PKS: Kekosongan Wagub Membuat Anies Kewalahan Atasi Banjir Jakarta
Ketua Fraksi PKS DPRD DKI Jakarta M Arifin. (Foto: MP/Asropih)
MerahPutih.com - Ketua Fraksi PKS DPRD DKI Jakarta M Arifin menilai, Gubernur Anies Baswedan kewalahan dalam menangani banjir lantaran masih sendiri mengurusi ibu kota.
Untuk itu, sambung Arifin, pemilihan Wakil Gubernur DKI harus segera dipercepat agar Anies tak kelimpungan mengatasi banjir di Jakarta.
Baca Juga:
DPRD DKI Sepakat Bentuk Pansus Banjir, Zita: Jangan Dipolitisir
Sudah ada dua nama wagub yakni Ahmad Riza Patria dari Partai Gerindra dan Nurmansjah Lubis dari PKS.
"Gubernur terlihat agak kewalahan tangani banjir, makanya itulah urgensi perlunya wagub (wakil gubernur)," kata Arifin di kantornya gedung DPRD DKI, Jakarta Pusat, Senin (24/2).
Menurut Arifin, bila jabatan orang nomor dua di DKI sudah terisi diyakini bisa mendukung Anies dalam menyelesaikan banjir di ibu kota. Sebab ia menilai, meski memiliki satuan kerja perangkat daerah (SKPD), Anies tetap terkesan bekerja sendirian.
Baca Juga:
"Arahan gubernur tidak dilakukan untuk berkolaborasi," jelas Arifin.
Anggota Komisi E ini pun berharap dalam waktu dekat Gubernur Anies memiliki pendamping. Dengan adanya wagub, kata dia, Anies tentu saja dapat berbagi tugas.
"Biar bisa mensupport kinerja Pak Gubernur," tutup Arifin. (Asp)
Baca Juga:
PSI Sindir Anies Cepat Garap Formula E, tapi Ogah-ogahan Urus Banjir
Bagikan
Berita Terkait
Proyek Penurapan Multiyears Sungai di Jakarta Digas Lagi, Fokus Kali Grogol Hingga Mookervart
[HOAKS atau FAKTA]: Puan Maharani Gandeng Anies Baswedan di Pilpres 2029, Pede Bisa Raih 68 Persen Suara
Antisipasi Banjir Rob Lebih dari Setengah Meter, BPBD DKI Siapkan 257 Lokasi Pengungsian untuk Warga Jakarta Utara
Rekor Tercepat 6 Jam, Target Pramono Semua Banjir di Jakarta Harus Surut Kurang dari Sehari
Siaga 'Banjir Akbar'! Selain Curah Hujan Lokal, Limpasan Air dari Puncak Hingga Fenomena Bulan Purnama Jadi Ancaman Serius Jakarta
Tim Pelangi, Garda Terdepan Andalan Jakarta Hadapi Cuaca Ekstrem
Jakarta Siaga Banjir Akhir Tahun, Pramono Siapkan 5 Strategi
Jakarta Diguyur Hujan Deras, 4 RT dan 3 Ruas Jalan Kebanjiran
[HOAKS atau FAKTA]: Anies Sebut Sehebat Apapun Prabowo, Tetap Rusak Bila Sekelilingnya Orang-Orang Munafik yang Gila Jabatan
Jakarta Selatan Masih 'Terendam', Cek 33 RT yang Belum Kering dari Serangan Banjir 1,6 Meter