Games

'MultiVersus' Jadi Game Terlaris di Steam Deck

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Senin, 08 Agustus 2022
'MultiVersus' Jadi Game Terlaris di Steam Deck

MultiVersus paling banyak dimainkan di Steam Deck. (Foto: Attack of the Fanboy)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

HADIR sebagai kompetitor konsol portable Nintendo dan Sony, Steam Deck dari Valve berikan kualitas permainan ala handheld dengan sistem operasi berbasis open-source yang dapat dimodifikasi sesuka hati.

MultiVersus, game garapan Warner Bros. yang mirip dengan Super Smash. Bros Ultimate dari Nintendo, ternyata menempati urutan pertama yang paling banyak dimainkan di konsol tersebut.

Mengutip laman Kotaku, Steam Deck ternyata paling banyak dimainkan oleh para gamer PC yang ingin membawa game favoritnya di luar rumah secara portabel. Main game seperti Elden Ring pun bisa dilibas, dengan spesifikasi mumpuni layaknya PlayStation 4 dengan layar berukuran tablet yang dapat digenggam.

Baca juga:

Melirik Aya Neo 2 Dan Aya Neo slide, Pesaing Tangguh Bagi Steam Deck

Valve telah memberikan laporan pada statistika Steam Deck dari penjualan hingga game terlaris yang dimainkan di konsol tersebut. MultiVersus, game gratis bergenre platformer brawl battle royale, menjadi game pertama yang diminati dan dimainkan paling lama di konsol Steam Deck.

Secara berurutan dari satu sampai sepuluh, MultiVersus berada di urutan pertama, disusul game-game lain seperti Vampire Survivors, Stray, Elden Ring, No Man's Sky, Hades, Stardew Valley, Grand Theft Auto V, Aperture Desk Job, dan terakhir adalah Monster Hunter Rise Sunbreak.

Baca juga:

Tak Ada lagi Suara Ikonik 'Oof' di Roblox

Mirip Super Smash Bros. namun lebih baik dengan harga gratis, MultiVersus makin diminati pemainnya karena dapat dimainkan cross-platform dan cross-progression antar konsol, serta portabilitas Steam Deck yang memiliki kualitas setara Nintendo Switch.

Apalagi kehadiran beberapa karakter terbaru seperti LeBron James, Rick, dan Morty sebagai kloter pertama pada Agustus 2022. MultiVersus diklaim oleh Warner Bros. akan merilis karakter terbaru setiap bulannya sebagai game online live-service.

Meski demikian, game lain yang paling banyak dimainkan di konsol seperti Stray, Grand Theft Auto V, dan Elden Ring juga bisa menjadi alternatif yang dapat dimainkan dengan kualitas tinggi di resolusi 720 piksel hingga 1080 piksel di Steam Deck.

Grafis yang memukau adalah poin penting dari konsol garapan Valve ini, mengingat VGA milik AMD yakni RDNA yang dibuat secara eksklusif untuk Steam Deck, mampu memberikan performa jauh lebih tinggi ketimbang Nintendo Switch yang memiliki VGA Nvidia Tegra X.

Rilis pada kloter pertama di wilayah barat, Steam Deck telah membuka kloter kedua pre-order di pasar Asia, termasuk Jepang, Korea Selatan, Taiwan, dan Hong Kong. Setiap pembelian Steam Deck akan menghadiahkanmu badge eksklusif untuk profil game Steam. (dnz)

Baca juga:

Pengembang Game 'Stray' Galang Dana untuk Bantu Kucing Jalanan

#Game #Konsol Game
Bagikan
Ditulis Oleh

Aldonov Danoza

The love we take is equal to the love we make

Berita Terkait

Lifestyle
RedMagic 11 Pro Lolos TKDN Kemenperin, Kapan Diresmikan di Indonesia?
Hingga saat ini, belum ada informasi resmi mengenai tanggal peluncuran perdananya di Indonesia
Angga Yudha Pratama - 1 jam, 24 menit lalu
RedMagic 11 Pro Lolos TKDN Kemenperin, Kapan Diresmikan di Indonesia?
Indonesia
Politikus DPR Dukung Pembatasan Usia Game Online, Platform Wajib Patuhi Regulasi Nasional
Selain pembatasan usia, menurut dia, harus ada juga kontrol orang tua (parental controls) yang mudah dipakai, termasuk pengaturan waktu bermain untuk pengguna di bawah umur.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 11 November 2025
Politikus DPR Dukung Pembatasan Usia Game Online, Platform Wajib Patuhi Regulasi Nasional
Fun
Lagi-Lagi Ditunda, Grand Theft Auto 6 Baru bakal Rilis November 2026
Ini merupakan yang kedua kalinya.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
 Lagi-Lagi Ditunda, Grand Theft Auto 6 Baru bakal Rilis November 2026
Fun
Honkai: Star Rail Versi 3.7 Hadir 5 November, Tutup Bab Amphoreus dan Perkenalkan Cyrene
Menghadirkan berbagai mode dan event menarik.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Honkai: Star Rail Versi 3.7 Hadir 5 November, Tutup Bab Amphoreus dan Perkenalkan Cyrene
Fun
Kena Gelombang PHK Massal, Netflix Tutup Studio Gim Besar Keduanya
Boss Fight Entertainment dikenal lewat proyek Netflix Stories dan Squid Game: Unleashed, dua gim yang cukup populer di platform tersebut.
Dwi Astarini - Rabu, 29 Oktober 2025
Kena Gelombang PHK Massal, Netflix Tutup Studio Gim Besar Keduanya
Fun
Antusiasme Tinggi Hari Kedua Gelaran ChuniMaiDori Festival di Carstensz Mall
Pada hari kedua ini, fokus acara beralih ke kompetisi gim MaiMai, yang terbagi menjadi empat kategori utama: Dawn, Rise, Climax, dan Finale.
Dwi Astarini - Minggu, 26 Oktober 2025
Antusiasme Tinggi Hari Kedua Gelaran ChuniMaiDori Festival di Carstensz Mall
Fun
Seru Banget nih, CPCM Rayakan Ulang Tahun Kedua dengan Chunimaidori Festival
Bagi para penggemar gim arcade, terutama MaiMai dan Chunithm, festival ini bagaikan pesta besar yang sudah lama dinantikan.
Dwi Astarini - Sabtu, 25 Oktober 2025
Seru Banget nih, CPCM Rayakan Ulang Tahun Kedua dengan Chunimaidori Festival
Fun
Bakal Seru Banget nih, Zenless Zone Zero Versi 2.3 akan Hadir 15 Oktober Bawa Cerita Horor Penuh Teka-Teki
Lucia, Yidhari, dan Komano Manato akan bergabung dalam pertempuran sebagai Agen baru, ditemani berbagai gameplay baru, outfit keren untuk Vivian dan Manato, serta konten event-event menarik lainnya.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
Bakal Seru Banget nih, Zenless Zone Zero Versi 2.3 akan Hadir 15 Oktober Bawa Cerita Horor Penuh Teka-Teki
Lifestyle
Sistem Pendingin di Red Magic 11 Pro: Cara Kerja dan Keunggulan
Seri 11 Pro diperkirakan mampu menjalankan game berat
Angga Yudha Pratama - Selasa, 14 Oktober 2025
Sistem Pendingin di Red Magic 11 Pro: Cara Kerja dan Keunggulan
Lifestyle
Red Magic 11 Pro: HP Gaming dengan Sistem Pendingin Cairan Berbekal Baterai Raksasa 8.000 mAh dan Kipas 24.000 RPM
Red Magic 11 Pro rilis 17 Oktober
Angga Yudha Pratama - Selasa, 14 Oktober 2025
Red Magic 11 Pro: HP Gaming dengan Sistem Pendingin Cairan Berbekal Baterai Raksasa 8.000 mAh dan Kipas 24.000 RPM
Bagikan