ASICS Hadirkan METASPEED™ SKY, EDGE, dan RAY: Solusi Sepatu Lari Sesuai Gaya Berlari

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Kamis, 08 Mei 2025
ASICS Hadirkan METASPEED™ SKY, EDGE, dan RAY: Solusi Sepatu Lari Sesuai Gaya Berlari

Asics luncurkan sepatu terbaru. (foto: dok/Asics)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - ASICS, merek olahraga global yang dikenal dengan filosofi "Sound Mind, Sound Body", secara resmi meluncurkan METASPEED™ 4 Tokyo Series, lini terbaru sepatu lari performa tinggi mereka.

Peluncuran ini dilakukan dalam acara Tokyo Speed Race (TSR) 2025, yang diselenggarakan langsung oleh ASICS Global di kawasan Meiji Jingu Gaien, Tokyo.

Mengangkat semangat "Feel Speed, Find Confidence", acara ini beriringan dengan kampanye ASICS bertajuk "Move Your Body, Move Your Mind", yang mengedepankan keseimbangan antara kebugaran fisik dan kesehatan mental.

Tokyo Speed Race 2025 tak hanya menjadi ajang perlombaan yang kompetitif, tetapi juga memperlihatkan inklusivitas dengan melibatkan pelari profesional dan atlet elit dari beragam latar belakang, budaya, serta pengalaman.

Pada kesempatan ini, ASICS memperkenalkan tiga model sepatu terbaru dalam keluarga METASPEED, yaitu METASPEED™ SKY, METASPEED™ EDGE, dan METASPEED™ RAY.

Ketiganya dirancang dengan pendekatan yang berorientasi pada kebutuhan spesifik masing-masing pelari, dengan mempertimbangkan gaya berlari yang berbeda.

Baca juga:

Asics x Dassault Systemes Hadirkan Studio Uji Coba Alas Kaki

Menurut Sota Fukushima, President Director ASICS Indonesia, pengembangan METASPEED™ 4 Tokyo Series tidak dilakukan secara sembarangan.

“Setiap sepatu dalam seri ini telah dikembangkan bersama para atlet sejak awal tahap perancangan. Kami memastikan bahwa setiap desain mendukung strategi berlari yang unik, agar mereka bisa tampil maksimal di lintasan,” ujarnya.

Baca juga:

Sepatu ASICS Tampil Memukau dalam Video Musik 'Is It Love?' dari Cecil Yang

Ketiga model tersebut dibekali dengan inovasi teknologi terbaru ASICS:

- FF TURBO™ PLUS, bahan midsole ultraringan yang dirancang untuk meningkatkan efisiensi energi sekaligus memberikan dorongan responsif saat berlari.

- MOTION WRAP™ 2.0 pada bagian upper, untuk menciptakan kenyamanan optimal dan aliran udara yang maksimal.

- Pelat karbon yang memberikan dorongan propulsif lebih kuat di setiap langkah.

- Outsole ASICSGRIP™, yang menjamin cengkeraman kuat di berbagai jenis permukaan lintasan.

View this post on Instagram

A post shared by ASICS (@asics)

Baca juga:

ASICS Luncurkan 3 Koleksi Baru, Hadirkan Teknologi Sepatu Terkini

Masing-masing model memiliki keunggulan yang spesifik sesuai gaya berlari:

- METASPEED™ SKY disarankan bagi pelari yang mengandalkan gaya stride, yaitu langkah panjang dan efisien.

- METASPEED™ EDGE lebih cocok untuk pelari dengan gaya cadence, yang mengutamakan frekuensi langkah tinggi.

- METASPEED™ RAY, dengan bobot sangat ringan hanya 129 gram, sangat ideal bagi pelari yang mengejar kecepatan maksimal dan efisiensi tinggi.

Dengan kehadiran METASPEED™ 4 Tokyo Series, ASICS menegaskan komitmennya untuk terus berinovasi dan mendukung komunitas pelari global melalui teknologi terkini yang didesain dengan pendekatan berbasis ilmiah dan kolaborasi langsung bersama atlet profesional. (far)

#Sepatu Lari #Sepatu Olahraga #Sepatu #Fashion
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

Fashion
Gaya Sporty Luxe ala Justin Hubner: Maskulin, Melek Mode, dan Anti Ribet
Lewat akun Instagram pribadinya @justinhubner5, Justin kerap membagikan gaya berpakaian yang memadukan nuansa sporty dan kemewahan, yang dikenal sebagai tren sporty luxe.
Wisnu Cipto - Minggu, 12 Oktober 2025
Gaya Sporty Luxe ala Justin Hubner: Maskulin, Melek Mode, dan Anti Ribet
Fashion
Terus Merugi, Sepatu BATA Resmi Hapus Bisnis Produksi Alas Kaki
Keputusan diambil dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) BATA yang digelar pada 25 September 2025.
Wisnu Cipto - Jumat, 10 Oktober 2025
 Terus Merugi, Sepatu BATA Resmi Hapus Bisnis Produksi Alas Kaki
ShowBiz
Lebih dari Sekadar Festival, JakCloth Kini Jadi Simbol Ekspresi Lokal
JakCloth telah bertransformasi jadi sebuah movement anak muda.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 01 Oktober 2025
Lebih dari Sekadar Festival, JakCloth Kini Jadi Simbol Ekspresi Lokal
Fashion
Energi Baru ESMOD Jakarta Meriahkan Senayan City Fashion Nation 2025
ESMOD Jakarta Runway Syndicate menjadi salah satu sorotan di panggung Senayan City Fashion Nation 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 24 September 2025
Energi Baru ESMOD Jakarta Meriahkan Senayan City Fashion Nation 2025
Fashion
Gandeng Shaggydog, Dogle Rilis Sepatu Limited Edition Seri Sayidan
Dogle x Shaggydog rayakan musik, budaya, dan kebebasan lewat koleksi sneakers eksklusif.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 24 September 2025
Gandeng Shaggydog, Dogle Rilis Sepatu Limited Edition Seri Sayidan
Fashion
UNIQLO x POP MART: Koleksi 'THE MONSTERS' Hadirkan Labubu Cs ke Dunia Fashion
Karakter-karakter ciptaan Kasing Lung seperti Labubu, Zimomo, Tycoco, dan Spooky tampil dalam desain penuh warna dan detail menarik.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 19 September 2025
UNIQLO x POP MART: Koleksi 'THE MONSTERS' Hadirkan Labubu Cs ke Dunia Fashion
Fashion
Adidas dan Tim Audi F1 Umumkan Kerja Sama, Koleksi Terbaru Debut 2026
Koleksi yang dijadwalkan debut di musim 2026 ini akan menggabungkan teknologi mutakhir dengan desain kolaborasi dua ikon di dunia performa olahraga.
Dwi Astarini - Rabu, 10 September 2025
Adidas dan Tim Audi F1 Umumkan Kerja Sama, Koleksi Terbaru Debut 2026
Fashion
Wondherland 2025: Fashion & Fragrance Festival dengan Pengalaman Belanja Paling Personal
Wondherland berkolaborasi dengan Scent of Indonesia (SOI), untuk membawa konsep 'anti blind buy experience' di edisi 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 09 September 2025
Wondherland 2025: Fashion & Fragrance Festival dengan Pengalaman Belanja Paling Personal
ShowBiz
Giorgio Armani Meninggal Dunia, Selebritas Kenang sang Ikon Fesyen sebagai Legenda
Armani ialah pria yang meninggalkan jejak yang diakui di seluruh dunia.
Dwi Astarini - Jumat, 05 September 2025
Giorgio Armani Meninggal Dunia, Selebritas Kenang sang Ikon Fesyen sebagai Legenda
ShowBiz
Desainer Legendaris Italia Giorgio Armani Meninggal Dunia
Perusahaannya, Armani, berkembang dari mode menjadi sebuah imperium yang merambah kecantikan, wewangian, musik, olahraga hingga hotel mewah.
Dwi Astarini - Jumat, 05 September 2025
 Desainer Legendaris Italia Giorgio Armani Meninggal Dunia
Bagikan