Otomotif

Begini Sebaiknya Menjual Mobil Kamu

P Suryo RP Suryo R - Rabu, 15 Januari 2020
Begini Sebaiknya Menjual Mobil Kamu

Menjual mobil butuh ekstra waktu dan kewaspadaan. (Foto: Pexels/Pixabay)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MENJUAL mobil bekas dengan harga yang sesuai harapan itu gampang-gampang susah, tapi bukan mustahil. Apalagi bila mobil kamu termasuk kategori mobil populer di publik. Meskipun usianya sudah tak muda namun masih mampu dijual di atas rata-rata mobil bekas.

Menurut laman Motorway yang dimuat dalam Express, harga jual mobil bekas dipengaruhi oleh usia, jarak tempuh, riwayat perawatan dan kondisi keseluruhan mobil. Namun seseorang masih bisa menjual mobilnya dengan harga di atas rata-rata tentunya dengan memperhatikan beberapa hal.

Baca Juga:

Begini Ciri-Ciri BPKB Palsu!

Sebaiknya kalau kamu ingin menjual mobil yang saat ini ada di tangan kamu, lakukan riset terlebih dahulu. Riset harga di pasaran akan membantu kamu membuat harga berdasarkan kondisi kendaraan kamu.

Situs jual mobil

jual
Opsi penjualan bisa ke situs-situs shop online. (Foto: Unsplash/Allie Smith)

Ada banyak jalan untuk menjual mobil kamu, bisa melalui situs-situs populer menjual mobil. Kalau di Indonesia bisa memasukan ke OLX, mobil123 atau marketplace yang ada pada Facebook. Pada situs-situs itu kamu bisa menjelaskan dengan detil kendaraan yang akan kamu jual. Keuntungan menggunakan situs ini adalah harga jual yang bisa kamu kontrol sesuai dengan kondisi di pasar.

Cara ini aman namun bukan jaminan mobil kamu akan cepat terjual. Membutuhkan waktu cukup lama dapat terjual dan iklan kamu di situs-situs itu dibatasi periode tertentu. Kecuali kamu memasang iklannya pada fitur berbayar di situs-situs itu.

Disini kamu harus menentukan apakah memang sedang membutuhkan uang atau menjual santai. Kalau memang membutuhkan uang cepat atau mau mengganti mobil, sebaiknya mencari koneksi pada makelar atau showroom mobil. Mereka akan cepat memberikan penawaran sesuai dengan kondisi mobil kamu. Namun jangan sakit hati, namanya makelar atau pedagang biasanya akan memberikan penawaran murah. Karena mereka harus menjual kembali mobil kamu ke pasaran dan mereka ingin mendapatkan keuntungan.

Baca Juga:

Mau Beli Mobil Second? Kenali Ciri Mobil yang Pernah Terendam Banjir

Kelengkapan

surat
Siapkan kelengkapan legalitasnya. (Foto: garasi.id)


Dari dua cara yang berbeda itu, kamu harus menyediakan waktu untuk bertemu orang, melakukan negosiasi dan menyiapkan mobil kamu agar lebih menarik. Usahakan gangguan-gangguan kecil dihilangkan, seperti baret-baret, kabin yang bau atau lampu yang mati yang dapat dijadikan alasan pembeli untuk menurunkan harga.

Kamu juga harus menyiapkan kelengkapan lainnya seperti surat legal dan riwayat kendaraan. Surat Tanda Nomor kendaraan (STNK) dan Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) harus sesuai dengan mobil kamu. Bon-bon perawatan atau pembelian suku cadang harus disimpan rapih dengan demikian pembeli akan tahu riwayat mobil sesungguhnya.

Jangan ragu untuk negosiasi keras meskipun dalam kondisi santai. Usahakan harga yang dinegosiasi tidak jauh dari harga yang kamu tawarkan. Kalau tidak kesepakatan jangan sedih, galau dan gundah, santai saja, masih ada pembeli lainnya yang akan datang.

Transfer

uang
Jangan mau terima uang tunai. (Foto: Pexels/Pixabay)

Yang patut diwaspadai adalah para penipu yang siap memangsa kamu bila lengah. Kalau sudah terjadi kesepakatan harga sebaiknya kamu sudah menyiapkan kwitansi penerimaan uang dan surat berita acara penyerahan yang menguraikan segala hal tentang mobil kamu, seperti kunci atau kelengkapan mobil lainnya.

Jangan menyerahkan kunci mobil sebelum kamu menerima uang. Sebaiknya kamu tidak menerima uang tunai karena dikhawatirkan uang palsu. Ada baiknya hanya transfer antar nomor rekening bank. Juga jangan menerima cek tunai dan bentuk lainnya. Kalaupun pembeli bersikeras memberikan uang tunai, lakukan di bank terdekat.

Demikian juga dengan pola transfer, bila melebihi jumlah yang dapat digunakan pada mesin ATM, kamu bersama pembeli dapat melakukannya di bank terdekat. Jika pembeli sudah menyatakan transfer uang berhasil, jangan percaya begitu saja. Cek saldo kamu dengan menggunakan mesin ATM. Jika memang sudah ditransfer, baru berikan segala kelengkapan mobil kamu, seperti kunci dan surat-suratnya. (psr)


Baca Juga:

Tips Ampuh Membersihkan Mobil yang Terendam Banjir

#Mobil #Jualan Online
Bagikan
Ditulis Oleh

P Suryo R

Stay stoned on your love

Berita Terkait

Indonesia
Menkeu Segera Alokasikan Dana Buat Produksi Mobil Maung Buatan Pindad
Pemerintah tahun ini telah menyiapkan anggaran untuk pengadaan kendaraan jenis jip tersebut, namun pelaksanaannya ditunda lantaran kapasitas PT Pindad sebagai produsen belum memadai.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 21 Oktober 2025
Menkeu Segera Alokasikan Dana Buat Produksi Mobil Maung Buatan Pindad
Indonesia
Mobil Mewah Para Menteri Cuma Boleh Keluar Kandang Saat Akhir Pekan, Kalau Hari Kerja Wajib Pakai Maung
Prabowo sendiri telah menggunakan Maung sejak dilantik menjadi presiden tahun lalu
Angga Yudha Pratama - Selasa, 21 Oktober 2025
Mobil Mewah Para Menteri Cuma Boleh Keluar Kandang Saat Akhir Pekan, Kalau Hari Kerja Wajib Pakai Maung
Indonesia
Prabowo Klaim Telah Memulai Langkah Awal Hadirkan Mobil Buatan Indonesia, Ditargetkan 3 Tahun Sudah Bisa Produksi
Prabowo mengungkapkan bahwa Indonesia telah berhasil memproduksi kendaraan jenis jip yang digunakan oleh para pejabat dan perwira TNI.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 20 Oktober 2025
Prabowo Klaim Telah Memulai Langkah Awal Hadirkan Mobil Buatan Indonesia, Ditargetkan 3 Tahun Sudah Bisa Produksi
Lifestyle
Rajin Ganti Oli Mobil, Pengendara Dapat Paket Liburan Rp 70 Juta hingga Logam Mulia
Mobil Lubricants kembali menghadirkan program menarik. Kali ini, 15 orang mendapat hadiah paket liburan hingga logam mulia 5 gram.
Soffi Amira - Rabu, 08 Oktober 2025
Rajin Ganti Oli Mobil, Pengendara Dapat Paket Liburan Rp 70 Juta hingga Logam Mulia
Fun
Mengenal Konsep Jinba Ittai Mazda, Filosofi Asal Jepang Buat Pengendara Menyatu dengan Mobil
Mazda tidak hanya fokus pada performa teknis, tetapi juga pada aspek emosional yang dirasakan pengemudi.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 07 Oktober 2025
Mengenal Konsep Jinba Ittai Mazda, Filosofi Asal Jepang Buat Pengendara Menyatu dengan Mobil
Indonesia
KPK Kembalikan Toyota Alphard Milik Immanuel Ebenezer, Ternyata Mobil Sewaan
KPK mengembalikan Toyota Alphard milik eks Wakil Menteri Ketenagakerjaan, Immanuel Ebenezer. Mobil tersebut ternyata disewa oleh kementerian.
Soffi Amira - Selasa, 07 Oktober 2025
KPK Kembalikan Toyota Alphard Milik Immanuel Ebenezer, Ternyata Mobil Sewaan
Lifestyle
BAIC BJ30 Unjuk Gigi di GIIAS Bandung 2025, Ada Harga Khusus Buat 500 Pembeli Pertama!
BAIC BJ30 tampil di GIIAS Bandung 2025. Kali ini, ada promo menarik bagi 500 pembeli pertama.
Soffi Amira - Rabu, 01 Oktober 2025
BAIC BJ30 Unjuk Gigi di GIIAS Bandung 2025, Ada Harga Khusus Buat 500 Pembeli Pertama!
Lifestyle
Paling Dipercaya Konsumen, Oli Buatan Lokal Dominasi Top Brand Award 2025
Federal Oil meraih penghargaan di Top Brand Award 2025. Penghargaan ini digelar berdasarkan survei terhadap lebih dari 14.000 responden di 15 kota besar Indonesia.
Soffi Amira - Jumat, 12 September 2025
Paling Dipercaya Konsumen, Oli Buatan Lokal Dominasi Top Brand Award 2025
Indonesia
Polisi Berhasil Tangkap 3 Pelaku yang Bawa Kabur Rp 10 Miliar Milik Bank Jateng Wonogiri
Polisi berhasil menangkap tiga pelaku yang membawa kabur Rp 10 miliar milik Bank Jateng cabang Wonogiri, Senin (8/9) lalu.
Soffi Amira - Selasa, 09 September 2025
Polisi Berhasil Tangkap 3 Pelaku yang Bawa Kabur Rp 10 Miliar Milik Bank Jateng Wonogiri
Lifestyle
Rutin Rawat Mobil, Bisa Berkesempatan Bawa Pulang Hadiah Liburan dan Emas
Mobil Lubricants kembali meluncurkan program baru sejak 17 Agustus 2025. Konsumen bisa liburan hingga mendapatkan emas jika rutin melakukan perawatan mobil.
Soffi Amira - Senin, 08 September 2025
Rutin Rawat Mobil, Bisa Berkesempatan Bawa Pulang Hadiah Liburan dan Emas
Bagikan