Kapolri Ungkap Pemudik Via Stasiun Pasar Senen Melonjak Hingga 20 Ribu Penumpang
Pemudik di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Senin (17/4). Foto: MP/Kanu
MerahPutih.com - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan peninjauan pelayanan arus mudik di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, Rabu (19/4) malam.
Dalam kunjungan tersebut, Kapolri turut didampingi beberapa pejabat pemerintah maupun polisi, yakni diantaranya Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, PJ Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, Kapolda Metro Jaya, dan Kepala Dinas Perhubungan Syafrin Liputo.
Baca Juga:
Sampai Hari Ini, Ada 41.900 Pemudik Gunakan Kereta dari Stasiun Pasar Senen dan Gambir
“Kita sengaja datang untuk melihat langsung bagaimana proses pelayanan mudik dari kereta api khususnya yang ada di Stasiun Pasar Senen,” ujar Sigit di Stasiun Pasar Senen, Rabu (19/4).
Sigit menyebutkan jumlah pemudik hari ini yang menggunakan kereta api di Stasiun Pasar Senen mengalami peningkatan yang mencapai 20 ribu penumpang.
“Secara umum terjadi peningkatan dari normal ke biasanya tadi dilaporkan kurang lebih ada 19.900 penumpang yang diangkut, hampir sama dengan yang kemarin juga jumlahnya hampir 20 ribu,” katanya.
Baca Juga:
24.000 Pemudik Berangkat dari Stasiun Pasar Senen pada H-5 Lebaran
Sigit mengimbau kepada Pemudik untuk tetap berhati-hati dan waspada. Sigit menyarankan untuk melaporkan ke pos pengamanan yang tersedia untuk menyampaikan keluhan.
“Silakan dilaporkan nanti akan dikoordinasikan terkait dengan apa yang menjadi keluhan terkait dengan masalah layanan atau masalah yang terkait dengan antisipasi semuanya akan dilayani oleh para petugas pos terpadu,” tandasnya. (Knu)
Baca Juga:
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
Kapolri Listyo Sigit Melayat dan Doakan PB XIII di Keraton Surakarta, Siap Bantu Pengamanan Prosesi Pemakaman
Kapolri Ungkap Ada Narkoba Baru Etomidate dan Ketamine, Pengguna tak Bisa Dipidana
Menkeu Ogah Sasar Pedagang Baju Bekas Impor Pasar Senen, Langsung Potong Jalur Masuk
Mudik Gratis Nataru 2025/2026 dari Kemenhub Bakal Ada Kirim Motor Tanpa Biaya, Catat Lokasi Tujuannya
KAI Daop 1 Kantongi 15 Juta Penumpang, Penumpang Tertinggi Berangkat Pasar Senen
Kapolri Ajak Ojol Jadi Cepu Polisi, Massanya Tersebar di Mana-Mana
[HOAKS atau FAKTA] : Karena Desakan Rakyat, Komjen Rudy Herianto Jadi Kapolri Gantikan Jenderal Listyo Sigit Prabowo
Ramai Video SBY Tak Salami Kapolri saat Peringatan HUT ke-80 TNI, Demokrat Tegaskan Hubungan Baik-Baik Saja
Dasco Pastikan Tim Reformasi Bentukan Kapolri Bukan Bentuk Pembangkangan
Tim Transformasi Kepolisian Diisukan Sebagai Bentuk Perlawanan terhadap Presiden, Ketahui Fakta Sebenarnya