Inspirasi

16 Jenama Indonesia Mejeng di Times Square New York

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Rabu, 18 Agustus 2021
16 Jenama Indonesia Mejeng di Times Square New York

Sebagai hadiah HUT ke-76 RI. (Foto: Instagram/anisapuscat_)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

INDONESIA mendapat hadiah di Hari Ulang Tahunnya yang ke-76 dengan tampilnya 16 jenama lokal di videotron Times Square New York. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno pun memberikan apresiasi dan berharap momen ini dapat membangkitkan semangat ekonomi kreatif.

Media sosial baru-baru ini diramaikan dengan video unggahan dari Hypefast yang menampilkan 16 jenama Indonesia di salah satu sentra ekonomi kreatif bergengsi di New York, AS. Beberapa jenama tersebut adalah Nona Rara, Soleram, BohoPanna, Sabine and Heem, Letter In Pine, Bonnels, Owners Worldwide, Reclays, Noore, T.V.F, Nyonya Nursing Wear, Wearstatuquo, Sidline, hingga Koze.

“Inilah momentum kebangkitan ekonomi kreatif yang kita harapkan dapat menyelamatkan lapangan kerja anak bangsa. Yuk, tunjukkan dukunganmu untuk brand lokal. Kita siap untuk berjaya di panggung dunia!,” tulis Sandiaga di Instagram resminya, Rabu (17/8).

Baca juga:

Lagu ‘Lathi’ Mendunia, Sosok Weird Genius Mejeng di Time Square New York

Nona Rara yang bergerak dalam bisnis batik, mengutip Instagramnya, merasa bangga bisa mejeng di Times Square New York.

“Di gambar ini ada kita. Ada pengrajin batik yang bekerja menciptakan karya-karya tangan terbaik. Ada penjahit yang menjalin pola kain menjadi pakaian trendi. Ada admin yang sabar dan telaten melayani Jengsis. Ada pasukan kurir yang penuh peluh dan sigap mengantar pesanan. Kita bisa sampai di titik ini karena sadar bahwa batik adalah warisan budaya yang harus dijaga bersama-sama.”

Baca juga:

Pertama Kali, Wajah Trainee Terpampang di New York Times Square

16 Jenama Indonesia Mejeng di Times Square New York
Nama Nona Rara di Times Square New York. (Foto: Instagram/nonararabatik)

Kemunculan 16 jenama Indonesia di Times Square New York ini merupakan buah kerja sama antara Kemenparekraf dengan perusahaan rintisan Hypefast yang didirikan mantan CMO Lazada Indonesia, Achmad Alkatiri. Kedua pihak fokus memberikan investasi dan membantu mendorong pertumbuhan merek Indonesia.

“Ini merupakan sebuah langkah nyata dari penandatanganan MOU antara Kemenparekraf dan Hypefast pada 21 Juli 2021 lalu. Ke depan, saya berharap kerja sama ini mampu meningkatkan confidence brand lokal agar makin kreatif berkarya, sehingga mampu membuka lapangan pekerjaan seluas-luasnya dan membantu pemulihan ekonomi nasional,” ungkap Sandiaga mengutip ANTARA.

Achmad Alkatiri mengatakan mereka sedang menyiapkan rencana jangka panjang untuk membawa brand lokal Indonesia ke pasar global.

“Saat ini fokus kami mempersiapkan infrastruktur dan akses, sehingga bisa jadi solusi jangka panjang,” tutup Achmad. (and)

Baca juga:

Film ‘Ali & Ratu Ratu Queens’ Mejeng di Times Square New York

#Breaking #HUT RI #Fashion #Teknologi #New York #Indonesia #Budaya Indonesia
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.

Berita Terkait

Fun
Bocoran OPPO Reno 15 Pro Max Terungkap, Berikut Spesifikasi Lengkapnya!
OPPO Reno 15 Pro Max akan segera meluncur di Tiongkok. Spesifikasi HP tersebut telah diungkapkan Digital Chat Station.
Soffi Amira - Rabu, 22 Oktober 2025
Bocoran OPPO Reno 15 Pro Max Terungkap, Berikut Spesifikasi Lengkapnya!
Fun
DxOMark Sebut iPhone 17 Pro Punya Kamera Selfie Terbaik, Kalahkan Google dan Honor
iPhone 17 Pro disebut punya kamera selfie terbaik. Hal itu terungkap berdasarkan laporan DxOMark. HP Apple itu mengalahkan Google dan Honor.
Soffi Amira - Rabu, 22 Oktober 2025
DxOMark Sebut iPhone 17 Pro Punya Kamera Selfie Terbaik, Kalahkan Google dan Honor
Berita Foto
Forum Indonesia Climate Change Forum (ICCF) 2025 Bahas RUU Pengelolaan Perubahan Iklim
Menteri Lingkungan Hidup Hanif Faisal Nurofiq (dari kiri) bersama dengan Utusan Khusus Presiden Bidang Perdagangan Internasional & Kerjasama Multilateral Mari Elka Pangestu dan Wakil Ketua MPR Eddy Soeparno saat acara Indonesia Climate Change Forum (ICCF) 2025 di Jakarta, Selasa (21/10/2025).
Didik Setiawan - Selasa, 21 Oktober 2025
Forum Indonesia Climate Change Forum (ICCF) 2025 Bahas RUU Pengelolaan Perubahan Iklim
Lifestyle
Anomali Apple: iPhone Air Kurang Laris, Tapi Produksi iPhone 17 Malah Diborong Habis
Performa iPhone Air yang kurang memuaskan ini mencerminkan tren yang terlihat di seluruh pasar smartphone
Angga Yudha Pratama - Selasa, 21 Oktober 2025
Anomali Apple: iPhone Air Kurang Laris, Tapi Produksi iPhone 17 Malah Diborong Habis
Indonesia
Presiden Prabowo Gelar Rapat Terbatas di Kertanegara, Bahas Pengembangan STEM dan Swasembada Energi-Pangan
Mensesneg hingga Mendkiti Saintek turuh hadir dalam rapat terbatas di Kertanegara.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 19 Oktober 2025
Presiden Prabowo Gelar Rapat Terbatas di Kertanegara, Bahas Pengembangan STEM dan Swasembada Energi-Pangan
Fun
iPhone 18 Pro Bakal Dilengkapi Kamera Aperture Variabel, Kerja Sama dengan 2 Perusahaan Tiongkok
iPhone 18 Pro akan dilengkapi kamera aperture variabel. Apple bekerja sama dengan dua perusahaan Tiongkok untuk mengembangkan fitur ini.
Soffi Amira - Sabtu, 18 Oktober 2025
iPhone 18 Pro Bakal Dilengkapi Kamera Aperture Variabel, Kerja Sama dengan 2 Perusahaan Tiongkok
Lifestyle
ChatGPT bakal Izinkan Konten Erotis untuk Pengguna Dewasa
Sebagai upaya memperlakukan pengguna dewasa sebagai orang dewasa.
Dwi Astarini - Jumat, 17 Oktober 2025
ChatGPT bakal Izinkan Konten Erotis untuk Pengguna Dewasa
Lifestyle
Engsel iPhone Fold yang Bakal Meluncur Tahun Depan Cuma Rp 1 Juta, Harga HP-nya DIperkirakan Tembus Rp 30 Juta
Potensi masuknya Luxshare-ICT sebagai pemasok engsel mengindikasikan bahwa biaya masih memiliki ruang untuk terus menurun
Angga Yudha Pratama - Jumat, 17 Oktober 2025
Engsel iPhone Fold yang Bakal Meluncur Tahun Depan Cuma Rp 1 Juta, Harga HP-nya DIperkirakan Tembus Rp 30 Juta
Fun
OPPO Find X9 Series Meluncur Global 28 Oktober, ini Spesifikasi Lengkapnya
OPPO Find X9 Series akan dirilis global pada 28 Oktober 2025. Berikut ini adalah spesifikasi lengkapnya.
Soffi Amira - Jumat, 17 Oktober 2025
OPPO Find X9 Series Meluncur Global 28 Oktober, ini Spesifikasi Lengkapnya
Fun
Samsung Bakal Hentikan Seri Edge, Bagaimana Nasib Galaxy S26?
Samsung akan menghentikan seri Edge. Namun, Samsung Galaxy S26 Edge bisa jadi model terakhir yang bakal dirilis.
Soffi Amira - Jumat, 17 Oktober 2025
Samsung Bakal Hentikan Seri Edge, Bagaimana Nasib Galaxy S26?
Bagikan