92 Orang Hapus Tato di Jakarta Pusat
Wali Kota Jakarta Pusat pantau hapus tato gratis di Kantor Wali Kota Jakarta Pusat, Selasa (26/3/2024). ANTARA/Lifia Mawaddah Putri
MerahPutih.com - Peminat jasa hapus tato gratis meningkat dibandingkan tahun lalu. Tahun ini terdapat 92 orang yang mengikuti program tersebut, sementara tahun lalu hanya 80 orang.
Jasa hapus tato gratis merupakan program yang digelar oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi DKI Jakarta.
Baca juga:
"Sejak pagi, tercatat sudah 92 orang," kata Wali Kota Jakarta Pusat Dhany Kusuma menjawab pers usai meninjau kegiatan Hapus Tato Gratis tersebut, seperti dilansir Antara, Selasa (26/3).
Boleh dibilang peningkatan ini menandakan makin banyaknya orang berminat untuk menghapus tato mereka. Sebab tahun lalu saja kuota program ini sebanyak 60, namun pesertanya hingga 80 orang.
"Ini menandakan semakin banyak masyarakat yang tergerak untuk berhijrah dan mengubah diri menjadi lebih baik," katanya.
Baca juga:
Peserta Hapus Tato di Jakarta Saat Ramadan Ditargetkan 600 Orang
Sementara tahun ini, kuota program hapus tato gratis sebanyak 100 orang dan ada 80 orang yang mendaftar.
Tak hanya itu, bagi yang ingin datang langsung ke kantor Wali Kota Jakarta Pusat, tersedia pula kuota 15 hingga 20 orang.
Program tersebut juga tersedia untuk orang yang berada di luar kota Jakarta.
"Semakin banyak yang melakukan aktivitas ini, menurut saya akan semakin baik. Jadi, kita tidak bisa membatasi untuk Jakarta Pusat saja," katanya. (ikh)
Baca juga:
Bagikan
Berita Terkait
UNTOLD Stories: di Balik Outfit Kece Atlet Indonesia untuk SEA Games Thailand 2025
‘Light and Shape’: ESMOD Jakarta Rayakan Inovasi Mode dari Desainer Muda di Creative Show 2025
UNIQLO Gandeng BABYMONSTER untuk Koleksi UT Terbaru, Tampilkan Desain Edgy dan Playful
Thrifting makin Digandrungi, Industri Tekstil dalam Negeri Ketar-Ketir
Tumbler Viral, Lebih daripada Gaya Hidup Sehat tapi Fashion Statement
Panduan Thrifting Jakarta, Rekomendasi Seru dari Blok M Square hingga Pasar Santa
Menenun Cerita Lintas Budaya: Kolaborasi Artistik Raja Rani dan Linying
JF3 Fashion Festival Bawa Industri Mode Indonesia ke Kancah Global, akan Tampil di Busan Fashion Week 2025
Dari Sneakers Langka hingga Vinyl Kolektibel, Cek 3 Zona Paling Hits di USS 2025
USS 2025 Resmi Dibuka: Lebih Megah, Lebih 'Kalcer', dan Penuh Kolaborasi Epik