5 Fakta tentang T.O.P Eks Big Bang sebagai Thanos di 'Squid Game 2'
Karakter yang dimainkan oleh T.O.P Eks Big Bang di Squid Game 2 dijuluki dengan nama Thanos. (Foto: Netflix)
Merahputih.com - Terdapat sejumlah fakta yang menarik penonton seputar peran yang dimainkan T.O.P eks Big Bang di Squid Game 2. Sekuel dari serial hit Netflix karya Hwang Dong-hyuk itu telah mengudara sejak Kamis (26/12).
Squid Game 2 bukanlah judul pertama dalam karier T.O.P. Ia sebelumnya pernah membintangi film beberapa film, termasuk Out of Control dan Commitment.
Keberadaan T.O.P eks Big Bang di Squid Game 2 sempat mendapat tanggapan miring. Alasannya karena rekam jejak sang artis yang dianggap problematik. Kendati begitu Dong-hyuk selaku sutradara membela T.O.P, dan mengatakan bahwa ia membawakan peran rapper itu dengan sungguh-sungguh.
Baca juga:
Episode Pertama 'Squid Game 2' Tayang di Netflix, Ini Rahasia Lee Jung-jae Bermain Apik
Berikut beberapa fakta menarik seputar peran T.O.P di Squid Game 2:
1. Karakter yang lucu dan tengil
Bagi penggemar yang mengikuti perjalanan karier akting sang idola, pasti tidak menyangka bahwa pembawaan karakter seorang T.O.P bakal 360 derajat berbeda dari biasanya.
Di Squid Game 2, T.O.P memainkan karakter dengan kepribadian yang lucu dan menggelitik ditambah semua kelakuan tengil dan star syndrom-nya.
Biasanya T.O.P kerap memainkan karakter bad boy, misterius, hingga elegan. Tapi itu semua berubah di Squid Game 2.
2. Dijuluki Thanos
Mungkin sekilas kamu akan berpikir Thanos adalah sosok villain dari Marvel. Padahal tidak, T.O.P di Squid Game 2 menjadi Choi Su-bong dan dijuluki dengan nama 'Thanos'.
Ia dijuluki Thanos karena warna ungu yang begitu melekat pada dirinya. Ia mewarnai rambutnya dengan warna ungu, kuku-kukunya juga warna ungu. Warna tersebut mengingatkan karakter Thanos.
Baca juga:
'Squid Game 2' Populerkan Permainan Tradisional Anak-Anak Korea yang Seru, Ada yang Mirip Bola Bekel
3. Nomor pemain 230
Sudah menjadi ciri khas setiap pemain di dalam Squid Game, setiap peserta memiliki nomor. T.O.P bermain di serial sekuel ini dengan mamakai nomor 230.
4. Investor Kripto yang bangkrut
Setiap pemain yang ikut dalam permainan Squid Game 2 pasti memiliki latar belakang kehidupan yang kurang baik.
Dalam Squid Game 2, T.O.P selain seorang rapper, juga dikenal sebagai investor kripto yang gagal, ia kehilangan kekayaannya karena investasi.
5. Penuh Pertimbangan
Walaupun tengil nyatanya Choi Su-bong (T.O.P) dalam Squid Game 2, dikenal dengan karakternyang penuh perhitungan dan pertimbangan. Keberadaan dirinya menambah berkesan ketegangan yang ada di setiap permain di Squid Game 2. (Tka)
Bagikan
Tika Ayu
Berita Terkait
BLACKPINK Tutup Tur DEADLINE di Hong Kong dengan Penuh Air Mata, Memunculkan Spekulasi akan Bubar
Pengisi Suara 'KPop Demon Hunters' Beri Dukungan untuk Cha Eun-woo, Autokena Nyinyir Warganet
Cha Eun-woo Kena Cancel Culture, Dihapus dari Berbagai Iklan setelah Kontroversi Penggelapan Pajak
Netflix Siapkan Live-Action Series Kriminal Jepang 'Sins of Kujo', Tayang Musim Semi 2026
Tiket Tur Dunia ARIRANG BTS Terjual Cepat, sudah Sold Out untuk Pertunjukan Amerika Utara dan Eropa
'Million-Follower Detective', Series Thriller Taiwan Tentang Sisi Gelap Media Sosial
Aktris 'Chucky' Fiona Dourif Buru Memori Mematikan di Film Terbaru 'Psychonaut'
Dituduh Gelapkan Pajak, Cha Eun-woo Sampaikan Permintaan Maaf
Song Kang Balik dari Wamil dan Langsung Comeback lewat ‘Four Hands’, Jadi Pemain Piano Jenius
Cha Eun-woo Dituduh Gelapkan Pajak Rp 232 Miliar, Melibatkan sang Ibu yang Membuat Perusahaan Cangkang