Aktor 'Pilot' Jo Jung Suk akan Muncul dalam Drama 'Weak Hero Class 2'
Jo Jung Suk. (Foto: Instgram/chojo_js1280)
Merahputih.com - Aktor Jo Jung Suk akan tampil spesial di Weak Hero Class 2 Netflix. K-Drama ini rilis pada 17 Maret 2025.
Dilansir laman News1, Jo Jung Suk akan membuat penampilan spesial di musim kedua yang sangat dinantikan dari Weak Hero Class. Pihak Netflix telah mengonfirmasi berita kehadiran Jo Jung Suk, menyatakan kalau sang aktor akan tampil spesial di Weak Hero Class 2.
"Mohon dipahami bahwa kami tidak dapat mengungkapkan detail tentang peran atau durasi layarnya saat ini. Informasi lebih lanjut akan dibagikan kemudian," kata Netflix dikutip Soompi, Senin (17/3).
Baca juga:
Kim Soo-hyun Kena Skandal, K-Drama ‘Knock-Off’ di Ujung Tanduk
Weak Hero Class 2 mengikuti perjalanan Yeon Si Eun saat ia pindah ke Eunjang dengan trauma. Perjalanan Yeon Si Eun di sekolah baru, penuh perjuangan untuk bertahan hidup dan menghadapi bullying yang lebih parah. Belajar dari kondisi sebelumnya di mana ia kehilangan temannya, Yeon Si Eun bertekad hal tersebut tidak akan terjadi lagi.
Perjuangan Yeon Si Eun tahun SMA tidak lagi sendiri. Dalam prosesnya Shi Eun muncul dalam hidup Yeon Si Eun, menemaninya menekuk para pengganggu terberat di sekolah.
Baca juga:
Park Shin-hye di Main Drama Komedi 'Miss Undercover Boss’, Perankan Penyelidik Kejahatan Finansial
Penampilan spesial Jo Jung Suk ini bermula dari hubungannya yang sudah lama dengan sutradara Weak Hero Class 2 Han Jun Hee.
Keduanya sebelumnya pernah bekerja sama dalam film Hit and Run Squad (2019).Jo Jung Suk juga membintangi Pilot, film laris yang diproduksi oleh SHOTCAKE, perusahaan yang dipimpin bersama oleh Han Jun Hee.
Selain Jo Jung Suk, Weak Hero Class 2 juga dibintangi oleh Bae Na Ra memerankan Na Baek Jin, Lee Jun Young akan memerankan Geum Sung Jae.
Ryeoun akan berperan sebagai Park Hoo Min, Choi Min Yeong akan berperan sebagai Seo Joon Tae, Lee Min Jae akan memerankan Go Hyun Tak. Ada pula Yoo Su Bin. (Tka)
Bagikan
Tika Ayu
Berita Terkait
Kim Min Seok Perkuat Romansa K-Drama 'Can This Love Be Translated?' lewat Lagu 'Love Language'
Netflix Bakal Luncurkan Video Vertikal, Siap Saingi TikTok dan Reels
Sukses Bikin Chemistry Sempurna di ‘Can This Love Be Translated?’, Kim Seon-ho Buka Hati Bareng Go Youn-jung
Netflix makin Agresif, Perbarui Tawaran ke Warner Bros Jadi Rp 1.221 Triliun Tunai
Netflix Rilis Film Coming of Age 'Surat untuk Masa Mudaku', Tayang 29 Januari 2026
Han Ji-min Comeback! 'The Practical Guide to Love' Siap Tayang Global Februari 2026
Sinopsis Night Shift for Cuties, Debut Sutrada Monica Vanesa Tedja di Proyek Netflix
Bikin Baper! 3 K-Drama Romansa Budak Korporat yang Relatable
The RIP Netflix: Kisah Polisi dan Uang Haram
Culinary Class Wars Lanjut ke Musim Ketiga, Netflix Buka Pendaftaran Tim