Tak Hanya Keluarga dan Penggemar, Artis-Artis Turut Bahagia Atas Kehamilan Raisa
Selasa, 21 Agustus 2018 -
PASANGAN Raisa Andriana dan Hamish Daud tak henti membagikan indahnya romansa percintaan mereka kepada para penggemar. Pernikahan keduanya yang digelar pada 3 September 2017 membuat iri publik karena begitu syahdu dan indah bak pernikahan di negeri dongeng. Setelah menikah, Raisa dan Hamish membagikan momen saat honeymoon ke luar negeri. Tak sampai di situ, hingga kini pun pasangan tersebut tak sungkan menunjukkan kemesraan baik di sosial media atau di kehidupan nyata,
Kini kebahagiaan mereka akan semakin sempurna dengan kehadiran bayi yang disebut, "Little Light". Raisa membagikan momen kehamilannya pertama kali di Instastory yang kemudian dikaitkan ke akun Youtube miliknya, Senin (20/8). Di video berdurasi 2.09 tersebut tampak Raisa dalam balutan kemeja berwarna putih di dalam kamar mandi. Ia lantas memanggil suaminya yang juga tampil senada dengan kaus berwana putih.
Tanpa basa basi Raisa menunjukkan sebuah test pack."What's that mean (Apa maksudnya?)" demikian respon Hamish yang tampak kebingungan. Raisa pun mengatakan bahwa dirinya hamil. Hamish tak bisa membendung kebahagiaannya lagi. Dirinya sontak memeluk sang istri. Video tersebut juga menunjukkan ekspresi pertama kali ibu Hamish dan keluarga Raisa saat mengetahui kabar kehamilan Raisa.
"God gave us a blessing; love. And from love, He trust us with a little light that's growing even stronger, from whom we will learn the meaning of unconditional love. Stay strong and healthy, our little soulmate, (Tuhan memberi kami berkah; cinta. Dari cinta tersebut, Dia percaya pada kami dengan cahaya kecil yang tumbuh semakin kuat, yang darinya kami belajar makna cinta tanpa syarat. Tetap kuat dan sehat, soulmate kami," demikian tulis Raisa di akhir video.
Kabar kehamilan penyanyi Could It Be tersebut tak hanya disambut oleh keluarga dan penggemar. Rekan-rekan sesama artis pun turut memberikan ucapan selamat kepada mereka. Seperti keluarga dan penggemar, para artis tersebut juga semangat menantikan buah cinta Raisa dan Hamish.
"Aaaa congratulations....so happy for both of you," tulis Maudy Ayunda di kolom komentar Instagram Raisa yang mendapat reaksi berupa 3942 likes dari penggemar.
"Selaamat Yayyy and Hamish, semoga selalu sehat yaaa kalian.. Enjoy the beauty of pregnancy!....," ucap penyanyi Andien Aisyah. Komentar yang ditulis oleh penyanyi yang akrab disapa Andien tersebut bahkan disukai 3067 orang.
"Huwaaaaaa congrats mi cheooow!!! Sehat terus!!.....," demikian ucapan selamat dari rekan duetnya di lagu Anganku Anganmu, Isyana Sarasvati.
Selain Maudy, Andien dan Isyana, ucapan selamat juga mengalir deras dari artis lainnya seperti Dewi Lestari, Joe Taslim, Nino RAN, Raline Shah, Alice Norin, Marissa L. Nasution, Becky Tumewu, Ivan Gunawan, Tasya dan masih banyak lagi. (avia)