Film

Barry Keoghan Gabung Cillian Murphy di Film 'Peaky Blinders'

Dwi AstariniDwi Astarini - Senin, 02 September 2024
Barry Keoghan Gabung Cillian Murphy di Film 'Peaky Blinders'

Barry Keoghan gabung film Peaky Blinders.(foto: Instagram @keoghan92)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MERAHPUTIH.COM - BARRY Keoghan dan Cilian Murphy bakal di satu frame dalam film Peaky Blinders besutan Netflix. Seperti dilansir The Hollywood Reporter, Keoghan telah dinominasikan dan memenangi penghargaan atas peran terbarunya dalam Saltburn karya Emerald Fennell dan The Banshees of Inisherin karya Martin McDonagh .

Proyek film Peaky Blinders ini didasarkan pada serial Netflix populer, Murphy kembali memerankan Thomas Shelby. Ia merupakan seorang pahlawan perang yang berubah menjadi gangster yang meniti karier di dunia kejahatan di Birmingham, Inggris, pada 1900-an.

Meskipun film ini digambarkan sebagai 'kelanjutan' dari serial yang disukai banyak orang, detail plot lainnya masih dirahasiakan untuk sementara waktu.

Steven Knight akan kembali menulis naskah film Peaky Blinders. Ia akan bekerja bersama Tom Harper, yang juga menyutradarai episode-episode di musim pertama serial tersebut.

Baca juga:

Cillian Murphy Jadi Tommy Shelby Lagi di 'Peaky Blinders' yang Digarap Netflix


Knight juga akan bertindak sebagai produser bersama Caryn Mandabach, Murphy, dan Guy Heeley.

Murphy turut mengatakan sepertinya Tommy Shelby belum selesai dengannya. "Sangat menyenangkan bisa kembali berkolaborasi dengan Steven Knight dan Tom Harper dalam versi film Peaky Blinders," katanya.

Knight menyampaikan bahwa ia juga senang terlibat dalam proyek ini. Ini bakal jadi babak yang menggemparkan dari serial Peaky Blinders. "Saya benar-benar gembira bahwa film ini akan segera dibuat. Tidak ada yang bisa dicegah. Peaky Blinders yang sedang berperang."

Harper berperan sebagai produser eksekutif bersama David Kosse, Jamie Glazebrook, Andrew Warren, dan David Mason. "Ketika saya pertama kali menyutradarai Peaky Blinders lebih daripada 10 tahun yang lalu. Kami tidak tahu seperti apa serialnya nanti, tetapi kami tahu bahwa ada sesuatu dalam perpaduan para pemain dan naskah yang terasa luar biasa," katanya.

Ia mengatakan Peaky Blinders selalu menjadi cerita tentang keluarga, sehingga film ini akan menyenangkan. "Jadi sangat menyenangkan bisa bersatu kembali dengan Steve dan Cillian untuk menghadirkan film ini kepada penonton di seluruh dunia di Netflix," katanya.(Tka)


Baca juga:

Film 'Peaky Blinders' akan Tayang di Netflix, Cillian Murphy Produser dan Bintang Utama

#Film
Bagikan
Ditulis Oleh

Tika Ayu

Berita Terkait

ShowBiz
Kathryn Hahn Jadi Kandidat Kuat Pemeran Mother Gothel di Film Tangled
Kathryn Hahn Jadi Calon Mother Gothel di Live-Action Tangled
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 10 Januari 2026
Kathryn Hahn Jadi Kandidat Kuat Pemeran Mother Gothel di Film Tangled
ShowBiz
Single 'Kampiun' Sukses Memperdalam Emosi di Film 'Suka Duka Tawa'
Band Rimba mengumumkan lagu Kampiun terpilih sebagai soundtrack film Suka Duka Tawa yang tayang 8 Januari 2026. Lagu ini diambil dari album Technicolor Meeting.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 09 Januari 2026
Single 'Kampiun' Sukses Memperdalam Emosi di Film 'Suka Duka Tawa'
ShowBiz
‘Squid Game 3’ Raih Nominasi Actor Award untuk Penampilan Aksi Tim Stunt
Actor Awards ke-32 yang akan diselenggarakan Screen Actors Guild–American Federation of Television and Radio Artists (SAG-AFTRA) pada 1 Maret mendatang.
Dwi Astarini - Jumat, 09 Januari 2026
 ‘Squid Game 3’ Raih Nominasi Actor Award untuk Penampilan Aksi Tim Stunt
ShowBiz
OST Film Horor 'Penunggu Rumah: Buto Ijo' Resmi Dirilis, Ardina Rasti Hadirkan Nuansa Dark Pop lewat 'Suatu Hari Kamu Akan Mengerti'
OST film horor 'Penunggu Rumah: Buto Ijo', lagu 'Suatu Hari Kamu Akan Mengerti' Ardina Rasti hadirkan nuansa dark pop emosional.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 09 Januari 2026
OST Film Horor 'Penunggu Rumah: Buto Ijo' Resmi Dirilis, Ardina Rasti Hadirkan Nuansa Dark Pop lewat 'Suatu Hari Kamu Akan Mengerti'
Fun
Flop di Bioskop, A Big Bold Beautiful Journey Coba Peruntungan di Netflix
Setelah gagal di layar bioskop, Film A Big Bold Beautiful Journey mencoba peruntungan hadir di platform streaming Netflix.
Wisnu Cipto - Senin, 05 Januari 2026
Flop di Bioskop, A Big Bold Beautiful Journey Coba Peruntungan di Netflix
ShowBiz
Tarik 184.960 Penonton di Bioskop Indonesia, Film 'Tinggal Meninggal' Tayang di Netflix
Cerita Tinggal Meninggal menyoroti kehidupan Gema yang sangat datar.
Dwi Astarini - Sabtu, 03 Januari 2026
Tarik 184.960 Penonton di Bioskop Indonesia, Film 'Tinggal Meninggal' Tayang di Netflix
ShowBiz
Film 'Agak Laen: Menyala Pantiku' Cetak Rekor Film Terlaris Indonesia, Ditonton Lebih dari 10.250.000
Film 'Agak Laen: Menyala Pantiku' tayang di bioskop sejak 27 November 2025.
Dwi Astarini - Sabtu, 03 Januari 2026
Film 'Agak Laen: Menyala Pantiku' Cetak Rekor Film Terlaris Indonesia, Ditonton Lebih dari 10.250.000
Fun
Sejarah Baru Box Office, Agak Laen Jadi Film Indonesia Nomor Satu
Agak Laen: Menyala Pantiku! resmi menjadi film Indonesia terlaris sepanjang masa setelah menembus 10 juta penonton dan memecahkan rekor box office.
ImanK - Jumat, 02 Januari 2026
Sejarah Baru Box Office, Agak Laen Jadi Film Indonesia Nomor Satu
ShowBiz
Simak Lagi 10 Tayangan Terpopuler Netflix sepanjang 2025, dari 'Squid Game' hingga 'Wednesday'
Deretan series Netflix terpopuler sepanjang 2025 secara global. Dari Squid Game Season 3, Stranger Things 5, hingga Wednesday Season 2.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 02 Januari 2026
Simak Lagi 10 Tayangan Terpopuler Netflix sepanjang 2025, dari 'Squid Game' hingga 'Wednesday'
ShowBiz
Sinopsis 'Bidadari Surga' dan Jadwal Tayangnya
Film 'Bidadari Surga' menandai proyek pertama kolaborasi Rey Mbayang dan Dinda Hauw membintangi film yang sama.
Dwi Astarini - Jumat, 02 Januari 2026
Sinopsis 'Bidadari Surga' dan Jadwal Tayangnya
Bagikan