Arsitek Timnas Indonesia John Herdman Berkomitmen Libatkan Sebanyak Mungkin Pelatih Lokal di Tim Kepelatihan

Rabu, 14 Januari 2026 - Frengky Aruan

MerahPutih.com - Arsitek anyar Timnas Indonesia, John Herdman berkomitmen untuk melibatkan sebanyak mungkin pelatih lokal di tim kepelatihannya.

John Herdman mengatakan bahwa dirinya masih dalam proses pemilihan pelatih lokal, yang akan diplot sebagai asisten. Proses akan berlangsung hingga tiga pekan ke depan.

"Kami akan melakukan beberapa penunjukan di sana. Saya belum bisa banyak bicara saat ini. Tetapi proses itu sedang berlangsung," kata John Herdman.

"Staf lokal, para analis, beberapa ahli ilmu olahraga, dan lain sebagainya, kami akan berkomitmen."

"Selama saya di Kanada bersama Dr. Myland, tujuan kami adalah meninggalkan warisan, untuk memastikan bahwa kami, sebisa mungkin, menggunakan sebanyak mungkin orang (pelatih) lokal untuk memberi mereka pengalaman. Karena itu penting," tutur Herdman.

Baca juga:

Strategi John Herdman Kelola Tekanan Besar Melatih Skuad Garuda

Sampai saat ini, John Herdman baru punya satu asisten pelatih yaitu Cesar Meylan. Meylan bertugas sebagai pelatih performa fisik Timnas Indonesia.

Menurut John Herdman, pelibatan pelatih lokal sebagai bagian upaya untuk transfer ilmu. Ia mengaku ingin meninggalkan warisan berharga di Timnas Indonesia.

"Itulah warisannya. Ketika Anda meninggalkan negara ini—semoga tidak terlalu cepat, mungkin saya bisa tinggal di sini selamanya, siapa tahu—tetapi Anda harus meninggalkan warisan berupa orang-orang. Dan itulah, orang-orang (pelatih) lokal itu penting," tuturnya. (*)

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan