Gaming

Sony akan Integrasikan Discord ke Konsol PlayStation

Dwi AstariniDwi Astarini - Selasa, 04 Mei 2021
Sony akan Integrasikan Discord ke Konsol PlayStation

Sony Playstation akan menggabungkan Discord dalam produknya. (foto unsplash Kerde Severin)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SONY PlayStation sekarang menjadi investor minoritas sekaligus bermitra dengan Discord, layanan komunikasi daring populer di kalangan gamers. Pihaknya menyebutkan bahwa akan 'mendekatkan pengalaman Discord dan PlayStation di konsol dan perangkat seluler'. Realisasi rencana itu akan datang pada awal tahun depan.

Seperti dilansir Engadget, informasi detail mengenai apa saja yang diperlukan dari kerja sama kedua perusahaan masih belum diuangkap. Pengumuman dari Sony hanya meyebutkan kedua perusahaan akan 'bekerja keras menghubungkan Discord dengan pengalaman sosial dan gim kamu di PlayStation Network. "Itu memungkinkan teman, grup, dan komunitas untuk berkumpul, bersenang-senang, dan berkomunikasi dengan lebih mudah saat bermain gim bersama," ucap CEO dan Presiden Sony Jim Ryan, Selasa (4/5).

BACA JUGA:

Hati-Hati, Riot Games Simpan Rekam Suara Kamu di VALORANT

Meski demikian, belum pasti apakah nantinya aplikasi Discord sudah terpasang dalam konsol PlayStation atau integrasi yang lebih terbatas seperti menghubungkan akun PSN dan Discord. Semua itu demi memudah pengguna mengobrol dengan teman di luar platform.

playstation
Tahun depan kamu bisa main Playstation bersama temanmu secara online sekaligus dapat berkomunikasi.(foto unsplash JESHOOTS.COM)


Kedua perusahaan itu sudah menjadi bagian dari kemitraan baru. Pihak Sony menginvestasikan sejumlah uang yang tidak disebutkan nominalnya ke perusahaan Discord. Upaya itu merupakan bagian dari putaran investasi Seri H sebagai investor minoritas.


Pada Desember 2020, pengguna aktif Discord tercatat lebih dari 140 juta. Disamping itu, perusahaan itu dilaporkan juga dalam tahap pembicaraan untuk diakuisisi Microsoft dengan kesepakatan US$10 miliar atau setara Rp144 triliun lebih pada awal tahun ini. Namun, pembicaraan mengenai kesepakatan tersebut nampaknya telah berakhir. Discord memutuskan untuk tetap sebagai perusahaan independen.

discord
Discord menjadi aplikasi obrolan suara sosial yang sangat populer terutama di kalangan para gamers. (foto unsplash Alexander Shatov)


Aplikasi Discord merupakan VoIP, teknologi yang memungkinkan untuk melakukan komunikasi jarak jauh dengan memanfaatkan jaringan internet, asal Amerika. Ini merupakan salah satu aplikasi perpesanan instan dan platform distribusi digital yang dirancang untuk menciptakan komunitas. Pada awalnya, Discord dikenal dari komunikasi hanya berupa suara. Namun kini, platform ini menyesuaikan kebutuhkan pengguna, yakni panggilan video, pesan teks, media dan file dalam obrolan pribadi atau dalam satu server.(rzk)

#Game #Gaming
Bagikan
Ditulis Oleh

Dwi Astarini

Love to read, enjoy writing, and so in to music.

Berita Terkait

Lifestyle
RedMagic 11 Pro Lolos TKDN Kemenperin, Kapan Diresmikan di Indonesia?
Hingga saat ini, belum ada informasi resmi mengenai tanggal peluncuran perdananya di Indonesia
Angga Yudha Pratama - Jumat, 14 November 2025
RedMagic 11 Pro Lolos TKDN Kemenperin, Kapan Diresmikan di Indonesia?
Indonesia
Politikus DPR Dukung Pembatasan Usia Game Online, Platform Wajib Patuhi Regulasi Nasional
Selain pembatasan usia, menurut dia, harus ada juga kontrol orang tua (parental controls) yang mudah dipakai, termasuk pengaturan waktu bermain untuk pengguna di bawah umur.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 11 November 2025
Politikus DPR Dukung Pembatasan Usia Game Online, Platform Wajib Patuhi Regulasi Nasional
Fun
Lagi-Lagi Ditunda, Grand Theft Auto 6 Baru bakal Rilis November 2026
Ini merupakan yang kedua kalinya.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
 Lagi-Lagi Ditunda, Grand Theft Auto 6 Baru bakal Rilis November 2026
Fun
Honkai: Star Rail Versi 3.7 Hadir 5 November, Tutup Bab Amphoreus dan Perkenalkan Cyrene
Menghadirkan berbagai mode dan event menarik.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Honkai: Star Rail Versi 3.7 Hadir 5 November, Tutup Bab Amphoreus dan Perkenalkan Cyrene
Fun
Kena Gelombang PHK Massal, Netflix Tutup Studio Gim Besar Keduanya
Boss Fight Entertainment dikenal lewat proyek Netflix Stories dan Squid Game: Unleashed, dua gim yang cukup populer di platform tersebut.
Dwi Astarini - Rabu, 29 Oktober 2025
Kena Gelombang PHK Massal, Netflix Tutup Studio Gim Besar Keduanya
Fun
Antusiasme Tinggi Hari Kedua Gelaran ChuniMaiDori Festival di Carstensz Mall
Pada hari kedua ini, fokus acara beralih ke kompetisi gim MaiMai, yang terbagi menjadi empat kategori utama: Dawn, Rise, Climax, dan Finale.
Dwi Astarini - Minggu, 26 Oktober 2025
Antusiasme Tinggi Hari Kedua Gelaran ChuniMaiDori Festival di Carstensz Mall
Fun
Seru Banget nih, CPCM Rayakan Ulang Tahun Kedua dengan Chunimaidori Festival
Bagi para penggemar gim arcade, terutama MaiMai dan Chunithm, festival ini bagaikan pesta besar yang sudah lama dinantikan.
Dwi Astarini - Sabtu, 25 Oktober 2025
Seru Banget nih, CPCM Rayakan Ulang Tahun Kedua dengan Chunimaidori Festival
Fun
Bukan Cuma Kamera, ini Bukti iPhone Makin Ganas Buat Gaming di 2025!
iPhone kini makin ganas dipakai untuk gaming. Sebab, Apple telah melengkapi iPhone dengan chipset yang lebih baik.
Soffi Amira - Rabu, 15 Oktober 2025
Bukan Cuma Kamera, ini Bukti iPhone Makin Ganas Buat Gaming di 2025!
Fun
Bakal Seru Banget nih, Zenless Zone Zero Versi 2.3 akan Hadir 15 Oktober Bawa Cerita Horor Penuh Teka-Teki
Lucia, Yidhari, dan Komano Manato akan bergabung dalam pertempuran sebagai Agen baru, ditemani berbagai gameplay baru, outfit keren untuk Vivian dan Manato, serta konten event-event menarik lainnya.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
Bakal Seru Banget nih, Zenless Zone Zero Versi 2.3 akan Hadir 15 Oktober Bawa Cerita Horor Penuh Teka-Teki
Lifestyle
Sistem Pendingin di Red Magic 11 Pro: Cara Kerja dan Keunggulan
Seri 11 Pro diperkirakan mampu menjalankan game berat
Angga Yudha Pratama - Selasa, 14 Oktober 2025
Sistem Pendingin di Red Magic 11 Pro: Cara Kerja dan Keunggulan
Bagikan