Brendan Rodgers: Pertandingan Ini Berimbang
Jumat, 20 Februari 2015 -
MerahPutih Sepakbola – Liverpool menang tipis atas Besiktas di Anfield, Jumat dini hari (20/1). Gol tunggal Mario Ballotelli di menit ke-85 menjadi gol penentu kala The Reds menakhlukan Besiktas 1-0.
Meski menang tipis, menajer Liverpool, Brendan Rodgers, menganggap pertandingan berakhir imbang. (Baca: Steven Gerrard Punya Mimpi Besar)
Seperti dilansir liverpoolfc.com, dalam konferensi pers, Rodgers mengatakan: "Hail yang memuaskan. Namun, pertandingan ini berimbang.,” kata Rodgers.
"Pertandingan ini seolah menunjukkan seberapa tinggi level pertahanan yang kita miliki hingga kita kembali mampu meraih clean sheet. Mignolet sendiri menunjukkan pernyelamatan yang hebat di babak pertama.”
"Selain itu, kita telah menciptakan banyak peluang. Kita mengalirkan bola lebih cepat di babak kedua. Ini hasil yang hebat dan sangat berarti untuk bekal di putaran 2 nanti."