[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Resmi Tetapkan Pulau Galang Riau untuk Dijadikan ‘Rumah Sementara’ Rakyat Gaza Palestina yang Jadi Korban Perang
Jumat, 28 November 2025 -
Merahputih.com - Presiden Prabowo Subianto dikabarkan akan meraung 2 ribu warga Gaza, Palestina di Indonesia.
Disebut-sebut, Prabowo akan menyiapkan pulau Galang, Kepulauan Riau untuk menampung warga Gaza yang menjadi korban perang di negaranya itu.
Informasi ini diunggah akun Facebook M Frans Manroe. Unggahan telah mendapat 355 tanda suka, 966 komentar, dan dibagikan ulang 9 kali.
NARASI:
“Presiden Prabowo resmi menampung 2000 warga Gaza di Pulau Galang, Riau.”
Baca juga:
[HOAKS atau FAKTA]: Indonesia Tenggelamkan 31 Kapal Asal China di Natuna, Masuk secara Ilegal
[HOAKS atau FAKTA]: Menteri Bahlil Rekrut Ahli Gizi India untuk Program MBG
FAKTA:
Dari penelusuran Cek Fakta tempo.co, unggahan tersebut dan membandingkannya dengan sumber tepercaya.
Dari pengecekan itu, diketahui bahwa Presiden Prabowo memang pernah mewacanakan pembangunan pusat layanan medis bagi warga Gaza di Pulau Galang.
Namun, rencana tersebut belum memperoleh persetujuan resmi dari pihak Palestina. Prabowo menginstruksikan jajarannya menyiapkan bantuan medis untuk sekitar 2.000 korban perang di Gaza.
Layanan medis tersebut direncanakan berada di Pulau Galang, Kepulauan Riau. Pulau Galang dipilih karena memiliki fasilitas kesehatan yang memadai.
Baca juga:
[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Persilahkan Aceh Melepaskan Diri dari NKRI
Sementara itu, Menteri Luar Negeri Sugiono menyampaikan bahwa rencana evakuasi dan pemberian perawatan medis tersebut sudah dipaparkan oleh Prabowo kepada negara-negara tetangga Palestina. Namun, belum ada persetujuan karena pembahasannya masih di tahap awal.
KESIMPULAN:
Rencana tersebut belum memperoleh persetujuan resmi dari pihak Palestina. Dengan demikian, unggahan berisi klaim 'Prabowo resmi menampung 2000 warga Gaza di Pulau Galang' merupakan konten yang menyesatkan. (Knu)