Apple Ganti Bahan Kulit dengan Bahan ‘FineWoven’ pada Berbagai Aksesorinya

P Suryo RP Suryo R - Rabu, 13 September 2023
Apple Ganti Bahan Kulit dengan Bahan ‘FineWoven’ pada Berbagai Aksesorinya

Apple klaim FineWoven terbuat dari 68 persen bahan daur ulang. (Apple)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SELAIN iPhone dan Apple Watch baru, Apple juga mengumumkan langkahnya dalam menghilangkan aksesori berbahan kulit. Sebagai pengganti Apple menghadirkan bahan premium yang disebut FineWoven. Itu hadir dalam lima warna untuk casing iPhone 15, dompet MagSafe, tali jam Apple Watch, dan banyak lagi.

Apple memiliki segmen khusus dalam acara Wonderlust-nya untuk membahas dampak terhadap lingkungan. Salah satu inisiatif perusahaan itu adalah dengan menghilangkan bahan kulit di seluruh jajaran aksesorinya.

Baca Juga:

Apple Watch Ultra 2 Hadir dengan Layar Lebih Terang

gawai
Apple hadirkan lima opsi warna casing FineWoven untuk iPhone 15. (Apple)

FineWoven adalah pilihan bahan premium baru dari Apple dan menggunakan hampir 70 persen bahan daur ulang. Perusahaan itu mengatakan bahwa FineWoven terbuat dari kain kepar (salah satu jenis tenun) mikro yang tahan lama, dan bahan itu terasa lembut seperti bahan suede.

Bahan FineWoven juga dirancang dengan mempertimbangkan dampak terhadap Bumi. Apple mangklaim bahan itu terbuat dari 68 persen bahan daur ulang pasca-konsumen dan secara signifikan mengurangi emisi karbon dibandingkan dengan kulit.

Meskipun Apple mengatakan FineWoven tahan lama, namun mereka menyatakan bahwa dapat menunjukkan keausan seiring waktu. Perusahaan juga mengatakan bahwa penggunaan MagSafe pada casing FineWoven untuk iPhone akan meninggalkan sedikit bekas, dan jika kedengarannya tidak ideal, terdapat opsi lain seperti Silicone atau Clear Case.

Pada jajaran casing Fine Woven untuk iPhone, Apple menghadirkan lima pilihan warna, yakni Mulberry (merah), Evergreen (hijau), Taupe (coklat), Pacific Blue (Biru), dan Hitam. Casing baru untuk seluruh tipe dan model iPhone 15 ini akan dijual dengan harga USD59 (Rp907.532) di AS. Terdapat juga dompet tambahan untuk casing (dijual terpisah) pilihan warna yang sama seperti casing dijual dengan harga yang sama.

Baca Juga:

Apple Rilis iPhone 15, Gunakan Kamera 14 Pro

gawai
Tali magetik baru untuk Apple Watch baru juga gunakan FineWoven. (Apple)

Apple juga akan menggunakan bahan FineWoven di aksesori gantungan kunci untuk AirTag-nya. Pilihan warnanya sama seperti pilihan warna casing iPhone kecuali warna Evergreen yang diganti dengan warna Merah Coral.

Tali magetik baru untuk Apple Watch baru juga akan menggunakan bahan FineWoven. Pilihan warnya juga sama dengan pilihan warna casing iPhone.

Selain tali magnetik baru ini, Apple juga menjual berbagai model baru tali untuk Apple watch, seperti Sport Band, Sport Loop, Nike ,Sport Loop, Nike Sport Band, Braided Solo Loop, Solo Loop, Alpine Loop, Trail Loop, Ocean Band, Hermés Toile H Single Tour, Hermés Jump Single Tour, Hermés Bridon Single Tour, dan Hermés Bridon Double Tour.

Tali jam versi kolaborasi dengan Nike ataupun Hermés akan tetap menggunakan bahan FineWoven sebagai penggati kulit atau menggunakan silikon hasil daur ulang untuk tali jam model karet. (kna)

Baca Juga:

Tiga Produk Apple yang Mungkin Tak Diluncurkan di Wonderlust 2023

#Teknologi
Bagikan
Ditulis Oleh

P Suryo R

Stay stoned on your love

Berita Terkait

Tekno
Tutorial Mudah Bikin Tren Photomontage Feed Sosmed Ala 'Zootopia 2' Pakai OPPO Reno 15 Series
OPPO kembali menghadirkan inovasi teknologi yang dekat dengan gaya hidup anak muda melalui fitur AI Motion Photo dan Popout di OPPO Reno 15 Series.
Wisnu Cipto - Jumat, 16 Januari 2026
Tutorial Mudah Bikin Tren Photomontage Feed Sosmed Ala 'Zootopia 2' Pakai OPPO Reno 15 Series
Fun
OPPO Reno 15 Series Usung Desain 'Dancing Aurora', Terinspirasi dari Fenomena Alam Langka
OPPO Reno 15 Series mengusung desain Dancing Aurora. Desain itu terinspirasi dari fenomena alam langka, yang dibawa ke bagian bodi.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
OPPO Reno 15 Series Usung Desain 'Dancing Aurora', Terinspirasi dari Fenomena Alam Langka
Fun
OPPO Reno 15 Perkenalkan Fitur AI Flash Photography 2.0, Selfie Minim Cahaya Jadi Lebih Maksimal!
OPPO Reno 15 memperkenalkan fitur AI Flash Photography 2.0. Fitur itu membuat hasil foto selfie menjadi lebih estetik.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
OPPO Reno 15 Perkenalkan Fitur AI Flash Photography 2.0, Selfie Minim Cahaya Jadi Lebih Maksimal!
Fun
POCO X8 Pro Max Muncul di Sertifikasi BIS, Sudah Siap Meluncur Global?
POCO X8 Pro Max kini muncul di sertifikasi BIS. HP tersebut kemungkinan akan meluncur pada kuartal pertama 2026.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
POCO X8 Pro Max Muncul di Sertifikasi BIS, Sudah Siap Meluncur Global?
Fun
Vivo X300 Ultra Siap Masuk Indonesia, Sudah Kantongi Sertifikasi TKDN!
Vivo X300 Ultra sudah meraih sertifikasi TKDN. HP ini segera meluncur di Indonesia pada tahun ini. Berikut adalah spesifikasinya.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
Vivo X300 Ultra Siap Masuk Indonesia, Sudah Kantongi Sertifikasi TKDN!
Tekno
Simak Nih! Cara Pakai StandBy Mode iPhone iOS 17: Tips dan Kustomisasi
Aplikasi Sports Alerts dan Countdowns juga membantu pengguna memantau jadwal penting
Angga Yudha Pratama - Kamis, 15 Januari 2026
Simak Nih! Cara Pakai StandBy Mode iPhone iOS 17: Tips dan Kustomisasi
Fun
Desain Layar iPhone 18 Mulai Terungkap, Model Pro Alami Perubahan Besar
iPhone 18 dikabarkan rilis akhir 2026. Desain dan ukuran layar HP tersebut kini mulai terungkap. Lalu, model Pro juga mengalami perubahan besar.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
Desain Layar iPhone 18 Mulai Terungkap, Model Pro Alami Perubahan Besar
Fun
Apple Makin Dekat Rilis iPhone Lipat, Dikabarkan Meluncur September 2026
iPhone lipat kini sedang masuk tahap pengujian awal. HP lipat tersebut kabarnya akan meluncur September 2026.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
Apple Makin Dekat Rilis iPhone Lipat, Dikabarkan Meluncur September 2026
Fun
Xiaomi 17 Max Bakal Bawa Baterai 8.000mAh, ini Spesifikasi Lengkapnya
Xiaomi 17 Max bakal bawa baterai 8.000mAh. HP ini akan mendukung pengisian daya kabel 100W.
Soffi Amira - Selasa, 13 Januari 2026
Xiaomi 17 Max Bakal Bawa Baterai 8.000mAh, ini Spesifikasi Lengkapnya
Fun
OPPO Reno 15 FS 5G Akhirnya Meluncur, Bawa Baterai 6.500mAh dan 3 Kamera 50MP!
OPPO Reno 15 FS 5G resmi meluncur. HP ini membawa baterai 6.500mAh dan tiga kamera 50MP.
Soffi Amira - Selasa, 13 Januari 2026
OPPO Reno 15 FS 5G Akhirnya Meluncur, Bawa Baterai 6.500mAh dan 3 Kamera 50MP!
Bagikan