BAIC Catatkan Penjualan 136 Unit Mobil di GIIAS 2024
BAIC X5-II di GIIAS 2024. Foto: MerahPutih.com/Didik Setiawan
MerahPutih.com - Pendatang baru di pasar otomotif Indonesia, BAIC, telah mencatatkan 136 Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) di GIIAS 2024. Pameran otomotif itu berlangsung pada 18-28 Juli 2024 di ICE BSD, Kabupaten Tangerang.
“Kami sangat senang dengan besarnya animo positif masyarakat terhadap produk-produk BAIC yang baru saja diperkenalkan ke pasar Indonesia di GIIAS 2024 ini, hal ini semakin membangun optimisme kami terhadap perkembangan BAIC di Indonesia untuk kedepannya,” kata Chief Operating Officer BAIC Indonesia, Dhani Yahya melalui keterangan resminya, Selasa (30/7).
Angka penjualan tersebut didominasi oleh BAIC BJ40 Plus sekitar 80 persen. Lalu, disusul BAIC X55 II yang menyasar untuk kebutuhan kendaraan keluarga maupun pribadi untuk penggunaan sehari-hari.
Penjualan BJ40 Plus yang cukup besar ini dinilai sangat positif. Meski memiliki pasar yang segmented, tetapi berhasil mencetak angka yang setara dengan pasar large SUV yang cukup besar di Indonesia.
Baca juga:
Nantinya, kendaraan tersebut akan langsung dikirimkan ke konsumen dalam waktu singkat setelah SPK terjadi. BAIC X55 II yang sudah terjual akan dikirim pada awal Agustus 2024. Kemudian, BAIC BJ40 Plus dikirim pada pertengahan Agustus 2024.
Antusiasme konsumen terhadap BAIC terlihat dari mengularnya antrean test drive selama pameran GIIAS 2024 berlangsung. Tercatat, hampir 500 orang mengantre untuk mencoba mobil tersebut di area test drive GIIAS 2024.
“Kami sangat tidak sabar untuk dapat bertemu para calon konsumen BAIC dari berbagai kota di Indonesia yang kami yakini akan memberikan respon positif terhadap produk-produk yang kami suguhkan” tutup Dhani Yahya. (*)
Baca juga:
Menilik Mobil SUV BAIC BJ40 Plus di Ajang Otomotif GIIAS 2024
Bagikan
Soffi Amira
Berita Terkait
Pemerintah Belum Putuskan Insentif Bagi Industri Otomotif, Fokus Kembangkan Mobil Nasional
Honda Ubah Logo H Legendaris, Desain Baru Debut Mulai 2027
Penutupan Feders Gathering 2025 Jadi Ajang Temu Komunitas Motor Matic
Peduli Bencana Sumatera Utara: Bantuan Pakaian dan Layanan Penggantian Oli Gratis untuk Warga Terdampak
Mobil Hadirkan Formula Pelumas Baru yang Mendukung Mesin Konvensional dan Hybrid
VinFast Resmikan Pabrik Kendaraan Listrik di Subang, Tegaskan Komitmen Lokalisasi di Indonesia
Pria ODGJ Ngamuk, 3 Mobil di Showroom Kartasura Jadi Korban
Terungkap, Pengemudi Mobil MBG yang Tabrak Siswa SDN 01 Kalibaru Ternyata Sopir Pengganti
Pemprov DKI Jamin Biaya Perawatan Korban Kecelakaan Mobil SPPG di SDN 01 Kalibaru
21 Orang Jadi Korban Ditabrak Mobil MBG, Pramono: Peristiwa ini Tidak Terduga Sama Sekali