Jadwal, Siaran Langsung, Live Juga Link Streaming Laga Liga Italia Serie A Como Vs AC Milan
Kamis, 15 Januari 2026 -
MerahPutih.com - AC Milan akan menghadapi Como di laga tunda pekan 16 Liga Italia Serie A. Laga akan digelar di markas Como, Stadio Giuseppe Sinigaglia, Jumat (16/1) dini hari WIB.
Laga ini menjadi kesempatan bagi AC Milan untuk memangkas selisih poin dari pemuncak klasemen Inter Milan. Kemenangan atas Lecce di laga tunda pekan 16 membuat Inter mengoleksi 46 poin, unggul 6 poin dari Milan.
AC Milan tentu akan berusaha maksimal sekaligus untuk menjaga momentum 18 laga tak pernah kalah, serta kembali ke laju kemenangan usai imbang di dua laga terakhir Serie A.
Baca juga:
Klasemen Liga Italia Serie A Setelah Inter Menang 1-0 atas Lecce dan Napoli Imbang 0-0 Vs Parma
AC Milan tak pernah kalah di laga tandang liga dengan lima kemenangan dan empat hasil imbang, tapi Como juga tak pernah kalah di kandang dengan lima kemenangan dan empat hasil imbang.
AC Milan kurang beruntung karena dua pemain di sektor serangan absen, yakni Christopher Nkunku dan Santiago Gimenez.
Di kubu lawan, Cesc Fabregas tidak bisa memainkan Jayden Addai, Alvaro Morata, Assane Diao, dan Edoardo Goldaniga.
Laga Como versus (vs) AC Milan akan disiarkan dan dapat dinikmati lewat layanan streaming.
Berikut Jadwal, Live Juga Link Streaming:
Como Vs AC Milan (Serie A)
Stadio Giuseppe Sinigaglia, Como
Jumat, 16 Januari 2026
Kick-off: 02.45 WIB
Live TV: ANTV
Live Streaming: Vidio
Link Streaming: vidio.com/categories/serie-a