Apple Bakal Rombak Desain hingga 2027, iPhone 17 Jadi Seri Pertama yang Berevolusi

Soffi AmiraSoffi Amira - Kamis, 28 Agustus 2025
Apple Bakal Rombak Desain hingga 2027, iPhone 17 Jadi Seri Pertama yang Berevolusi

Apple bakal rombak desain iPhone hingga 2027. Foto: Dok/Gizmochina

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Apple tampaknya siap merombak jajaran iPhone-nya dengan cara yang belum pernah kita lihat selama bertahun-tahun.

Menurut laporan Mark Gurman dari Bloomberg, Apple berencana untuk melakukan perubahan desain besar selama tiga tahun berturut-turut, yang dimulai dari seri iPhone 17 pada 2025.

Hal yang paling menonjol adalah iPhone 17 Air. Model super tipis itu disebut-sebut akan menggantikan versi Plus.

Baca juga:

iPhone 17 Resmi Meluncur 9 September 2025, Harganya Dibanderol Mulai Rp 13 Jutaan

iPhone 17 Standar Tetap Pakai Desain iPhone 16

iPhone 17 standar tetap pakai desain iPhone 16
iPhone 17 standar tetap pakai desain iPhone 16. Foto: Dok. Apple

Rumor juga menyebutkan, bahwa ada kamera belakang tunggal 48MP, modem C1 internal pertama Apple, baterai 2.900mAh yang lebih kecil, dan dukungan eSIM.

iPhone 17 standar diperkirakan akan tetap menggunakan desain iPhone 16, sementara model Pro kemungkinan akan mengadopsi tata letak kamera belakang baru, yang kemungkinan horizontal.

Melihat lebih jauh ke depan, Apple juga sedang mengembangkan iPhone lipat pads 2026, dengan nama kode V68.

Prototipe awal dilaporkan menggunakan desain clamshell dengan empat kamera, yang terdiri dari dua di belakang, satu di casing, dan satu di dalam.

iPhone lipat tersebut kabarnya menggunakan "panel sentuh di dalam sel" untuk mengurangi visibilitas lipatan. Lalu, kemungkinan akan ditenagai oleh modem C2 generasi terbaru Apple.

Baca juga:

Apple Kemungkinan Kembali Bawa Casing Bumper untuk iPhone 17 Air, Tahan Goresan hingga Benturan

Harga iPhone 17 Air dan iPhone Lipat

Harga iPhone 17 Air dan iPhone lipat
Harga iPhone 17 Air dan iPhone lipat. Foto: Dok. MacRumors

Sementara itu, harganya masih belum diketahui. Laporan menyebutkan, bahwa iPhone 17 Air akan dibanderol sekitar 1.099 dolar AS (Rp 18 juta) dan iPhone lipat sekitar 1.699 dolar AS (Rp 27,8 juta).

Pada 2027, Apple diperkirakan akan meluncurkan iPhone 20, yang menjadi edisi ulang tahun Apple. HP itu akan mengalami peningkatan besar di beberapa aspek.

Model ini awalnya akan disebut sebagai iPhone 19, tetapi kabarnya akan diganti merek untuk menandai tonggak sejarah tersebut.

Apple tetap menggunakan desain tepi datar yang sama sejak iPhone 12. Jika laporan ini benar, maka Apple akan membawa perubahan paling dramatis pada jajaran iPhone dalam lebih dari satu dekade. (sof)

#Apple #Smartphone #IPhone #Teknologi
Bagikan
Ditulis Oleh

Soffi Amira

Berita Terkait

Tekno
Tutorial Mudah Bikin Tren Photomontage Feed Sosmed Ala 'Zootopia 2' Pakai OPPO Reno 15 Series
OPPO kembali menghadirkan inovasi teknologi yang dekat dengan gaya hidup anak muda melalui fitur AI Motion Photo dan Popout di OPPO Reno 15 Series.
Wisnu Cipto - Jumat, 16 Januari 2026
Tutorial Mudah Bikin Tren Photomontage Feed Sosmed Ala 'Zootopia 2' Pakai OPPO Reno 15 Series
Fun
OPPO Reno 15 Series Usung Desain 'Dancing Aurora', Terinspirasi dari Fenomena Alam Langka
OPPO Reno 15 Series mengusung desain Dancing Aurora. Desain itu terinspirasi dari fenomena alam langka, yang dibawa ke bagian bodi.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
OPPO Reno 15 Series Usung Desain 'Dancing Aurora', Terinspirasi dari Fenomena Alam Langka
Fun
OPPO Reno 15 Perkenalkan Fitur AI Flash Photography 2.0, Selfie Minim Cahaya Jadi Lebih Maksimal!
OPPO Reno 15 memperkenalkan fitur AI Flash Photography 2.0. Fitur itu membuat hasil foto selfie menjadi lebih estetik.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
OPPO Reno 15 Perkenalkan Fitur AI Flash Photography 2.0, Selfie Minim Cahaya Jadi Lebih Maksimal!
Fun
POCO X8 Pro Max Muncul di Sertifikasi BIS, Sudah Siap Meluncur Global?
POCO X8 Pro Max kini muncul di sertifikasi BIS. HP tersebut kemungkinan akan meluncur pada kuartal pertama 2026.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
POCO X8 Pro Max Muncul di Sertifikasi BIS, Sudah Siap Meluncur Global?
Fun
Vivo X300 Ultra Siap Masuk Indonesia, Sudah Kantongi Sertifikasi TKDN!
Vivo X300 Ultra sudah meraih sertifikasi TKDN. HP ini segera meluncur di Indonesia pada tahun ini. Berikut adalah spesifikasinya.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
Vivo X300 Ultra Siap Masuk Indonesia, Sudah Kantongi Sertifikasi TKDN!
Tekno
Simak Nih! Cara Pakai StandBy Mode iPhone iOS 17: Tips dan Kustomisasi
Aplikasi Sports Alerts dan Countdowns juga membantu pengguna memantau jadwal penting
Angga Yudha Pratama - Kamis, 15 Januari 2026
Simak Nih! Cara Pakai StandBy Mode iPhone iOS 17: Tips dan Kustomisasi
Tekno
Apple Ring Masih Malu-Malu Kucing Muncul di 2026, Fans Apple Diminta Sabar Menanti
Wood menilai fokus Tim Cook pada inovasi teknologi kesehatan dan pemantauan tidur menjadikan produk ini sebagai langkah logis bagi warisan jangka panjang Cook
Angga Yudha Pratama - Kamis, 15 Januari 2026
Apple Ring Masih Malu-Malu Kucing Muncul di 2026, Fans Apple Diminta Sabar Menanti
Fun
Desain Layar iPhone 18 Mulai Terungkap, Model Pro Alami Perubahan Besar
iPhone 18 dikabarkan rilis akhir 2026. Desain dan ukuran layar HP tersebut kini mulai terungkap. Lalu, model Pro juga mengalami perubahan besar.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
Desain Layar iPhone 18 Mulai Terungkap, Model Pro Alami Perubahan Besar
Fun
Apple Makin Dekat Rilis iPhone Lipat, Dikabarkan Meluncur September 2026
iPhone lipat kini sedang masuk tahap pengujian awal. HP lipat tersebut kabarnya akan meluncur September 2026.
Soffi Amira - Kamis, 15 Januari 2026
Apple Makin Dekat Rilis iPhone Lipat, Dikabarkan Meluncur September 2026
Tekno
Oppo Sebut Bikin Smartphone Tri-Fold Itu Gampang, yang Susah Justru Jualnya
Oppo nampaknya enggan mengambil risiko besar dengan merilis produk khusus yang memiliki harga selangit di tengah ketidakpastian profitabilitas perangkat high-end
Angga Yudha Pratama - Kamis, 15 Januari 2026
Oppo Sebut Bikin Smartphone Tri-Fold Itu Gampang, yang Susah Justru Jualnya
Bagikan