Smartphone

Baterai Ponsel Pintar Masa Depan Bisa Awet 5 Tahun

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Rabu, 05 Mei 2021
Baterai Ponsel Pintar Masa Depan Bisa Awet 5 Tahun

Baterai ini bisa digunakan untuk jenis gawai lainnya. (Foto: pixabay/pexels)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SEIRING berjalannya waktu, perkembangan teknologi kian pesat. Seperti halnya inovasi yang baru ditemukan oleh peneliti dari Japan Advanced Institute of Science and Technology (JAIST).

Peneliti dari JAIST menemukan sebuah bahan revolusioner yang bisa membantu baterai mempertahankan ponsel pintar kapasitas aslinya hingga 95% selama minimal lima tahun.

Baca Juga:

Penjualan Ponsel Huawei di Tiongkok Kalah Saing dengan Oppo dan Vivo

Bahan revolusioner membantu baterai mempertahankan ponsel pintar kapasitas aslinya hingga 95% selama minimal lima tahun. (foto: pixabay/stocksnap)

Dengan ketahanan baterai tersebut, bisa memperpanjang masa pakai baterai di dalam perangkat, seperti halnya ponsel pintar, laptop, hingga kendaraan listrik.

Susunan internal baterai saat ini membuatnya semakin berkurang paska setiap pengisian daya. Dilaporkan juga setelah pengisian ulang 500 kali hingga 40% kapasitas baterai mungkin telah hilang. Hal itu lantaran kinerja yang buruk dari bahan pengikat di dalam baterai.

Sejumlah ilmuwan di JAIST yang dipimpin oleh Profesor Noriyoshi Matsumi sudah menemukan bahan pengikat dan terbukti mengungguli teknologi yang ada.

Selain itu, terminal negatif baterai yang digunakan saat ini memiliki bahan pengikat yang disebut Polyvinylidene Floride (PVDF). Bahan tersebut tidak memiliki kinerja yang luar biasa.

Baca Juga:

Xiaomi Segera Luncurkan Ponsel dengan Kamera 200 MP

Setelah hanya 500 kali mengisi ulang, baterai biasa yang menggunakan PVDF kehilangan hingga 35% dari kapasitas aslinya. Hal ini mengakibatkan masa pakai baterai yang menurun pada ponsel setelah satu atau dua tahun.

Tapi, bahan pengikat baru yang bernama Bis-imino-acenaphthenequinone-Paraphenylene (BP), memungkinkan untuk tetap mempertahankan 95% kapasitas baterai, hingga lebih dari 1.700 pengisian. Artinya, baterai bisa tetap efisien hingga lima tahun tanpa mengurangi kapasitas aslinya secara signifikan.

Teknologi baru membantu dalam pengembangan produk yang lebih tahan lama. (Foto: pixabay/schuetz-mediendesign)

Seperti yang dilansir dari laman Gizmochina, Profesor Noriyoshi Matsumi menjelaskan teknologi baru membantu dalam pengembangan produk yang lebih tahan lama. Teknologi itu berpotensi mendorong konsumen untuk membeli aset berbasis baterai yang lebih mahal seperti halnya kendaraan listrik.

Pihak JAIST berharap brand ponsel pintar bisa bekerjasama dalam kemitraan yang akan mengarah pada penerapan teknologi baterai baru. Produksi baterai yang lebih bagus dan tahan lama tentu sangat dibutuhkan oleh ponsel pintar serta gadget lainnya. (ryn)

Baca Juga:

Ponsel Pintar Masa Depan akan Dilengkapi Pendeteksi COVID-19

#Teknologi #Ponsel Pintar #Ponsel
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special

Berita Terkait

Tekno
Bocoran OPPO Find X9 Ultra, Bawa Teleconverter Baru dan Kamera Zoom 300mm
OPPO Find X9 Ultra segera meluncur Maret 2026. HP ini membawa teleconverter dan kamera zoom 300mm terbaru.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Bocoran OPPO Find X9 Ultra, Bawa Teleconverter Baru dan Kamera Zoom 300mm
Tekno
Redmi Note 15 Pro dan Note 15 Pro+ Siap Meluncur, Usung Kamera 200MP dan Baterai Jumbo
Redmi Note 15 Pro dan Note 15 Pro+ segera meluncur. Kedua HP ini memiliki spesifikasi kelas atas dan tangguh. Berikut adalah bocoran spesifikasinya.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Redmi Note 15 Pro dan Note 15 Pro+ Siap Meluncur, Usung Kamera 200MP dan Baterai Jumbo
Tekno
Xiaomi 17 Ultra Leica Edition Siap Meluncur Global, Sudah Muncul di NBTC Thailand
Xiaomi 17 Ultra Leica Edition sudah muncul di NBTC Thailand. HP ini kemungkinan akan segera meluncur global.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
Xiaomi 17 Ultra Leica Edition Siap Meluncur Global, Sudah Muncul di NBTC Thailand
Tekno
OPPO A6 5G Debut di India, Dibanderol Rp 3 Jutaan dengan Baterai Jumbo
OPPO A6 5G resmi meluncur di India. HP terjangkau ini dibanderol seharga Rp 3 jutaan dan membawa chipset Dimensity 6300.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
OPPO A6 5G Debut di India, Dibanderol Rp 3 Jutaan dengan Baterai Jumbo
Tekno
Samsung Galaxy A57 Sudah Lolos Sertifikasi TENAA, Berikut Spesifikasi Lengkapnya
Samsung Galaxy A57 sudah lolos sertifikasi TENAA. Lalu, spesifikasi lengkapnya juga terungkap dalam daftar tersebut.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
Samsung Galaxy A57 Sudah Lolos Sertifikasi TENAA, Berikut Spesifikasi Lengkapnya
Tekno
iPhone 18 Pro hingga iPhone Fold Siap Meluncur September 2026, tak Bawa Dynamic Island?
iPhone 18 Pro hingga iPhone Fold diprediksi meluncur September 2026. Namun, iPhone Fold kabarnya tak membawa Dynamic Island.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
iPhone 18 Pro hingga iPhone Fold Siap Meluncur September 2026, tak Bawa Dynamic Island?
Tekno
Spesifikasi Samsung Galaxy S26 dan S26 Plus Bocor, Baterai dan Kamera Jadi Sorotan
Spesifikasi Samsung Galaxy S26 dan Galaxy S26 Plus kini bocor. HP tersebut akan menggunakan chipset terbaru dari Snapdragon.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
Spesifikasi Samsung Galaxy S26 dan S26 Plus Bocor, Baterai dan Kamera Jadi Sorotan
Tekno
Harga iPhone 18 Pro Max Diprediksi Bakal Meroket Buntut Kelangkaan Komponen RAM
Dari sisi desain, iPhone 18 Pro series membawa perubahan radikal. Apple berencana menyematkan sistem in-display Face ID,
Angga Yudha Pratama - Selasa, 20 Januari 2026
Harga iPhone 18 Pro Max Diprediksi Bakal Meroket Buntut Kelangkaan Komponen RAM
Tekno
Bocoran Xiaomi 18, Dikabarkan Bawa Kamera Periskop hingga Fingerprint Ultrasonik
Xiaomi 18 dikabarkan membawa lensa telefoto periskop hingga fingerprint ultrasonik. HP itu juga menggunakan Snapdragon 8 Elite Gen 6.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
Bocoran Xiaomi 18, Dikabarkan Bawa Kamera Periskop hingga Fingerprint Ultrasonik
Tekno
OPPO Find X9 Ultra dan Vivo X300 Ultra Dirumorkan Pakai Kamera Ganda 200MP
OPPO dan Vivo siap membawa kamera ganda 200MP tahun ini. Tahun ini akan menjadi era kamera 200MP.
Soffi Amira - Senin, 19 Januari 2026
OPPO Find X9 Ultra dan Vivo X300 Ultra Dirumorkan Pakai Kamera Ganda 200MP
Bagikan