Rayakan Ulang Tahun Kurt Cobain, Nirvana Jual Foto Langka dalam Bentuk NFT

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Senin, 31 Januari 2022
Rayakan Ulang Tahun Kurt Cobain, Nirvana Jual Foto Langka dalam Bentuk NFT

Nirvana siap meluncurkan sejumlah foto langka dalam bentuk NFT. (Foto: Instagram/off1cial_nirvana)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

DALAM rangka memperingati ulang tahun ke-55 Kurt Cobain, Nirvana siap meluncurkan sejumlah foto langka dalam bentuk NFT. Foto-foto tersebut tidak pernah diperlihatkan ke publik sebelumnya, dan akan mulai dijual pada Februari 2022. Koleksi langka itu diyakini merupakan dokumentasi salah satu konser Nirvana yang berlangsung pada 6 Oktober 1991, enam hari sebelum album Nevermind dirilis.

Baca juga:

‘Drowned In The Sun’ Lagu Baru Nirvana yang Tercipta lewat Kecerdasan Buatan

Rayakan Ulang Tahun Kurt Cobain, Nirvana Jual Foto Langka dalam Bentuk NFT
Kurt Cobain meninggal pada 1994. (Foto: Instagram/off1cial_nirvana)

Nantinya akan ada 28 foto yang dirilis, foto-foto tersebut adalah hasil jepretan fotografer Faith West. Foto dalam bentuk NFT itu akan dijual mulai dari USD 99 hingga USD 250 Ribu atau sekitar Rp 1,4 Juta hingga Rp 3,5 miliar. Untuk foto satuan dengan warna monokrom atau berwarna sekalipun dijual seharga USD 99 atau sekitar Rp 1,4 juta.

Selain itu, ada juga karya seni NFT yang dibuat dari tiga gambar seharga USD 499 atau sekitar Rp 7,1 Juta. Setidaknya ada 100 salinan yang tersedia untuk koleksi ini serta empat NFT dengan format GIF yang terbuat dari 10 gambar.

Mengutip laman USSFeed (29/1), ada juga koleksi yang ditandatangani khusus oleh West yang dijual secara terpisah mulai dari 67 Ethereum atau sekitar Rp 3,5 miliar.

“Saya adalah seorang fotografer. Meski punya banyak sisi buruk, NFT tetap punya dampak positif dengan mengembalikan bukti hak milik kepada seniman,” ujar West.

Baca juga:

Memorabilia The Beatles Dilelang dalam Bentuk NFT

Nantinya, hasil penjualan ini akan disumbangkan ke organisasi nirlaba LGBTQ bernama The Trevor Project dan Grid Alternatives. Kedua donasi tersebut ditujukan untuk mengatasi perubahan iklim dan ketidaksetaraan pendapat.

Sayangnya, upaya ini memicu kontroversi. Banyak yang menilai bahwa para penggemar bisa dengan mudah menyimpan gambar digital tanpa harus mengeluarkan uang.

Rayakan Ulang Tahun Kurt Cobain, Nirvana Jual Foto Langka dalam Bentuk NFT
Nirvana beranggotakan, Kurt Cobain, Krist Novoselic, dan Dave Grohl. (Foto: Instagram/off1cial_nirvana)

Nirvana merupakan grup band legendaris asal Aberdeen, Washington, Amerika Serikat. Dibentuk pada 1987, Nirvana digawangi oleh Kurt Cobain, Krist Novoselic, dan Dave Grohl.

Nirvana mulai digemari, dan dikenal oleh dunia sejak dirilisnya album mereka yang berjudul Nevermind, album yang menjadikan band legendaris ini memiliki banyak sekali pengikut atau fans setia di seluruh dunia, termasuk di Indonesia. Pada 1994, Nirvana terpaksa bubar setelah Kurt Cobain meninggal bunuh diri di kediamannya. (Rey)

Baca juga:

Gugatan dari Nirvana Baby di Cover 'Nevermind' Resmi Ditolak

#Musik #NFT
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

Fun
Lagu 'Night Changes' dari One Direction Kembali Viral, ini Lirik Lengkapnya
Lirik lagu Night Changes dari One Direction menggambarkan perjalanan waktu dalam kehidupan. Berikut adalah liriknya.
Soffi Amira - 2 jam lalu
Lagu 'Night Changes' dari One Direction Kembali Viral, ini Lirik Lengkapnya
Fun
JBL Hadirkan BandBox, Speaker dan Ampli Berbasis AI untuk Musisi Modern
JBL meluncurkan BandBox, ampli pintar dan speaker portabel berbasis AI dengan teknologi pemisahan vokal-instrumen real-time.
Ananda Dimas Prasetya - 2 jam, 45 menit lalu
JBL Hadirkan BandBox, Speaker dan Ampli Berbasis AI untuk Musisi Modern
ShowBiz
Joji Curhat soal Masa Lalu Lewat ‘Past Won’t Leave My Bed’, ini Lirik Lengkapnya
Joji merilis single Past Won't Leave My Bed. Lagu ini menceritakan kisah seseorang yang terjebak dalam masa lalu.
Soffi Amira - Rabu, 12 November 2025
Joji Curhat soal Masa Lalu Lewat ‘Past Won’t Leave My Bed’, ini Lirik Lengkapnya
Lifestyle
Lewat 'Be Open Minded', JBL Rayakan Keterbukaan dan Inovasi dalam Musik
JBL Indonesia menggelar kampanye Be Open Minded. JBL ingin mengajak masyarakat untuk lebih terbuka dalam menikmati musik.
Soffi Amira - Rabu, 12 November 2025
Lewat 'Be Open Minded', JBL Rayakan Keterbukaan dan Inovasi dalam Musik
ShowBiz
Astrid Bawakan lagi Hit 'Tak Ingin Lagi', Intip Lirik Lengkapnya
Merupakan versi baru dari tembang populer era 1990-an yang sebelumnya dipopulerkan band Wong.
Dwi Astarini - Rabu, 12 November 2025
Astrid Bawakan lagi Hit 'Tak Ingin Lagi', Intip Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Lagu 'Siapa Tu Siapa?' Representasikan Gaya dan Karakter Musik Poris, Simak Lirik Lengkapnya
Poris adalah kolektif hip-hop asal Cipondoh, Tangerang. Hadirkan lagu Siapa Tu Siapa? sebagai representasi karakter musik mereka.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 12 November 2025
Lagu 'Siapa Tu Siapa?' Representasikan Gaya dan Karakter Musik Poris, Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
SHVRON Merangkai Kepingan Luka Jadi Nada Indah di Single 'SHATTERED'
Lewat lagu SHATTERED, SHVRON menegaskan dirinya sebagai musisi yang tidak takut menelanjangi luka.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 12 November 2025
SHVRON Merangkai Kepingan Luka Jadi Nada Indah di Single 'SHATTERED'
ShowBiz
Ebiet G. Ade dan Iwan Fals Hadirkan Kembali ‘Titip Rindu Buat Ayah’ hingga ‘Ibu’, Persembahan Haru dari Legenda Musik Indonesia
Ebiet G. Ade dan Iwan Fals kembali berduet lewat lagu 'Ibu' yang dirilis 3 November 2025. Setelah sukses dengan 'Titip Rindu Buat Ayah', dua legenda ini kembali menggugah hati lewat karya yang penuh makna dan cinta keluarga.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 12 November 2025
Ebiet G. Ade dan Iwan Fals Hadirkan Kembali ‘Titip Rindu Buat Ayah’ hingga ‘Ibu’, Persembahan Haru dari Legenda Musik Indonesia
ShowBiz
Menenun Cerita Lintas Budaya: Kolaborasi Artistik Raja Rani dan Linying
The Breeze: Swim Swim Capsule Collection
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 12 November 2025
Menenun Cerita Lintas Budaya: Kolaborasi Artistik Raja Rani dan Linying
ShowBiz
ELEMENT dan Karin.Kemayu Hadirkan 'Book of Soundtrack: Bukan Sekadar Cinta', Sinergi Musik dan Sastra tentang Cinta yang Melampaui Batas
Grup musik ELEMENT berkolaborasi dengan penulis Karin.Kemayu dalam proyek lintas media 'Book of Soundtrack: Bukan Sekadar Cinta', menggabungkan musik dan novel dengan pesan cinta yang melampaui batas.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 12 November 2025
ELEMENT dan Karin.Kemayu Hadirkan 'Book of Soundtrack: Bukan Sekadar Cinta', Sinergi Musik dan Sastra tentang Cinta yang Melampaui Batas
Bagikan