4 Pemain yang Bisa Gantikan Cristiano Ronaldo di Perempat Final Euro 2024

Soffi AmiraSoffi Amira - Rabu, 03 Juli 2024
4 Pemain yang Bisa Gantikan Cristiano Ronaldo di Perempat Final Euro 2024

Cristiano Ronaldo. Foto: UEFA

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Euro 2024 memang bukanlah momen terbaik bagi Cristiano Ronaldo, meski Portugal berhasil mencapai babak perempat final.

Portugal hampir saja tersingkir dari Euro 2024 saat lanjut ke babak adu penalti melawan Slovenia, Selasa (2/7) dini hari WIB.

Bermain selama 120 menit, Ronaldo berulang kali mencoba untuk mencetak gol dan gagal. Sebelumnya, ia mendapat peluang emas untuk mencetak gol dari titik penalti di babak perpanjangan waktu setelah Diogo Jota dijatuhkan di kotak penalti.

Namun, Jan Oblak berhasil menggagalkan penalti pemain 39 tahun itu. Hal itu membuat penyerang veteran tersebut menangis di lapangan. Pada perempat final nanti, mereka akan menghadapi Prancis.

Baca juga:

Cristiano Ronaldo Menginginkan Portugal Capai Lebih dari Semifinal Euro 2024

Pelatih timnas Portugal, Roberto Martinez, masih harus memikirkan banyak hal. Sejauh ini, Ronaldo masih belum mencetak gol di Euro 2024 dan terlihat tidak dalam performa terbaiknya.

Meski ia masih mendukung Ronaldo, tetapi siapa yang bisa menggantikan Ronaldo di perempat final Euro 2024 nanti?

4 Pemain yang Bisa Gantikan Cristiano Ronaldo di Euro 2024

Mengutip Metro UK, berikut ini adalah empat pemain yang bisa menggantikan Cristiano Ronaldo di perempat final Euro 2024:

1. Diogo Jota

Diogo Jota
Diogo Jota. Foto: UEFA

Diogo Jota merupakan pemain pengganti yang dipilih Roberto Martinez di Euro 2024. Ia masuk dari bangku cadangan sebanyak tiga kali dari empat pertandingan Portugal.

Ia mencetak gol melawan Republik Ceko, kemudian mengkonversi rebound setelah sundulan Ronaldo membentur tiang. Namun, dianulir karena yang terakhir berada dalam posisi offside.

Jota juga mampu bermain di lini depan, kemudian ia secara cepat bisa bertukar posisi dengan Silva dan Rafael Leao.

2. Goncalo Ramos

Goncalo Ramos
Goncalo Ramos. Foto: UEFA

Goncalo Ramos sempat menggantikan Ronaldo di starting XI Piala Dunia 2022. Keputusan itu awalnya berjalan dengan baik saat ia mencetak hattrick melawan Swiss di Qatar.

Ramos masuk dari bangku cadangan untuk menggantikan Ronaldo saat Portugal kalah 2-0 dari Georgia di babak penyisihan grup. Namun, itu adalah satu-satunya penampilannya di Euro sejauh ini.

Ia hanya mencetak 14 gol selama 18 bulan terakhir untuk PSG. Hal itu menunjukkan, bahwa hattrick atas Swiss di Piala Dunia 2022 merupakan sebuah pencapaian terbesarnya.

Baca juga:

Menilik Perjalanan Timnas Inggris di Euro 2024, Ada Peluang ke Final?

3. Pedro Neto atau Francisco Conceicao

Pedro Neto
Pedro Neto. Foto: UEFA

Sebagai alternatif, Martinez juga bisa memilih bermain tanpa penyerang tengah alami. Lalu, ia bisa memainkan pemain sayap lainnya.

Pemain Wolverhampton, Pedro Neto, kemungkinan bisa menjadi pilihan alternatif. Hal itu mengingat ia dapat ditempatkan di sisi kiri bersama Leao yang bergerak di tengah.

Selanjutnya, ada Fransisco Conceicao yang mencetak gol kemenangan di menit-menit akhir melawan Republik Ceko atau hanya beberapa detik setelah masuk dari bangku cadangan. Namun, ia biasanya bermain di sayap kanan.

Fransisco Conceicao
Fransisco Conceicao. Foto: UEFA

Pemain pinjaman Barcelona, Joao Felix, juga bisa menjadi pilihan. Selain bermain selama 90 menit saat melawan Georgia, ia masih belum kembali dipilih oleh Martinez.

Pertandingan perempat final Portugal melawan Prancis akan berlangsung di Hamburg, Sabtu (6/7) pukul 02.00 WIB. (*)

#Olahraga #Sepak Bola #Timnas Portugal #Euro 2024 #Cristiano Ronaldo
Bagikan
Ditulis Oleh

Soffi Amira

Berita Terkait

Olahraga
Trent Alexander-Arnold Diminta Pergi dari Real Madrid, Juventus Siap Tampung?
Juventus dikabarkan siap menampung Trent Alexander-Arnold. Pemain Inggris itu diminta untuk meninggalkan Real Madrid.
Soffi Amira - Sabtu, 24 Januari 2026
Trent Alexander-Arnold Diminta Pergi dari Real Madrid, Juventus Siap Tampung?
Olahraga
Isu Transfer Julian Alvarez ke Barcelona Menguat, Sang Agen Buka Suara
Julian Alvarez dikabarkan mau pindah ke Barcelona. Kini, Barca dikabarkan sudah bertemu dengan agen Julian Alvarez.
Soffi Amira - Sabtu, 24 Januari 2026
Isu Transfer Julian Alvarez ke Barcelona Menguat, Sang Agen Buka Suara
Olahraga
Persis Solo Kalah dari Borneo FC, Coach Milo: Babak Pertama Jadi Masalah
Persis Solo harus takluk dari Borneo FC dengan skor 1-0. Coach Milo pun kecewa dengan hasil tersebut. Mereka gagal mempertahan tren positif.
Soffi Amira - Jumat, 23 Januari 2026
Persis Solo Kalah dari Borneo FC, Coach Milo: Babak Pertama Jadi Masalah
Olahraga
Minim Kontribusi, Trent Alexander-Arnold Diminta Tinggalkan Real Madrid
Trent Alexander-Arnold diminta tinggalkan Real Madrid. Ia tak masuk rencana jangka panjang Los Blancos.
Soffi Amira - Jumat, 23 Januari 2026
Minim Kontribusi, Trent Alexander-Arnold Diminta Tinggalkan Real Madrid
Fun
Mengenal HYROX, Olahraga Kebugaran Hybrid yang Uji Kekuatan dan Daya Tahan
HYROX adalah olahraga kebugaran hibrida global yang menggabungkan lari dan latihan fungsional. Atletnya bahkan mampu menarik pesawat AirAsia.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 23 Januari 2026
Mengenal HYROX, Olahraga Kebugaran Hybrid yang Uji Kekuatan dan Daya Tahan
Olahraga
Kontrak di Liverpool Segera Berakhir, Andy Robertson Pertimbangkan Hijrah ke Tottenham
Andy Robertson dikabarkan sedang mempertimbangkan pindah ke Tottenham. Liverpool kemungkinan akan kehilangan bek kirinya itu.
Soffi Amira - Jumat, 23 Januari 2026
Kontrak di Liverpool Segera Berakhir, Andy Robertson Pertimbangkan Hijrah ke Tottenham
Olahraga
AC Milan Siap Pulangkan Brahim Diaz, Real Madrid Pertimbangkan Lepas
AC Milan siap pulangkan Brahim Diaz. Kini, posisinya mulai tersingkir di skuad Los Blancos. Ia sepertinya siap memulai petualangan baru.
Soffi Amira - Jumat, 23 Januari 2026
AC Milan Siap Pulangkan Brahim Diaz, Real Madrid Pertimbangkan Lepas
Olahraga
Jurgen Klopp Tegaskan Tolak Latih Real Madrid, Alvaro Arbeloa Masih Dipercaya
Jurgen Klopp menegaskan tidak akan melatih Real Madrid. Kini, Los Blancos percaya dengan Alvaro Arbeloa.
Soffi Amira - Jumat, 23 Januari 2026
Jurgen Klopp Tegaskan Tolak Latih Real Madrid, Alvaro Arbeloa Masih Dipercaya
Olahraga
Ruben Loftus-Cheek Siap Tinggalkan AC Milan, Bidik Gelandang Manchester United dan Tottenham
Ruben Loftus-Cheek siap tinggalkan AC Milan. Kini, AC Milan mengincar gelandang Manchester United dan Tottenham.
Soffi Amira - Jumat, 23 Januari 2026
Ruben Loftus-Cheek Siap Tinggalkan AC Milan, Bidik Gelandang Manchester United dan Tottenham
Olahraga
Barcelona Mau Datangkan Alessandro Bastoni, Inter Milan Cuma Mau Lepas dengan Harga Segini
Barcelona masih ingin mendatangkan Alessandro Bastoni. Namun, Inter Milan ingin pemainnya itu bertahan atau dijual dengan harga fantastis.
Soffi Amira - Jumat, 23 Januari 2026
Barcelona Mau Datangkan Alessandro Bastoni, Inter Milan Cuma Mau Lepas dengan Harga Segini
Bagikan