Vivo X300 Ultra Siap Masuk Indonesia, Sudah Kantongi Sertifikasi TKDN!
Vivo X300 Ultra sudah raih sertifikasi di Indonesia. Foto: Dok. Vivo
MerahPutih.com - Vivo diperkirakan akan meluncurkan seri X300 Ultra pada Maret 2026 di Tiongkok. Namun, laporan terbaru menyebutkan bahwa peluncuran globalnya semakin dekat.
HP ini pertama kali terlihat di basis data IMEI, kemudian diikuti oleh kemunculannya di platform sertifikasi EEC Eropa.
Kini, Vivo X300 Ultra telah mendapatkan sertifikasi lain, yang semakin memperkuat harapan akan peluncuran globalnya.
Baca juga:
Bocoran Vivo X300 Ultra Kembali Mencuat, Bakal Adopsi Teknologi Zoom dari Xiaomi
Vivo X300 Ultra Sudah Raih Sertifikasi di Indonesia
Smartphone Vivo dengan nomor model V2562, telah menerima sertifikasi TKDN di Indonesia. Meskipun daftar tersebut tidak mengungkapkan spesifikasi atau detail perangkat keras apa pun, tetapi ini merupakan indikasi kuat bahwa HP tersebut secara bertahap telah melewati rintangan regulasi sebelum debut resminya.
Bagi yang belum tahu, Vivo X300 Ultra diharapkan menjadi flagship bermerek Ultra pertama perusahaan yang diluncurkan di pasar global, tidak seperti X100 Ultra dan X200 Ultra yang tetap eksklusif di Tiongkok.
Baca juga:
Adu Kamera Xiaomi 17 Ultra Leica Edition vs Vivo X300 Pro: Mana yang Lebih Gahar?
Rumor Spesifikasi Vivo X300 Ultra
Performa kamera tampaknya akan menjadi daya tarik utama Vivo X300 Ultra. Bocoran terbaru menyebutkan, HP ini dilengkapi kamera utama Sony LYT-901 200MP dengan OIS, yang dipadukan sensor ultra-wide Sony LYT-828 50MP dan kamera telefoto periskop Samsung HPB 200MP.
Salah satu fitur utama Vivo X300 Ultra adalah fitur zoom optik kontinu multi-fokus, yang diharapkan menawarkan kegunaan sehari-hari yang lebih baik dibandingkan implementasi pesaing, termasuk pendekatan Xiaomi.
Sementara di bagian depan, Vivo kabarnya akan menyertakan kamera selfie 50MP dengan autofokus, yang ditujukan untuk panggilan video berkualitas tinggi dan pembuatan konten.
Baca juga:
Vivo X300 Ultra Sudah Dapat Sertifikasi EEC, Sinyal Peluncuran Makin Dekat?
HP ini akan memiliki layar BOE datar 6,82 inci dengan resolusi sekitar 2K, teknologi LTPO, dan bezel sempit di keempat sisinya.
Kemudian, ditenagai chipset Snapdragon 8 Elite Gen 5 dari Qualcomm, yang menempatkannya dengan kokoh di segmen flagship.
Sedangkan dari segi performa, Vivo X300 Ultra diharapkan memiliki baterai besar sekitar 7.000mAh dengan dukungan pengisian cepat. (sof)
Bagikan
Soffi Amira
Berita Terkait
Vivo X300 Ultra Siap Masuk Indonesia, Sudah Kantongi Sertifikasi TKDN!
Simak Nih! Cara Pakai StandBy Mode iPhone iOS 17: Tips dan Kustomisasi
Desain Layar iPhone 18 Mulai Terungkap, Model Pro Alami Perubahan Besar
Apple Makin Dekat Rilis iPhone Lipat, Dikabarkan Meluncur September 2026
Oppo Sebut Bikin Smartphone Tri-Fold Itu Gampang, yang Susah Justru Jualnya
Tren Smartphone 2026: Hilangnya Logo Hasselblad Hingga Zeiss, Sinyal Kematian Branding Mewah di Ponsel Pintar?
Bocoran Spesifikasi Vivo X200T: Flagship Gahar dengan Baterai 6.200mAh yang Dijejali Dimensity 9400+ dan Kamera Zeiss 50MP
OPPO A6s 5G Resmi Meluncur, Gendong Baterai 7000mAh dan Tahan Semprotan Air Bertekanan Tinggi
Samsung Perkenalkan Galaxy A07 5G di Laman Resmi, Simak Spesifikasi Lengkap dan Fitur Unggulannya
Xiaomi 17 Max Bakal Bawa Baterai 8.000mAh, ini Spesifikasi Lengkapnya