Musik

Rayakan Dua Dekade, HMGNC Lepas Single 'Stay'

Febrian AdiFebrian Adi - Minggu, 27 November 2022
Rayakan Dua Dekade, HMGNC Lepas Single 'Stay'

HMGNC rayakan dua dekade dengan karya terbaru. (Foto: Dok/demajors)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

NOVEMBER 2020 menjadi penanda dua dekade untuk trio pop elektronik asal Bandung, HMGNC. Mengawali kariernya sebagai Homogenic, melewati tiga generasi pendengar bersama empat album penuh, dan satu mini album, HMGNC terus melaju dalam merespon zaman menjelajahi pelabagai kemungkinan baru dalam bermusik.

Perayaan 20 tahun ini pun menghasilkan sebuah single berjudul Stay yang dirilis Jumat (25/11), melalui label rekaman demajors. Trek tersebut menampilkan kematangan komposisi dan pengelolahan bunyi yang mencermintak pengalaman panjang HMGNC.

Baca juga:
Lips!! Masuk dalam Kompilasi Album asal Label Jepang

Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh HMGNC (@hmgnc)

“Lagu ini tentang merasa cukup akan kehadiran seseorang yang mengisi hari dan hati. Cukup untuk mereka tetap di sini. Jadi, semua yang kubutuhkan adalah denganmu menetap,” ungkap Dina Dellyana dalam keterangan resmi yang diterima Merah Putih, Sabtu (26/11).

Sejak perilisan album HMGNC di 2017 silam, mereka terlihat hibernasi dari perilisan album penuh. Bahkan sebelumnya selama dua tahun, mereka hiatus sepenuhnya. Namun, itu tak meenghalangi Amandia Syachridar (vokal), Dina Dellyana (synth, programming), dan Grahadea Kusuf (synth, programming) dalam berkarya.

“Homogenic tetaplah HMGNC. Dalam dua puluh tahun eksistensinya, masih ada dan setia. Tahun ini, apa yang dinanti dan dimimpikan akan segera tiba,” lanjut Dina.

Masih dalam perayaan dua dekade HMGNC, bersama demajors dan kolektif QUN Films, mereka akan mencetak single tersebut bersama lagu baru lain berjudul Heart to Feel dalam bentuk piringan hitan berukuran 7 inci.

Baca juga:
Noah Ajak Dian Sastro di Video Musik 'Khayalan Tingkat Tinggi'

“Ke depan akan ada perilisan paket piringan hitam sebagai bagian utama perayaan. Isinya satu buah LP kompilasi Best Of dan satu buah single 7 inci,” jelas Grahadea.

Piringan kompilasi akan menampilkan sepuluh lagu hasil voting yang dilakukan beberapa waktu lalu via akun media sosial HMGNC. Perayaan 20 tahun ini rencananya juga akan digelar dalam bentuk konser.

“Kami telah bersama-sama selama belasan tahun. Musik yang sekarang dimainkan merupakan perjalanan panjang yang telah melewati banyak tahapan. Eksplorasi kami tidak pernah berhenti,” pungkas Dina.

Lagu Stay dari HMGNC sudah tersedia di seluruh platform musik digital, di antaranya Spotify, Apple Music, Joox, Resso, YouTube Music dan Deezer. (far)

Baca juga:
Romantic Echoes Rangkum Perjalanan Cinta dalam 'Paradisa'

#Musik #Musik Indonesia #Musisi Indonesia
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
Ninety Horsepower Rilis Single “Gusar”, Memaknai Takdir Nggak Akan Tertukar
Ninety Horsepower, melalui lagu ini ingin menyampaikan berhenti bukan selalu berarti gagal, melainkan langkah dewasa untuk berdamai dengan kenyataan.
Wisnu Cipto - Senin, 10 November 2025
Ninety Horsepower Rilis Single “Gusar”, Memaknai Takdir Nggak Akan Tertukar
Fun
Lagu 'Apa Salahnya' dari Rara Sudirman, Liriknya Ceritakan Kisah Rambut Keriting di Masa Kecil
Lagu “Apa Salahnya” dari Rara Sudirman menyuarakan pesan penerimaan diri, terinspirasi dari pengalaman masa kecilnya dengan rambut keriting.
Wisnu Cipto - Minggu, 09 November 2025
Lagu 'Apa Salahnya' dari Rara Sudirman, Liriknya Ceritakan Kisah Rambut Keriting di Masa Kecil
Indonesia
Theory of Nothing Lepas Single Perdana “Pahlawan”, Liriknya Ditulis Aktivis HAM Usman Hamid
“Pahlawan adalah karya yang mempertanyakan kembali makna kepahlawanan, perjuangan, dan penghianatan dalam narasi sejarah suatu bangsa,” kata Usman Hamid
Wisnu Cipto - Minggu, 09 November 2025
Theory of Nothing Lepas Single Perdana “Pahlawan”, Liriknya Ditulis Aktivis HAM Usman Hamid
ShowBiz
Maulana Ardiansyah Rilis 'Kekasih', Surat Maaf dari Kisah Cinta yang tak Bisa Bersama
Maulana justru membalut Kekasih dalam aransemen yang terasa hangat, enerjik, dan bernuansa upbeat.
Dwi Astarini - Minggu, 09 November 2025
Maulana Ardiansyah Rilis 'Kekasih', Surat Maaf dari Kisah Cinta yang tak Bisa Bersama
ShowBiz
Vintonic Ajak Pendengar Merawat Rasa lewat EP Perdana 'Radio Dalam Hati'
Proyek ini menjadi tonggak penting dalam perjalanan musik mereka, sekaligus rilisan pertama bersama RCD Records.
Dwi Astarini - Minggu, 09 November 2025
Vintonic Ajak Pendengar Merawat Rasa lewat EP Perdana 'Radio Dalam Hati'
ShowBiz
Ungu Hidupkan kembali 'Laguku' Bersama Prinsa Mandagie
Memunculkan keseimbangan antara nuansa nostalgia dan sentuhan baru yang lebih modern.
Dwi Astarini - Minggu, 09 November 2025
Ungu Hidupkan kembali 'Laguku' Bersama Prinsa Mandagie
ShowBiz
Cerita Penyesalan dari Adrian Khalif dan Dipha Barus dalam Lagu 'Kualat'
Mengisahkan perjalanan emosional seseorang yang diliputi penyesalan setelah menyia-nyiakan cinta tulus dari sang kekasih.
Dwi Astarini - Minggu, 09 November 2025
Cerita Penyesalan dari Adrian Khalif dan Dipha Barus dalam Lagu 'Kualat'
ShowBiz
'Teganya Kau' Kisah Manis Kolaborasi Lyodra dan Penggemar dari Medan
Lagu ini menjadi bukti bahwa inspirasi dan rezeki bisa datang dari hubungan tulus antara musisi dan penggemarnya.
Dwi Astarini - Minggu, 09 November 2025
'Teganya Kau' Kisah Manis Kolaborasi Lyodra dan Penggemar dari Medan
ShowBiz
Lirik Mendalam '10 Menit untuk Selamanya' dari Nyoman Paul
Menyampaikan pesan mendalam tentang betapa waktu yang singkat bisa membawa perubahan besar dan abadi dalam kehidupan seseorang.
Dwi Astarini - Sabtu, 08 November 2025
Lirik Mendalam '10 Menit untuk Selamanya' dari Nyoman Paul
ShowBiz
Lirik Lagu 'Tak Tunggu Balimu' Tentang Keteguhan Hati Seseorang dari Hasantoys
Lagu ini menyimpan makna mendalam tentang kesabaran dan keteguhan hati seseorang yang ditinggalkan kekasihnya.
Dwi Astarini - Sabtu, 08 November 2025
Lirik Lagu 'Tak Tunggu Balimu' Tentang Keteguhan Hati Seseorang dari Hasantoys
Bagikan