Sains

Arsitektur Pembangkit Listrik Tenaga Sampah Ini Jadi Sorotan di Dunia Maya

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Senin, 09 November 2020
Arsitektur Pembangkit Listrik Tenaga Sampah Ini Jadi Sorotan di Dunia Maya

Bangunan pembangkit listrik tenaga sampah ini jadi sorotan di internet (Foto: bjarke ingels group)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

COPENHILL bukan sekadar pembangkit listrik tenaga limbah terbesar di dunia. Pembangkit listrik di Kopenhagen, Denmark ini memiliki desain arsitektur yang luar biasa.

CopenHill menggabungkan lereng ski raksasa dan jalur pendakian atap yang berkelok-kelok, serta dinding panjat besar di salah satu sisinya.

Baca juga:

Rumah Jamur Ini Jadi Sorotan di Internet, Intip Keunikannya

Pembangkit listrik tenaga pengolahan sampah biasanya tidak menjadi tempat wisata yang menarik, namun berbeda dengan CopenHill. Tempat ini juga menjadi pencapaian terbaru Kopenhagen dalam upayanya menjadi kota bebas karbon pertama di dunia.

CopenHill tidak hanya mampu mengubah 440.000 ton limbah menjadi energi bersih setiap tahun, tetapi juga merupakan hiburan yang menarik bagi orang-orang yang ingin melakukan aktivitas luar ruangan di dekat pusat ibu kota Denmark.

Selama musim panas, atapnya yang berkelok-kelok berfungsi ganda sebagai jalur pendakian hijau, sedangkan di musim dingin menjadi lereng langit buatan.

CopenHill dimulai sebagai proyek arsitektur yang berani dari sebuah studio bernama PLOT pada 2020. Mereka mengusulkan untuk memasukkan ruang kota publik di daerah terpadat Kopenhagen, dengan menempatkan lereng ski di atas departemen store teresar di kota.

CopenHill bukan sekadar pembangkit listri tenaga limbah biasa (Foto: instagram @copenhilldk)

Kendati memenangkan kompetisi desain, proyek itu tidak pernah benar-benar terwujud, tetapi menginspirasi konsep di balik CopenHill.

Satu dekade setelah ide atap fungsional pertama kali diusulkan, Bjarke Ingels Group (BIG) memenangkan kompetisi desain internasional untuk pabrik limbah menjadi energi Kopenhagen.

"Sebagai pembangkit listrik, CopenHill sangat bersih sehingga kami dapat mengubah massa bangunannya menjadi landasan kehidupan sosial kota, fasadnya dapat dipanjat, atapnya dapat didaki, dan lerengnya dapat digunakan untuk ski," ujar Bjarke Ingels, pendiri BIG.

Baca juga:

Karya Seni dari Roti Tawar ini Gegerkan Jagat Maya

Ingels merupakan arsitek di balik PLOT, dan dia memutuskan untuk akhirnya membuat proyek lamanya menjadi kenyataan dengan cara mengesankan.

Membangun kemiringan langit buatan di atas pusat pembelanjaan adalah sebuah ide, dan ide lainnya ialah melakukannya di pembangkit listrik tenaga limbah/sampah.

CopenHill tengah menjadi salah satu landmark paling populer di ibu kota Denmark (Foto: instagram @copenhilldk)

Diresmikan setahun lalu, pembangkit listrik CopenHill tengah menjadi salah satu landmark paling populer di ibu kota Denmark. Tidak hanya menjadi bangunan tertinggi di kota dan pembangkit listrik dari limbah terbersih di dunia, tetapi juga menarik banyak penduduk lokal dan turis yang tertarik dengan fasilitas hiburan.

Selama bulan-bulan musim panas yang hangat, atap CopenHill berfungsi sebagai taman aktivitas lengkap yang menyediakan jalur hiking, taman bermain, peralatan kebugaran, lari lintas alam, memanjat dinding, dan pemandangan kota nan spektakuler bagi pengujung.

Di musim dingin, resor ini menawarkan lereng ski sepanjang 1.640 kaki, lengkap dengan sistem lift ski. Lereng terbentang dari atas bangunan setinggi 90 meter ke dasarnya, dengan putaran 180 derajat di tengah jalur. (ryn)

Baca juga:

'Rumah Pie' Mendadak Viral di Media Sosial, Ini Penyebabnya

#Teknologi #Sains #Internet #Viral #Berita Unik
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special

Berita Terkait

Fun
OPPO Find X9 Ultra dan Vivo X300 Ultra Dirumorkan Pakai Kamera Ganda 200MP
OPPO dan Vivo siap membawa kamera ganda 200MP tahun ini. Tahun ini akan menjadi era kamera 200MP.
Soffi Amira - Senin, 19 Januari 2026
OPPO Find X9 Ultra dan Vivo X300 Ultra Dirumorkan Pakai Kamera Ganda 200MP
Fun
OPPO Find X9 Pro Tembus 5 Besar DxOMark, Ungguli Honor Magic 8 Pro!
OPPO Find X9 Pro masuk lima besar DxOMark sebagai HP dengan kamera terbaik. HP ini unggul dari pesaingnya, yaitu Honor Magic 8 Pro.
Soffi Amira - Senin, 19 Januari 2026
OPPO Find X9 Pro Tembus 5 Besar DxOMark, Ungguli Honor Magic 8 Pro!
ShowBiz
Lagu “Tega” Rita Sugiarto Viral Lagi, Bagian Liriknya Dijadikan Tantangan Kreator TikTok
Bagian lirik “Semakin Menyala” ramai dijadikan tantangan oleh para kreator TikTok, dipicu oleh penampilan seorang biduan panggung yang membawakannya.
Frengky Aruan - Minggu, 18 Januari 2026
Lagu “Tega” Rita Sugiarto Viral Lagi, Bagian Liriknya Dijadikan Tantangan Kreator TikTok
Lifestyle
Lirik Lengkap "LOVE YOU LESS" dari Joji, Lagu Wajib Buat Korban Ghosting dan PHP
Lewat lagu ini, Joji mempertahankan reputasinya sebagai "raja lagu galau" dengan menyuguhkan aransemen melankolis
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 17 Januari 2026
Lirik Lengkap
Lifestyle
Viral di TikTok! Lagu ‘Die On This Hill’ Sienna Spiro, Ini Dia Liriknya
Lagu ini dengan cepat mencuri perhatian pendengar karena keberaniannya mengangkat tema kesetiaan
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 17 Januari 2026
Viral di TikTok! Lagu ‘Die On This Hill’ Sienna Spiro, Ini Dia Liriknya
Tekno
Redmi Buds 8 Lite dan Mijia Smart Audio Glasses Bakal Hadir di Indonesia Bersamaan dengan Peluncuran Redmi Note 15 Series
Mijia Smart Audio Glasses mencuri perhatian dengan konsep open-ear audio
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 17 Januari 2026
Redmi Buds 8 Lite dan Mijia Smart Audio Glasses Bakal Hadir di Indonesia Bersamaan dengan Peluncuran Redmi Note 15 Series
Tekno
Tutorial Mudah Bikin Tren Photomontage Feed Sosmed Ala 'Zootopia 2' Pakai OPPO Reno 15 Series
OPPO kembali menghadirkan inovasi teknologi yang dekat dengan gaya hidup anak muda melalui fitur AI Motion Photo dan Popout di OPPO Reno 15 Series.
Wisnu Cipto - Jumat, 16 Januari 2026
Tutorial Mudah Bikin Tren Photomontage Feed Sosmed Ala 'Zootopia 2' Pakai OPPO Reno 15 Series
Fun
OPPO Reno 15 Series Usung Desain 'Dancing Aurora', Terinspirasi dari Fenomena Alam Langka
OPPO Reno 15 Series mengusung desain Dancing Aurora. Desain itu terinspirasi dari fenomena alam langka, yang dibawa ke bagian bodi.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
OPPO Reno 15 Series Usung Desain 'Dancing Aurora', Terinspirasi dari Fenomena Alam Langka
Fun
OPPO Reno 15 Perkenalkan Fitur AI Flash Photography 2.0, Selfie Minim Cahaya Jadi Lebih Maksimal!
OPPO Reno 15 memperkenalkan fitur AI Flash Photography 2.0. Fitur itu membuat hasil foto selfie menjadi lebih estetik.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
OPPO Reno 15 Perkenalkan Fitur AI Flash Photography 2.0, Selfie Minim Cahaya Jadi Lebih Maksimal!
Fun
POCO X8 Pro Max Muncul di Sertifikasi BIS, Sudah Siap Meluncur Global?
POCO X8 Pro Max kini muncul di sertifikasi BIS. HP tersebut kemungkinan akan meluncur pada kuartal pertama 2026.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
POCO X8 Pro Max Muncul di Sertifikasi BIS, Sudah Siap Meluncur Global?
Bagikan