Hiroshi Aoyama Kembali Gantikan Dani Pedrosa
Jumat, 01 Mei 2015 -
MerahPutih MotoGP - Pembalap Repsol Honda, Dani Pedrosa dikabarkan akan membalap pasca-menjalani operasi pada bagian tangannya. Pedrosan segera melaju di lintasan Jerez yang akan digelar 3 Mei 2015 mendatang. Namun Pedrosa nampaknya belum bisa tampil karena harus menjalani pemulihan, dan dirinya akan kembali digantikan oleh Hiroshi Aoyama.
Sebagaimana diwartakan laman resmi MotoGP, Pedrosa gagal belum bisa tampil di hadapan pendukungnya sendiri, di Sirkuit Jerez, Spanyol. Di satu sisi Aoyama turut sedih, ketika tahu Honda mendapuknya kembali sebagai pengganti Pedrosa. Namun ia merasa terhormat melakukannya.
“Saya turut sedih untuk Dani karena ia tak bisa kembali berlomba akhir pekan ini di seri yang diadakan di negara asalnya. Honda meminta saya untuk menggantikannya lagi, dan saya pikir ini adalah sebuah kehormatan bagi saya,” ucap Aoyama.
Sebelumnya, Aoyama melaju dengan motor Honda di seri Amerika Serikat dan perlombaan Argentina, pengalaman tersebut diharapkan joki asal Jepang itu sebagai modal untuk melakoni seri Spanyol.
“Saya berkembang dengan tim selama seri yang berlangsung di Austin dan Argentina, mereka (Honda) banyak membantu saya. Jadi saya harap kami dapat melanjutkan ke tahapan berikutnya di Jerez!” harapnya.
“Lintasa di Jerez memang sempit untuk motor ini, namun saya tak sabar untukl berlomba di sana bersama Repsol Honda,” ujar Aoyama.
Baca Juga:
Rider Jepang Gantikan Dani Pedrosa
Gantikan Dani Pedrosa, Hiroshi Aoyama Berikan yang Terbaik
Gantikan Dani Pedrosa, Hiroshi Aoyama Dapat Pengalaman Baru