Pesta Rakyat Ramaikan Pendaftaran Anies - Cak Imin ke KPU
Pasangan calon peserta Pilpres 2024 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar di Kantor DPP PKS, Jakarta Selatan, Jakarta, Kamis (19/10/2023). (ANTARA/Hendri Sukma Indrawan)
MerahPutih.com - Sebanyak 20.000 relawan akan mengawal proses pendaftaran Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar ke KPU RI, Kamis (19/10).
Juru Bicara Anies Baswedan, Sudirman Said, mengatakan prosesi pendaftaran, ke Kantor KPU RI di Jakarta, Kamis (19/10), mengusung konsep festival atau pesta rakyat.
Baca Juga:
Doa Ibu Mengantarkan Anies - Cak Imin Daftar ke KPU
"Ada Reog Ponorogo, ada tanjidor, ada komunitas Tionghoa yang menyumbangkan barongsai, dan beberapa kesenian daerah," kata Sudirman Said.
Selain hiburan kesenian rakyat tersebut, Sudirman menyebut akan ada sejumlah relawan yang mengawal prosesi pendaftaran Anies-Muhaimin dengan mengenakan pakaian adat dari berbagai daerah.
Sejumlah persiapan lainnya, juga telah dilakukan baik dari relawan yang datang langsung ke Jakarta maupun di seluruh penjuru Tanah Air, dengan mendoakan kesuksesan serta kelancaran bagi Anies-Muhaimin.
Suasana pengawalan pendaftaran bakal capres-cawapres tersebut juga akan terasa sangat religius. Persiapan dilakukan dengan sangat serius sejak Rabu sore, di samping persiapan teknis administratif.
"Suasananya sangat religius karena kami menyadari mengurus kekuasaan adalah amanah besar, amanah yang sangat penting; karena yang kami kerjakan tidak saja mengetuk pintu-pintu masyarakat, tapi juga mengetuk langit dengan doa," katanya.
Relawan Seknas Pro Anies mengajak masyarakat Jakarta untuk meramaikan dan mengantar pendaftaran pasangan bakal calon presiden dan wakil presiden, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN) di Kantor KPU RI, Jakarta, Kamis (19/10).
"Pro Anies menghimbau dan mengajak masyarakat Jakarta ikut meramaikan pendaftaran pasangan calon Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar," kata Koordinator Seknas Pro Anies Marwan Azis.
Sekretaris Jenderal Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Hasanuddin Wahid di Rumah Koalisi Perubahan, Jakarta, Rabu.
Hasanuddin mengatakan, relawan Anies-Muhaimin akan mengawal pendaftaran bakal pasangan calon itu dengan damai dan tidak membuat keributan dengan pendukung kubu lain.
Untuk diketahui, selain Koalisi Perubahan, koalisi pengusung bakal pasangan capres-cawapres Ganjar Pranowo-Mahfud MD juga dijadwalkan mendaftar di Kantor KPU RI, Jakarta, Kamis (19/10).
"Tapi, kami mohon izin kalau jam 08.00 pagi, pasangan Anies dan Muhaimin dulu yang melakukan pendaftaran di KPU," katanya.
Rencanaya usai mendaftar, Anies dan Cak Imin akan lakukan orasi kebangsaan di KPU dan mendorong relawan pendukung ke Bundaran HI. (Knu)
Baca Juga:
Anies - Cak Imin Bawa Bingkai Bhinneka Tunggal Ika Saat Daftar ke KPU
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
[HOAKS atau FAKTA]: Puan Maharani Gandeng Anies Baswedan di Pilpres 2029, Pede Bisa Raih 68 Persen Suara
Pelarangan Produk Impor untuk MBG, Komisi VII : bakal Untungkan Produsen Lokal
Cak Imin Dorong BGN Prioritaskan Produk Lokal untuk Program Makan Bergizi Gratis
Cak Imin Imbau Penunggak Iuran BPJS Kesehatan Daftar Ulang Biar Bisa Diputihkan
Presiden Setujui Program Latihan Kerja Kepala Keluarga Ekstrem Miskin, 4 Bulan Langsung Jadi Satpam
23 Juta Tunggakan Peserta BPJS Kesehatan Dihapuskan, Ini Syarat Penerimanya
Cak Imin Tegaskan Pemerintah Bakal Hapus Tunggakan BPJS Kesehatan, Tapi yang Mampu Wajib Bayar
[HOAKS atau FAKTA]: Anies Sebut Sehebat Apapun Prabowo, Tetap Rusak Bila Sekelilingnya Orang-Orang Munafik yang Gila Jabatan
Bela Pesantren dari Serangan Video AI, Cak Imin Tegaskan Fitnah Digital tak akan Mempan
Hari Santri 2025: Cak Imin Ajak Santri Menerobos Belenggu Keterbatasan