‘The Conjuring 3’ Salip ‘A Quiet Place Part II’

Selasa, 08 Juni 2021 - Andreas Pranatalta

BULAN ini memang menjadi momen bagi para pecinta horor datang ke bioskop. Setelah satu tahun menunggu akibat pandemi, sekuel ketiga The Conjuring, yakni The Conjuring: The Devil Made Me Do It dan A Quiet Place Part II sudah tayang di bioskop. Sempat berada di posisi atas, A Quiet Place Part II pun disalip oleh The Conjuring 3 di akhir pekan Juni ini.

Mengutip Variety, entri terbaru dalam seri The Conjuring garapan Warner Bros. dan New Line membuat penjualan tiket mencapai USD 24 juta atau sekitar Rp 342 miliar di 3.102 tempat di Amerika Utara. Hasilnya sangat kuat karena film ini sudah tersedia di HBO Max tanpa biaya tambahan bagi pelanggan.

Menjelang akhir pekan, para penoton berharap bahwa juara bertahan A Quiet Place Part II akan memimpin lagi. Sekuel kedua yang disutradarai oleh John Krasinski ini memulai debutnya akhir pekan lalu dengan rekor USD 48 juta atau sekitar Rp 685 miliar dan menghasilkan USD 58 juta atau sekitar Rp 827 miliar dalam lima pertama hari rilis.

Baca juga:

Pasar Film AS Kembali Karena A Quiet Place 2 dan Cruella


Di negara lain, A Quiet Place Part II meraup lagi USD 19 juta atau sekitar Rp 271 miliar sepanjang akhir pekan. Dengan demikian A Quiet Place Part II meraup USD 138 juta atau sekitar Rp 1,9 triliun secara global.

Sementara itu, Cruella dari Disney berada di peringkat ketiga, turun 48 persen dan mengumpulkan sebanyak USD 11,2 juta atau sekitar Rp 159 miliar.

Saat ini, 75 persen bioskop di AS telah dibuka kembali. Penjualan tiket yang menjanjikan dari The Conjuring 3 dan A Quiet Place Part II pun membuat pakar optimis tentang pemulihan bisnis setelah penundaan yang cukup lama.

Baca juga:

Sutradara ‘The Conjuring 3’: Ini Jadi Seri Paling ‘Gelap’


Dengan calon blockbuster yang akan datang, seperti Black Widow, Fast & Furious 9, dan In the Heights, membuat industri film harus menyediakan operator terater dengan stabilias yang dibutuhkan.

“Ini adalah tanda positif lain untuk industri ini. Dua film serupa di atas satu sama lain melakukan angka-angka ini menunjukkan semangat di pasar. Sangat bagus untuk dilihat,” kata David A. Gross dari perusahaan konsultan film Franchise Entertainment Research. (and)

Baca juga:

Makin Seram, The Conjuring 3 Tayang Juni

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan