Apple Hadapi Investigasi di Prancis, Siri Diduga Rekam Suara Pengguna Tanpa Izin

Soffi AmiraSoffi Amira - Rabu, 08 Oktober 2025
Apple Hadapi Investigasi di Prancis, Siri Diduga Rekam Suara Pengguna Tanpa Izin

Pemerintah Prancis investigasi Apple terkait rekaman Siri. Foto: Unsplash/Laurenz Heymann

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Apple kini sedang menghadapi penyelidikan di Prancis atas pengumpulan dan penggunaan rekaman suara yang dibuat melalui asisten suara Siri.

Kejaksaan Paris mengonfirmasi penyelidikan tersebut pada 6 Oktober 2025 lalu. Kemudian, menyatakan telah merujuk kasus tersebut ke Kantor Pemberantasan Kejahatan Siber.

Investigasi ini menindaklanjuti pengaduan yang diajukan awal tahun ini oleh organisasi hak asasi manusia Prancis, Ligue des Droits de l’Homme.

Baca juga:

Apple Bakal Rombak Desain hingga 2027, iPhone 17 Jadi Seri Pertama yang Berevolusi

Prancis Investigasi Apple terkait Rekaman Suara Siri

Pemerintah Prancis investigasi Apple terkait rekaman Siri
Pemerintah Prancis investigasi Apple terkait rekaman Siri. Foto: Dok. Apple

Pengaduan tersebut didasarkan pada kesaksian Thomas Le Bonniec, yakni mantan subkontraktor yang bekerja untuk mitra Apple, Globe Technical Services, di Irlandia pada 2019.

Le Bonniec mengatakan, bahwa ia telah meninjau ribuan rekaman Siri selama masa kerjanya di perusahaan tersebut, termasuk percakapan yang melibatkan informasi pribadi bersifat sensitif.

Otoritas Prancis sedang menyelidiki apakah Apple mengumpulkan dan memproses data suara pengguna tanpa persetujuan yang semestinya.

Le Bonniec juga menyebutkan, rekaman tersebut kemungkinan berisi detail intim, yang beberapa di antaranya dapat diidentifikasi.

Baca juga:

iPhone 17 Pro Kalahkan Vivo X200 Ultra di DxOMark, Masuk 3 Besar Kamera Smartphone Terbaik

Sebelumnya, ia telah mengangkat masalah ini kepada regulator data Eropa, termasuk CNIL Prancis dan Komisi Perlindungan Data Irlandia. Namun, upaya tersebut tidak membuahkan hasil investigasi.

Apple menolak berkomentar langsung terkait kasus ini. Dalam sebuah unggahan blog pada Januari lalu, perusahaan menyatakan bahwa mereka tidak menyimpan rekaman audio Siri, kecuali pengguna secara eksplisit menyetujuinya.

Apple Sebut tak Sebarkan Rekaman Suara Siri

Apple tak sebarkan rekaman suara Siri
Apple tak sebarkan rekaman suara Siri. Foto: Dok. Apple

Apple mengatakan, mereka menggunakan rekaman tersebut semata-mata untuk meningkatkan Siri dan tidak membagikannya kepada pemasar atau menjualnya kepada pengiklan.

Perusahaan juga mengungkapkan, telah memperkuat kontrol privasi Siri pada 2019 dan 2025.

Keluhan tersebut juga telah memicu gugatan class action di Prancis. Gugatan ini menyusul kasus serupa di Amerika Serikat, yang berakhir dengan penyelesaian sebesar 95 juta dolar AS (Rp 1,5 triliun) tahun lalu.

Baca juga:

Apple Ubah Strategi, Peluncuran iPhone 18 Tahun Depan Bakal Dibagi 2 Tahap

Apple sendiri tidak mengakui kesalahan apa pun dalam kasus tersebut.

Kini, jaksa Prancis belum mengungkapkan detail lebih lanjut tentang ruang lingkup investigasi yang sedang berlangsung. (sof)

#Apple #Tim Investigasi #Teknologi #AppleSiri
Bagikan
Ditulis Oleh

Soffi Amira

Berita Terkait

Dunia
Apple Hadapi Investigasi di Prancis, Siri Diduga Rekam Suara Pengguna Tanpa Izin
Apple kini menghadapi investigasi di Prancis. Rekaman suara Siri diduga menyadap penggunanya.
Soffi Amira - Rabu, 08 Oktober 2025
Apple Hadapi Investigasi di Prancis, Siri Diduga Rekam Suara Pengguna Tanpa Izin
Fun
OPPO Find X9 Ultra Bisa Jadi HP Flagship Pertama dengan Kamera Telefoto Periskop Ganda
OPPO Find X9 Ultra akan menjadi satu-satunya HP flagship yang menggunakan kamera telefoto periskop ganda.
Soffi Amira - Rabu, 08 Oktober 2025
OPPO Find X9 Ultra Bisa Jadi HP Flagship Pertama dengan Kamera Telefoto Periskop Ganda
Lifestyle
OPPO A6 Pro Jago dengan Kapasitas Baterai Besar 7000 mAh, Tahan Lama Bahkan Bisa Jadi Power Bank Darurat
OPPO A6 Pro memang diperuntukkan mendukung aktivitas seharian, mulai dari pekerjaan hingga hiburan.
Dwi Astarini - Rabu, 08 Oktober 2025
OPPO A6 Pro Jago dengan Kapasitas Baterai Besar 7000 mAh, Tahan Lama Bahkan Bisa Jadi Power Bank Darurat
Lifestyle
Siap-Siap! Apple Umumkan Pre-order iPhone 17, iPhone 17 Pro, iPhone 17 Pro Max, dan iPhone Air di Indonesia Mulai 10 Oktober 2025
Perangkat baru ini dibekali baterai tahan seharian dengan kemampuan pengisian daya lebih cepat, layar lebih besar dan terang dengan teknologi ProMotion hingga 120Hz
Angga Yudha Pratama - Selasa, 07 Oktober 2025
Siap-Siap! Apple Umumkan Pre-order iPhone 17, iPhone 17 Pro, iPhone 17 Pro Max, dan iPhone Air di Indonesia Mulai 10 Oktober 2025
Fun
Ukuran Baterai Vivo X300 dan X300 Pro Terungkap, Kapasitasnya Besar!
Ukuran baterai Vivo X300 dan X300 Pro kini sudah terungkap. Kedua HP ini akan menggunakan Dimensity 9500.
Soffi Amira - Jumat, 03 Oktober 2025
Ukuran Baterai Vivo X300 dan X300 Pro Terungkap, Kapasitasnya Besar!
Fun
OPPO Find X9 dan Find X9 Pro Sudah Raih Sertifikasi Global, Siap Meluncur 16 Oktober
OPPO Find X9 dan Find X9 Pro kini sudah meraih sertifikasi global. HP ini akan meluncur 16 Oktober 2025.
Soffi Amira - Jumat, 03 Oktober 2025
OPPO Find X9 dan Find X9 Pro Sudah Raih Sertifikasi Global, Siap Meluncur 16 Oktober
Fun
S25 Edge Gagal Total, Samsung Bakal Hadirkan Model Plus di Galaxy S26 Series
Samsung akan menghadirkan model Plus di Galaxy S26 Series. Hal itu dikarenakan S25 Edge mengalami kegagalan di pasaran.
Soffi Amira - Kamis, 02 Oktober 2025
S25 Edge Gagal Total, Samsung Bakal Hadirkan Model Plus di Galaxy S26 Series
Fun
Baru Meluncur di Pasaran, Xiaomi 17 Series Tembus 1 Juta Penjualan dalam Sehari
Xiaomi 17 Series tembus satu juta penjualan dalam sehari. Selain itu, Xiaomi 17 akan hadir dalam varian 1TB demi memenuhi permintaan konsumen.
Soffi Amira - Kamis, 02 Oktober 2025
Baru Meluncur di Pasaran, Xiaomi 17 Series Tembus 1 Juta Penjualan dalam Sehari
Fun
Uji kamera Xiaomi 17 Pro Max, iPhone 17 Pro Max, dan Samsung Galaxy S25 Ultra: Mana yang Lebih Baik?
Hasil kamera Xiaomi 17 Pro Max, iPhone 17 Pro Max, dan Samsung Galaxy S25 Ultra sudah terungkap. Berikut adalah perbandingannya.
Soffi Amira - Rabu, 01 Oktober 2025
Uji kamera Xiaomi 17 Pro Max, iPhone 17 Pro Max, dan Samsung Galaxy S25 Ultra: Mana yang Lebih Baik?
Fun
Render Samsung Galaxy S26 Ultra Terungkap, Desain S Pen Alami Perubahan
Render Samsung Galaxy S26 Ultra kini sudah terungkap. Desain S Pen dari HP ini juga mengalami perubahan.
Soffi Amira - Rabu, 01 Oktober 2025
Render Samsung Galaxy S26 Ultra Terungkap, Desain S Pen Alami Perubahan
Bagikan