujung dengan ancaman kesehatan.

Penting membuat perencanaan atau jadwal jelas. Dibutuhkan niat besar untuk terus konsisten mengikuti jadwal telah dirancang. Jadwal penting dibuat sebagai gambaran dan dapat pula dijadikan sebagai penuntun seseorang dalam melakukan aktivitas.

Dengan menentukan jadwal, seseorang memiliki pijakan untuk mulai melakukan segala aktivitas.

manajemen waktu
Tentukan prioritas saat mengatur waktu selama PPKM Darurat. (Unsplash-Glenn Carstens-Peters)

Jadwal juga penting untuk mengatur waktu untuk beristirahat dan melakukan hal-hal menyenangkan. Jangan sampai waktu seharusnya digunakan untuk mengisi tenaga terkikis karena terlalu asik mengerjakan tugas.

Selain itu, motivasi juga merupakan salah satu cara dapat dilakukan saat harus mengatur waktu. Saat rasa malas menghalangi seluruh kegiatan untuk menyelesaikan tugas menumpuk, sedikit motivasi dapat menjadi pembakar semangat untuk kembali beraktivitas.

Motivasi tak harus selalu sesuatu besar dan ‘wah’. Hal kecil seperti segera menempelkan tubuh di kasur sedari tadi memanggil untuk datang saja sudah cukup. Hal ini dapat menjadi sebuah motivasi sekaligus penghargaan kepada diri sendiri karena telah berjuang dan dapat menyelesaikan segala tugas. (Cit)

Baca juga:

Fakta di Balik Suara Emas Siswa Asal Medan

#Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) #Teknologi #Sekolah Tatap Muka #Juli Ngilmu Di Negeri Aing #Hobi
Bagikan

Berita Terkait

Fun
Bocoran OPPO Reno 15 Pro: Dibekali Baterai 6.300mAh dan Kamera 200MP
Bocoran OPPO Reno 15 Pro kini mulai terungkap. HP tersebut akan dibekali baterai 6.300mAh dan kamera 200MP.
Soffi Amira - Selasa, 04 November 2025
Bocoran OPPO Reno 15 Pro: Dibekali Baterai 6.300mAh dan Kamera 200MP
Fun
OPPO Reno 15 Muncul di Geekbench, Spesifikasinya Kini Mulai Terungkap!
OPPO Reno 15 kini sudah muncul di Geekbench. Spesifikasinya bahkan mulai terungkap.
Soffi Amira - Selasa, 04 November 2025
OPPO Reno 15 Muncul di Geekbench, Spesifikasinya Kini Mulai Terungkap!
Fun
Siap Rilis di Indonesia, OPPO Find X9 Series Jadi HP Flagship Pertama yang Bawa Dimensity 9500 dan Baterai Terbesar di Kelasnya!
OPPO Find X9 Series jadi HP flagship pertama yang pakai Dimensity 9500. Lalu, HP ini membawa baterai terbesar di kelasnya.
Soffi Amira - Selasa, 04 November 2025
Siap Rilis di Indonesia, OPPO Find X9 Series Jadi HP Flagship Pertama yang Bawa Dimensity 9500 dan Baterai Terbesar di Kelasnya!
Fun
Redmi Siap Rilis HP dengan Baterai 9.000mAh, Pakai Chipset Dimensity 8500
Redmi siap merilis HP dengan baterai berkapasitas 9.000mAh. HP ini akan rilis pada Desember atau Januari.
Soffi Amira - Sabtu, 01 November 2025
Redmi Siap Rilis HP dengan Baterai 9.000mAh, Pakai Chipset Dimensity 8500
Fun
Era Baru Fotografi Mobile: OPPO Find X9 Series Andalkan AI Relight dan Kamera Hasselblad
OPPO Find X9 Series mulai andalkan AI Relight dan kamera Hasselbald. OPPO memulai era baru fotografi mobile.
Soffi Amira - Jumat, 31 Oktober 2025
Era Baru Fotografi Mobile: OPPO Find X9 Series Andalkan AI Relight dan Kamera Hasselblad
Fun
OPPO Find N6 Bakal Jadi HP Lipat Pertama yang Pakai Snapdragon 8 Elite 6
OPPO Find N6 akan menjadi HP lipat pertama yang menggunakan chipset Snapdragon 8 Elite 6.
Soffi Amira - Jumat, 31 Oktober 2025
OPPO Find N6 Bakal Jadi HP Lipat Pertama yang Pakai Snapdragon 8 Elite 6
Fun
OPPO Find X9 Series Segera Rilis di Indonesia, Sudah Bisa Dipesan dari Sekarang!
OPPO Find X9 Series segera meluncur di Indonesia. Kini, konsumen sudah bisa melakukan pre-order hingga 10 November 2025.
Soffi Amira - Kamis, 30 Oktober 2025
OPPO Find X9 Series Segera Rilis di Indonesia, Sudah Bisa Dipesan dari Sekarang!
Fun
Bocoran Huawei Mate 70 Air: Bawa RAM Jumbo dan Daya Tahan Baterai Lebih Lama
Huawei Mate 70 Air kabarnya akan rilis November 2025. HP ini membawa RAM jumbo dengan daya tahan baterai yang lebih lama.
Soffi Amira - Kamis, 30 Oktober 2025
Bocoran Huawei Mate 70 Air: Bawa RAM Jumbo dan Daya Tahan Baterai Lebih Lama
Fun
Samsung Galaxy S25 Plus Terbakar usai Overheating, Pemilik Alami Luka Bakar Ringan
Samsung Galaxy S25 Plus terbakar usai mengalami overheating. Pemilik HP tersebut pun mengalami luka bakar ringan.
Soffi Amira - Kamis, 30 Oktober 2025
Samsung Galaxy S25 Plus Terbakar usai Overheating, Pemilik Alami Luka Bakar Ringan
Fun
Baterai OPPO Find X9 Pro Kalahkan iPhone 17 Pro, Kuat Diajak Main Game hingga Streaming!
Baterai OPPO Find X9 Pro kalahkan iPhone 17 Pro. HP tersebut bisa digunakan untuk bermain game hingga streaming di media sosial.
Soffi Amira - Rabu, 29 Oktober 2025
Baterai OPPO Find X9 Pro Kalahkan iPhone 17 Pro, Kuat Diajak Main Game hingga Streaming!
Bagikan