25 November Hari Guru Nasional: Ini Tema hingga Sejarah Peringatannya

Frengky AruanFrengky Aruan - Kamis, 21 November 2024
25 November Hari Guru Nasional: Ini Tema hingga Sejarah Peringatannya

Peringatan Hari Guru Nasional. (Website/ kemdikbud)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Peringatan Hari Guru Nasional akan berlangsung pada 25 November 2024. Kegiatan ini merupakan agenda tahunan di Indonesia.

Adapun tema dalam peringatan Hari Guru Nasional tahun 2024 adalah "Guru Hebat, Indonesia Kuat".

Kemdikbud telah mengeluarkan intruksi merayakan hari Guru. Di mana perintah untuk melakukan upacara bendera dan aktivitas yang mendukung, mengapresiasi keterlibatan guru dan murid.

"Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah menyelenggarakan Upacara Bendera Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2024 pada tanggal 25 November 2024 pukul 08.00 WIB," bunyi surat resmi Kemdikbud, dikutip Kamis (21/11).

Kegiatan upacara akan dilakukan serentak dengan Pemerintah Pusat melalui daring dan luring, yakni di Kantor Pusat Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah akan disiarkan secara langsung melalui kanal Youtube Kemendikbud RI.

Baca juga:

Kapan Hari Guru? Tanggal 5 Oktober atau 25 November

Adapun ragam aktivitas yang bisa dilakukan selama perayaan Hari Guru secara kreatif, mendorong pelibatan dan partisipasi publik dengan kegiatan yang mendorong semangat para guru dan memberikan apresiasi kepada guru.

Hal ini karena guru telah berjasa membersamai anak-anak Indonesia dalam menemukan minat, bakat, dan potensi terbaiknya.

Sejarah Peringatan Hari Guru Nasional

Dilansir dari laman Kemendikbud, sebelum menetasnya Organisasi Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) mulanya berdirilah PGHB (Persatuan Guru Hindia Belanda) tahun 1912.

Saat itu, PGHB anggotanya berisikan kepala sekolah, guru desa, guru bantu, hingga perangkat sekolah lainnya. Setahun setelahnya namanya diubah, menjadi Persatuan Guru Indonesia (PGI).

Aktivitas PGI terhenti karena larangan dari Belanda. Hingga masuk masa pemerintahan penjajahan Jepang di Indonesia.

100 hari pasca pengumuman kemerdekaan RI, PGI menggelar Kongres Guru Indonesia yang pertama di Surakarta, Jawa Tengah pada tanggal 24 – 25 November 1945. Kongres tersebut dipimpin para tokoh pendidik seperti Amin Singgih, Rh. Koesnan dan kawan-kawannya.

Dari kongres tersebut melahirkan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) dan membuah hasil pemikiran dan sumbangsih guru untuk negara.

Di mana PGRI diyakini wadah perjuangan kaum guru untuk turut serta menegakkan dan mempertahankan serta mengisi Negara Kesatuan Republik Indonesia yang merdeka.

Setidaknya tiga poin utama dalam kongres di antaranya:

1. Mempertahankan dan menyempurnakan Republik Indonesia.

2. Mempertinggi tingkat pendidikan dan pengajaran dengan dasar kerakyatan.

3. Membela hak dan nasib buruh umumnya, serta hak dan nasib guru khususnya.

Berdasarkan sejarah perjalanan Hari Guru Nasional yang telah dilalui oleh Persatuan Guru Republik Indonesia, pemerintah Republik Indonesia secara resmi menetapkan tanggal 25 November sebagai Hari Guru Nasional melalui Keputusan Presiden Nomor 78 Tahun 1994. (Tka)

#Hari Guru Nasional #25 November
Bagikan
Ditulis Oleh

Tika Ayu

Berita Terkait

Indonesia
Lapor ke Presiden Prabowo, Mendikdasmen: Bonus sudah Ditransfer Langsung
Tunjangan bagi guru ASN yang setara dengan gaji pokok telah dibayarkan penuh dan sudah ditransfer ke rekening penerima.
Dwi Astarini - Sabtu, 29 November 2025
Lapor ke Presiden Prabowo, Mendikdasmen: Bonus sudah Ditransfer Langsung
ShowBiz
Lirik 'Guruku Tersayang' dari Melly Goeslaw untuk para Guru
Jadi ungkapan terima kasih kepada guru-guru yang telah membimbing selama masa sekolah.
Dwi Astarini - Rabu, 26 November 2025
Lirik 'Guruku Tersayang' dari Melly Goeslaw untuk para Guru
ShowBiz
Lirik Lagu Wajib 'Hymne Guru', Persembahan bagi para Pengajar
Lagu 'Hymne Guru' menjadi salah satu nyanyian wajib setiap peringatan Hari Guru pada 25 November.
Dwi Astarini - Rabu, 26 November 2025
Lirik Lagu Wajib 'Hymne Guru', Persembahan bagi para Pengajar
Indonesia
Ancol Sediakan Tiket Gratis ke Dufan hingga Sea World untuk Apresiasi Guru, Cek Syaratnya!
Ancol menyediakan 2.025 tiket gratis untuk Guru dalam rangka Hari Guru Nasional 2025. Berlaku untuk Dufan, Sea World, Samudra, Atlantis, dan Jakarta Bird Land.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 26 November 2025
Ancol Sediakan Tiket Gratis ke Dufan hingga Sea World untuk Apresiasi Guru, Cek Syaratnya!
Fun
25 Prompt Kartu Ucapan Hari Guru Nasional 2025, Akurat dan Langsung Jadi!
Kumpulan 25 prompt kartu ucapan Hari Guru Nasional 2025 yang akurat dan mudah digunakan. Hasil desain 100% sesuai instruksi, elegan, dan siap dipakai.
ImanK - Senin, 24 November 2025
25 Prompt Kartu Ucapan Hari Guru Nasional 2025, Akurat dan Langsung Jadi!
Fun
25 Pesan Hari Guru 2025 yang Auto Kocak Tapi Sarat Makna, Cocok untuk Status WhatsApp dan Media Sosial
Kumpulan pesan Hari Guru 2025 yang ringan, lucu, dan penuh makna. Cocok untuk caption, status, dan ucapan terima kasih yang menyentuh hati.
ImanK - Senin, 24 November 2025
25 Pesan Hari Guru 2025 yang Auto Kocak Tapi Sarat Makna, Cocok untuk Status WhatsApp dan Media Sosial
Fun
Susunan Upacara Hari Guru Nasional 2025 dari Awal hingga Akhir, Lengkap dengan Pedoman dan Sejarah
Inilah susunan upacara Hari Guru Nasional 2025 sesuai pedoman Kemendikdasmen. Dari pengibaran bendera hingga doa penutup. Lengkap dengan tema, makna, sejarah
ImanK - Senin, 24 November 2025
Susunan Upacara Hari Guru Nasional 2025 dari Awal hingga Akhir, Lengkap dengan Pedoman dan Sejarah
Fun
Hari Guru 2025 Tanggal Berapa? Ini Penjelasan Lengkap dan 25 Pesan Menyentuh
Hari Guru 2025 jatuh pada 25 November. Ketahui sejarahnya, tema resmi, dan 25 ucapan Hari Guru yang menyentuh untuk media sosial dan WhatsApp.
ImanK - Sabtu, 22 November 2025
Hari Guru 2025 Tanggal Berapa? Ini Penjelasan Lengkap dan 25 Pesan Menyentuh
Indonesia
Gaji Guru Naik pada 2025, Non-ASN Rp 2 Juta, ASN 1 Kali Gaji Pokok
Kenaikan gaji guru akan diumumkan secara resmi oleh Presiden Prabowo pada puncak peringatan Hari Guru Nasional 2024 di Jakarta International Velodrome, Rawamangun, Jakarta, pada Kamis (28/11).
Frengky Aruan - Selasa, 26 November 2024
Gaji Guru Naik pada 2025, Non-ASN Rp 2 Juta, ASN 1 Kali Gaji Pokok
Indonesia
Hari Guru Nasional, Korban Erupsi Gunung Lewotobi Gelar Peringatan di Pengungsian
Meski tak memberi kado di tahun ini, siswa-siswi mempersembahkan karya tangan berupa pita kepada guru.
Dwi Astarini - Senin, 25 November 2024
Hari Guru Nasional, Korban Erupsi Gunung Lewotobi Gelar Peringatan di Pengungsian
Bagikan