Marizka Juwita Bawa Ketenangan Lewat Single 'Rebahkan Hati'
Sabtu, 02 Maret 2024 -
MerahPutih.com - Marizka Juwita menyamput Ramadan 2024 dengan merilis single terbaru nerjudul Rebahkan Hati.
Lagu Rebahkan Hati mengutarakan tentang kita sebagai manusia mengingat kebesaran-Nya, terlebih ketika semua permasalahan di dunia hanyalah ujian dan godaan semata.
"Kita harus ingat bahwa dunia ini hanya sementara dan kesenangan dunia seringkali menenggelamkan kita. Dengan mengingat keberadaan-Nya dan memohon ampun kepada-Nya, hati kita akan merasa lebih tenang. Sebab, janji-Nya adalah pasti," jelas Marizka dalam keterangan resmi yang diterima MerahPutih.com, Jumat (1/3).
Baca juga:
Melalui lagu ini, Marizka ingin memberikan pesan tersirat, karena ada masanya manusia mengalami keterpurukan, titik terendah serta keruntuhan yang sangat besar di dalam kehidupannya. Dengan kembali mengingat dan berserah kepada-Nya, yakin saja bahwa semua akan terlewati dengan pertolongan-Nya.
Baca juga:
Putri Ariani Berikan Semangat untuk 'Teruskan Langkah Baikmu'
"Ketika kita selalu merasa kurang, dihadapi masalah yang berat, dan merasa tidak adil akan hal-hal yang kita alami, terlebih apa yang kita rencanakan tidak sesuai dengan harapan. Sebenarnya, sesuatu yang menurut kita itu baik, belum tentu menurut-Nya itu terbaik untuk kita," lanjut Marizka.
Karya musik terbaru ini diciptakan berdasarkan lirik lagu yang ditulis langsung oleh Marizka Juwita, notasi dibuat oleh Marizka Juwita, Adis Putra dan Java Finger (Dendy Soekarno) dari Maliq & D’essential yang juga berperan sebagai produser, dan untuk guitar diisi oleh Tohpati. (far)
Baca juga:
Tiga Tahap Kesedihan Sheryl Sheinafia dalam EP 'I'am done with you'