5 Guinness World Record Baru untuk BTS
Ada lima GWR baru untuk BTS sehingga totalnya nama mereka sudah tercatat untuk 23 rekor. (Foto: HYBE Labels)
LEWAT lagu terbarunya berjudul Butter, BTS menambahkan deretan panjang plakat rekor baru ke dalam kantongnya. Pada 21 Mei 2021 pukul 11:00 WIB, RM, Jin, Suga, J-Hope, Jimin, V, dan Jungkook sukses besar melelehkan hati ARMY di seluruh dunia.
Mereka berhasil mengalahkan berbagai rekor yang tadinya dipegang oleh mereka sendiri melalui lagu lamanya, Dynamite. Pencapaian impresif ini tentunya tak luput dari perhatian Guinness World Records.
Baca juga:
Hanya berselang empat hari setelah perilisan Butter, BTS ditahbiskan dengan bukan hanya saru, tapi lima Guinness World Records. Lagu dance pop itu memecahkan rekor dunia untuk penoton terbanyak pemutara perdana video musik di YouTube. Pihak YouTube mengonfirmasi bahwa Butter berhasil mengumpulkan 3,9 juta penonton bersamaan pada puncaknya di YouTube.
Selain video musik, lagu berbahasa Inggris kedua dari BTS itu juga mendapatkan titel 'pemirsa terbanyak untuk pemutaran perdana video [apa pun] di YouTube'. Septet itu berhasil memecahkan rekor sebelumnya yang dibuat oleh mereka sendiri dengan lagu Dynamite.
24 jam kemudian, Butter juga langsung memecahkan GWR. Selain menjadi video musik YouTube yang paling banyak ditonton dalam 24 jam oleh grup K-pop, video itu juga memecahkan rekor keseluruhan untuk 'video musik YouTube yang paling banyak ditonton dalam 24 jam' oleh artis manapun.
Menurut angka resmi YouTube, video musik Butter meraih 108,2 juta penayangan dalam 24 jam pertama peluncurannya. Sebenarnya melalui pantauan publik video itu sudah mencapai 112,8 juga. Namun, angka terakhir setelah perhitungan terakhir diketahui berkurang 4,2 juta.
Sedangkan terakhir, Guinness World Records secara resmi mengakui bahwa Butter telah memecahkan rekor dunia untuk 'lagu yang paling banyak diputar di Spotify dalam 24 jam pertama'.
Menurut angka resmi platform tersebut, single baru BTS ini telah di-streaming 11.042.335 kali dalam 24 jam pertama perilisannya, memecahkan rekor sebelumnya yaitu 10.977.000 streaming yang dibuat oleh Ed Sheeran dan lagu hit Justin Bieber tahun 2019, I Don't Care dan Nonstop milik Drake dengan 9.290.000.
Baca juga:
Billboard Music Awards 2021 Belum Mulai, BTS Sudah Menang 3 Penghargaan
Dengan pencapaian terbaru ini, BTS sekarang memiliki total 23 Guinness World Records yang mengesankan. Bulan lalu, BTS merebut posisi Coldplay sebagai 'grup yang paling banyak streaming di Spotify' dengan gabungan 16,3 miliar streaming pada 27 April. (Pada saat itu, Coldplay telah mengumpulkan total 16,1 miliar streaming.)
Awal tahun ini, BTS juga meraih Guinness World Records untuk 'minggu terbanyak di No. 1 di Billboard's Digital Song Sales Chart'. Serta piala 'Nickelodeon terbanyak' Kids 'Choice Awards yang pernah dimenangkan oleh grup musik.
Melihat hal ini, harapan Suga dan BTS untuk kembali dilirik Grammy Awards mungkin saja bisa terwujud. Selamat untuk BTS dan ARMY atas pencapaian ini. Mari kita nantikan rekor-rekor apa lagi yang dipecahkan ketujuh personel. (sam)
Baca juga:
Bagikan
Berita Terkait
Rumah Tua Rilis Album Debut “Merayakan Hari Akhir”, Merangkai Kisah Kelahiran hingga Perlawanan
Oel Pluto Perkenalkan “Disco Asoy” Lewat Single Terbaru “Jeany”
BoA Cabut dari SM Entertainment, Akhir Karier atau Permulaan Era Baru?
BTS Umumkan Album Terbaru ‘ARIRANG’, akan Dirilis dalam 16 Versi
ARMY Bersiap! Jadwal BTS World Tour Jakarta 2026 dan Bocoran Harga Tiket
BTS Gelar Tur Global dengan 79 Pertunjukan Berdesain 360 Derajat, Jadi Penampilan K-Pop Terbesar dalam Sejarah
Lirik Lagu 'Big Girls Don’t Cry' dari ENHYPEN, Bawa Pesan Emosional soal Perempuan
Proyek aespa 2025 SYNK: aeXIS LINE, Lagu Solo Ningning 'Ketchup And Lemonade' Bersinar
Jeff Satur Rilis 'Passion Fruit', Lagu tentang Cinta Manis yang Tak Lagi Sama
BTS Resmi Umumkan Tur Dunia 2026–2027, Dimulai 9 April dan Singgah di Indonesia pada Desember