Link Live Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta, 11 Januari 2026
Minggu, 11 Januari 2026 -
MerahPutih.com - Persib dan Persija akan kembali dipertemukan dalam duel klasik yang ditunggu-tunggu. Sebab, pertemuan dua klub tersebut menjadi simbol rivalitas bersejarah dalam sepak bola Indonesia.
Keduanya akan bertemu di laga pekan ke-17 BRI Super League 2025/26. Laga panas ini berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Minggu (11/1/2026) sore WIB.
Persib sendiri diisi oleh sederet bintang, seperti Thom Haye, Eliano Reijnders, Beckham Putra, dan Marc Klok. Mereka menjadi tulang punggung permainan Maung Bandung di level tertinggi sepak bola nasional.
Sementara di Persija, Rizky Ridho dan Jordi Amat menegaskan identitas Macan Kemayoran sebagai salah satu pilar Timnas Indonesia, khususnya di lini pertahanan.
Baca juga:
Duel Persib dan Persija bahkan selalu dibayangi rivalitas dua kelompok suporter besar, yaitu Viking dan The Jakmania.
Keduanya memiliki sejarah panjang relasi panas sekaligus, yang menjadi elemen penting dalam atmosfer di setiap pertemuan kedua tim.
Memasuki BRI Super League 2025/2026, Persib dan Persija kembali bersaing di papan atas klasemen. Kedua klub kini memiliki poin yang sama, yaitu 35 poin dari 16 laga.
Namun, Macan Kemayoran harus bertengger di posisi kedua, sementara Maung Bandung di posisi ketiga.
Baca juga:
Persib Vs Persija, Wali Kota Bandung Muhammad Farhan Larang Bobotoh Pawai dan Minta Dewasa
Link Live Streaming Persib vs Persija, 11 Januari 2026
Persib vs Persija
Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung
Minggu, 11 Januari 2026 pukul 15.30 WIB
Siaran langsung: Indosiar
Live streaming: Vidio
Link Streaming: klik tautan ini. (sof)