Aksi Solidaritas untuk Rakyat Palestina di Patung Kuda Monas Jakarta

Didik SetiawanDidik Setiawan - Selasa, 22 April 2025
Aksi Solidaritas untuk Rakyat Palestina di Patung Kuda Monas Jakarta

Merahputih.com - Massa aksi membawa poster dan bendera Palestina dalam Aksi Solidaritas untuk Palestina di Patung Kuda, Monas, Jakarta, Selasa (22/4/2025).

Koalisi Masyarakat Sipil untuk Dukungan Kemanusiaan Palestina mendukung penuh gerakan Global Shutdown for Palestine. Aksi bertajuk INA For Palestina: Solidaritas untuk Rakyat Palestina (Global Strike for Palestine) ini diikutioleh berbagai organisasi masyarakat untuk menyampaikan Petisi dari Masyarakat Indonesia untuk Pemerintah berkaitan dengan Palestina bit.ly/PETISIINAPALESTINA dan mendesak gencatan senjata permanen, akses kemanusiaan tanpa syarat, serta penghentian impunitas terhadap pelaku kejahatan kemanusiaan dan genosida di Palestina.

Krisis kemanusiaan Palestina belum menemukan titik terang. Berkaca pada situasi terkini Palestina pada 17 April 2025, sebanyak lebih dari 51.000 warga sipil meninggal dan 116.432 terluka parah. Kondisi darurat pun diperburuk dengan fasilitas pendidikan dan kesehatan yang dihancurkan, serta akses bantuan kemanusiaan (humanitarian aid) yang ditutup oleh otoritas Israel.

Meskipun berbagai entitas internasional telah mengerahkan sebagian besar kapasitasnya seperti tuntutan Afrika Selatan melalui Mahkamah Internasional (ICJ) yang menunjuk Benjamin Netanyahu sebagai penjahat HAM hingga pernyataan sikap masing-masing negara seperti Maladewa yang melarang pemegang paspor Israel untuk masuk ke wilayahnya, roda krisis terus bergulir tanpa jeda. (MP/Didik Setiawan).

#Palestina #Monas #Dompet Dhuafa
Ditulis Oleh

Didik Setiawan

"Fotografi adalah kisah yang gagal diceritakan melalui kata-kata". – DS

Berita Terkait

Indonesia
Heboh, Operator Air Mancur Patung Kuda Monas Ditemukan Tewas Dalam Bak Kontrol
Insiden ini sempat memicu kehebohan di kawasan Patung Kuda.
Wisnu Cipto - Rabu, 12 November 2025
Heboh, Operator Air Mancur Patung Kuda Monas Ditemukan Tewas Dalam Bak Kontrol
Dunia
Pertemuan Bersejarah Paus Leo XIV-Presiden Abbas, Makna di Balik 10 Tahun Perjanjian Vatikan-Palestina
Makna simbolis dan spiritual Yerusalem bagi umat Yahudi, Kristen, dan Muslim.
Wisnu Cipto - Jumat, 07 November 2025
Pertemuan Bersejarah Paus Leo XIV-Presiden Abbas, Makna di Balik 10 Tahun Perjanjian Vatikan-Palestina
Dunia
Pertemuan Bersejarah Paus Leo XIV dan Presiden Palestina, Vatikan Tegaskan Dukung Solusi 2 Negara
Paus Leo XIV untuk pertama kalinya bertemu dengan Presiden Palestina Mahmoud Abbas di Vatikan, Roma, Italia. Pertemuan bersejarah ini digambarkan berlangsung dalam suasana bersahabat
Wisnu Cipto - Jumat, 07 November 2025
Pertemuan Bersejarah Paus Leo XIV dan Presiden Palestina, Vatikan Tegaskan Dukung Solusi 2 Negara
Dunia
Dalam Semalam, Serangan Udara Israel Bunuh 60 Orang, Termasuk Anak-Anak di Gaza
Serangan ini diyakini sebagai tantangan paling serius terhadap kesepakatan gencatan senjata rapuh di Gaza sejak diberlakukan awal bulan ini.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
 Dalam Semalam, Serangan Udara Israel Bunuh 60 Orang, Termasuk Anak-Anak di Gaza
Dunia
93 Warga Gaza Tewas Sejak Berlakunya Gencatan Senjata, Ratusan Luka-Luka
93 warga Gaza tewas dan 337 lainnya terluka sejak gencatan senjata Israel-Hamas diberlakukan pada 11 Oktober 2025
Wisnu Cipto - Selasa, 28 Oktober 2025
93 Warga Gaza Tewas Sejak Berlakunya Gencatan Senjata, Ratusan Luka-Luka
Dunia
Gencatan Senjata di Gaza Bakal Buyar Jika Israel Caplok Wilayah Tepi Barat
Kesepakatan gencatan senjata Gaza yang terdiri dari 20 poin dicapai antara Israel dan kelompok perlawanan Palestina, Hamas, awal bulan ini, berdasarkan rencana yang diajukan oleh Trump.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 23 Oktober 2025
Gencatan Senjata di Gaza Bakal Buyar Jika Israel Caplok Wilayah Tepi Barat
Dunia
44 Warga Palestina Tewas Saat Gencatan Senjata, Trump Takut Israel Bahayakan Perjanjian
Israel melancarkan serangkaian serangan udara mematikan di Jalur Gaza pada Minggu, menewaskan sedikitnya 44 warga Palestina setelah menuduh Hamas telah menyerang pasukannya di kota Rafah di selatan.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 21 Oktober 2025
44 Warga Palestina Tewas Saat Gencatan Senjata, Trump Takut Israel Bahayakan Perjanjian
Dunia
Israel Perluas Pemukiman di Tepi Barat, Bangun Zona Penyangga Pemukiman Elit
Israel telah membangun setidaknya 710 pemukiman dan pos militer di Tepi Barat yang diduduki, rata-rata satu pemukiman setiap 8 kilometer persegi, sejak 1967.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 20 Oktober 2025
Israel Perluas Pemukiman di Tepi Barat, Bangun Zona Penyangga Pemukiman Elit
Indonesia
Bantuan ke Gaza Masih Dibatasi, Sesuai Perjanjian Gencatan Senjata 600 Truk Bantuan Harus Masuk Setiap Hari
Gaza membutuhkan 600 truk bantuan setiap hari untuk memastikan pasokan bahan bakar, gas untuk memasak, serta bantuan darurat dan material medis yang stabil.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 17 Oktober 2025
Bantuan ke Gaza Masih Dibatasi, Sesuai Perjanjian Gencatan Senjata 600 Truk Bantuan Harus Masuk Setiap Hari
Dunia
Israel Masih Ogah Buka Perbatasan Rafah, Bantuan ke Gaza Tidak Bisa Lewat
Israel Masih Ogah Buka Perbatasan Rafah, Bantuan ke Gaza Tidak Bisa Lewat
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 17 Oktober 2025
Israel Masih Ogah Buka Perbatasan Rafah, Bantuan ke Gaza Tidak Bisa Lewat
Bagikan