'Avatar 2' Akan Tetap Rilis Sesuai Jadwal Meski Terhambat Pandemi Corona
Avatar 2 tetap akan tayang sesuai jadwal meski ada terhambat pandemi corona (Foto: IMDb)
FILM Avatar besutan James Cameron bisa dibilang sebagai salah satu film terbaik pada masanya. Selain materi cerita yang unik, film tahun 2009 ini sangat terkenal karena efek visualnya yang super keren. Hal tersebut bahkan membuatnya dikenal sebagai film dengan keuntungan terbanyak sepanjang masa selama 10 tahun sebelum akhirnya dikalahkan oleh Avengers: Endgame.
Makanya enggak heran selama bertahun-tahun penggemar menantikan film sekuelnya. Sayangnya pandemi Corona membuat jadwal perilisannya terancam diundur. Namun, menurut Cameron Avatar 2 akan tetap keluar sesuai jadwal seperti yang dilansir dari laman Cinema Blend.
Baca juga:
'The Chronicles of Narnia' akan Diadaptasi jadi Serial di Netflix?
Sekuel film yang menceritakan kehidupan di planet Pandora ini rencananya akan dirilis pada 17 Desember 2021. Kemudian tiga film Avatar berikutnya juga akan dirilis setiap Desember di tahun-tahun berikutnya. Sayangnya karena pandemi Corona, penggemar khawatir Avatar 2 tidak bisa tayang sesuai jadwal.
Namun jangan takut, soalnya menurut Cameron selaku sutradara Avatar 2 tetap akan bisa kamu saksikan akhir tahun depan. Pasalnya salah satu lokasi syuting film ini akan terletak di New Zealand, meskipun pandemi Corona melanda negara ini punya sistem yang baik dalam menghadapinya.
“New Zealand nampaknya punya cara yang efektif dalam mengontrol virus. Sehingga kemungkinan besar jadwal syuting kami akan terhambat selama beberapa bulan, tetapi kami tetap akan bisa melaksanakannya,” ujar Cameron dalam wawancaranya baru-baru ini.
Penanganan yang baik di New Zealand itu lah yang membuat Cameron dan timnya yakin bahwa mereka akan segera kembali ke sana untuk melanjutkan proses produksi. Apalagi beberapa waktu lalu, pemerintah New Zealand sudah menetapkan protokol kesehatan dan keaman untuk syuting film dan TV. Jadi kemungkinan besar proyek-proyek besar seperti Avatar 2 dan seri Amazon Lord of The Rings tetap bisa dilanjutkan di sana.
Avatar 2 sendiri masih akan bercerita mengenai Jake Sully, Neytiri, dan keluarganya dalam menjelajahi planet Pandora. Dalam film tersebut mereka akan bersekutu dengan klan Metkayina dalam melawan RDA, musuh lama mereka yang kembali ke Pandora.
Enggak hanya itu, kamu akan melihat kembali pemeran-pemeran dari film pertamanya, seperti Sam Worthington, Zoe Saldana, Stephen Lang, dan Sigourney Weaver. Kabarnya, sekuel ini juga akan diisi dengan wajah baru, yaitu Kate Winslet, David Thewlis, Michelle Yeoh, dan Vin Diesel. (sam)
Baca juga:
Bagikan
Ananda Dimas Prasetya
Berita Terkait
'Monster House' Live-Action Segera Digarap, Sutradara hingga Jajaran Pemeran Terungkap
Sinner Pecahkan Rekor Oscar, Michael B Jordan Tantang DiCaprio di Kategori Best Actor
Netflix Siapkan 'Enola Holmes 3', Suguhkan Petualangan Lebih Gelap dan Menegangkan
Daftar Lengkap Nomine Oscar 2026: 'Sinners' Mendominasi dengan 16 Nominasi
Film Animasi Keluarga 'Swapped' Siap Tayang di Netflix, Suguhkan Petualangan Lucu Penuh Makna
'Aku yang Engkau Cari', Lagu Maudy Ayunda yang Lahir dari Dunia 'Para Perasuk'
Mawar Eva de Jongh dan Deva Mahenra Beradu Emosi di Series 'Luka, Makan, Cinta'
Netflix Rilis Film Coming of Age 'Surat untuk Masa Mudaku', Tayang 29 Januari 2026
Film 'Aku Sebelum Aku' Siap Tayang di Netflix, Kolaborasi Gina S Noer dan Ringgo Agus Rahman
Intip Sederet Aktor Kawakan yang Turut Memeriahkan Film Terbaru Joko Anwar 'Ghost in Cell'