Klasemen Liga Italia Setelah Inter dan AC Milan Sama-sama Menang 3-2

Minggu, 09 Maret 2025 - Frengky Aruan

MerahPutih.com - Inter Milan masih kokoh di puncak usai meraih kemenangan 3-2 atas Monza di laga ke-28 Liga Italia Serie A di Giuseppe Meazza, Minggu (9/3).

Inter Milan tertinggal dua gol lebih dahulu lewat Samuele Birindelli (32’) dan Keita Balde (44’). Kemudian memperkecil ketertinggalan lewat gol Marko Arnautovic pada menit 45+1.

Dua gol lagi didapat di babak kedua melalui Hakan Calhanoglu (54’) dan bunuh diri Giorgos Kyriakopoulos (77’).

Inter Milan berada di posisi pertama klasemen Liga Italia dengan 61 poin dari 28 pertandingan. Inter dibuntuti Napoli dengan 57 poin dan Atalanta dengan 55 poin dari 27 pertandingan.

Adapun Juventus mengikuti di tempat keempat dengan 52 angka, disusul Lazio dengan 50 poin.

Baca juga:

Hasil Liga Italia: Inter dan AC Milan Sama-sama Raih Kemenangan 3-2

Sementara itu, AC Milan berada di posisi kedelapan dengan 44 poin setelah menang 3-2 di kandang Lecce.

Seperti Inter, AC Milan tertinggal dua gol lebih dahulu melalui Nikola Krstovic (7’, 59’). AC Milan memperkecil ketertinggalan setelah pemain Lecce Antonino Gallo memasukkan bola ke gawang timnya sendiri pada menit 68.

Dua gol I Rossoneri lantas menyamakan kedudukan melalui gol penalti Christian Pulisic pada menit 73. Sebelum berbalik unggul lewat gol Pulisic pada menit 81.

Klasemen Liga Italia Serie A

Klasemen Liga Italia. (Tangkapan Layar Google)

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan