ISEF 2020

Fashion Etis dan Sustainable Jadi Sorotan di ISEF 2020

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Minggu, 01 November 2020
 Fashion Etis dan Sustainable Jadi Sorotan di ISEF 2020

Fesyen Etis dan Sustainable Jadi Sorotan di ISEF 2020 (Foto: istimewa)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SEBAGAI langkah nyata dalam meningkatkan kepedulian terhadap fahsion etis dan sustainable yang tengah menjadi perhatian global. Perhelatan Modest Fashion Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) 2020, kembali mengusung konsep sustainable fashion seperti tahun sebelumnya.

Tema 'Sustainable Fashion, Sustainable Lifestye diangkat sebagai suatu gerakan dan pesan yang kuat dalam gelaran Modest Fashion ISEF 2020. Produk fesyen muslim yang etis dan berkelanjutan, mendukung Indonesia menjadi pusat industri halal global.

Baca Juga:

Busana Berteknologi Tinggi Diklaim Bisa Membunuh Virus

Untuk menggaungkan potensi fashion muslim Indonesia ke pasar Internasional, Bank Indonesia bersinergi dengan Indonesia Fashion Chamber (IFC) dan Indonesia Halal Lifestyle Center (IHLC) mempersembahkan Modest Fashion ISEF 2020 pada tanggal 28031 Oktober 2020, sebagai rangkaian kegiatan ISEF.

ISEF merupakan festival tahunan ekonomi dan keuangan syariah terbesar di Indonesia, sebagai upaya konsisten Bank Indonesia KNEKS, dan seluruh kementerian, instansi, lembaga, asosiasi terkait dalam pengembangan sektor ekonomi dan keuangan syariah nasional ke level global, guna mewujudkan Indonesia sebagai rujukan ekonomi dan keuangan syariah dunia.

ISEF yang digelar ketujuh kalinya pada tahun ini, pertama kalinya hadir dengan konsep virtual platform, dengan tema 'Mutual Empowerment in Accelerating Sharia Economic Growth through Promoting Halal Industries for Global Prosperity'.

Rancangan karya winarni widjaja di ISEF 2020 (Foto: istimewa)

Konsep sustainable fashion menjadi perhatian penting bagi 164 desainer dan brand fahsion muslim Indonesia, dalam membuat koleksi busana dengan total 720 look yang ditampilkan, dalam acara Virtual Fashion Show Modest Fashion ISEF 2020.

Konsep sustainable fashion bukan sebatas produk, tapi terkait dengan sustainable lifestyle, yakni gaya hidup berkelanjutan yang mengacu pada tiga prinsip dasar sustainable: sosial, ekonomi, dan lingkungan.

Fesyen etis dan berkelanjutan memperhatikan seluruh rantai pasokan dan siklus garmen. Meliputi sumber, proses produksi, hingga etika kerja, kesejahteraan tenaga kerja, dan pengelolaan limbah lingkungan.

Di Indonesia, fesyen etis sebenarnya sudah lama dipraktekkan oleh para perajin kain Nusantara dengan penggunaan pewarna alam. Kearifan lokal dapat dioptimalkan untuk mengembangkan fashion etis khas Indonesia yang potensial untuk menarik perhatian pasar global.

Baca Juga:

Anggunnya Busana Rancangan Fenita Arie di Fashion Rhapsody 2020

Virtual Fashion Show yang digelar pada hari kedua kembali menampilkan koleksi yang menerapkan konsep sustainable fashion dengan menggunakan konten atau sumber daya lokal seperti kain Nusantara, serta pewarnaan alam dan prinsip daur ulang.

"Fesyen etis dan berkelanjutan harus menjadi perhatian bersama untuk memastikan tidak adanya dampak bahaya terhadap lingkungan dan menghargai sumber daya manusia untuk kesejahteraan masyarakat jangka panjang, jadilah konsumen yang bijak dan produsen yang bertanggung jawab," ujar Diana Yumanita selaku Deputi Direktur Departemen Ekonomi dan Keuangan Syariah Bank Indonesia.

Rancangan karya Reagitazoro di ISEF 2020 (Foto: istimewa)

Adapun koleksi yang ditampilkan pada sesi pembuka rangkaian Virtual Fashion Show pada hari kedua, yaitu My Daily Hijab, ALULA by Aulia Hijri dan sunglasses by wd eyewear, Astri Lestari, Risa Maharani, Jenna & Kaia, Rosie Rahmadi, Get-A by Cut Putri Kausaria X Rorokenes by Syanaz Nadya, QNANZ by Lia Dahlia, Haitwo by Temmi Wahyuni, SHAJNA by Lania Rakhmawati, Iqleem, Eienno by Winarni Widjaja, La Linda Boutique Linda Purnama.

Sementara itu ada sesi kedua Virtual Fashion Show menghadirkan parade karya dari ADHY|ALIE Supported by KPW BI Provinsi Sulawesi Selatan, Deeje by Dewi Deeje, Roemah Djoempoetan Srihadi, Aninda Nazmi, House of Distraw by Dini Wiradisastra, RAEGITAZORO, Muthis collections by Midio Sri Dewi, Hannie Hananto, BOLDSESSION by erikaardianto dan accessories by arrajewelry, Pokant Takaq by Novi, dan SANTOON by Pricilla Margie.

Rancangan karya Midio Sri Dewi di ISEF 2020 (Foto: istimewa)


Lalu, pada penutup Virtual Fashion Show pada hari kedua ISEF 2020 menghadirkan karya dari Hanifa Ramadhanti for MAHESTRI X Pyo Jewelry - Luthfia Fataty, Lanny Amborowati X Geulis Leather by Petty Widyanti, LAWE by Adinindyah X TZEZA by Sami Nainggolan, Vonna Nunucolla by Rahmi Fonna, Defika Hanum | Shoes by UJ Yuna, house of reika by rikareika, L.tru, AZZAR by Sophistix X Daun Agel by Faiqotul Himmah, dan eugeneffectes.

Modest Fashion ISEF 2020 mengajak para partisipan, baik produsen maupun konsumen untuk semakin peduli dalam menjalani gaya hidup berkelanjutan dengan memperhatikan keberlangsungan kehidupan masyarakat, keselarasan lingkungan, dan kesejahteraan bersama.

Untuk mensosialisasikan tentang kepedulian terhadap fashion etis dan berkelanjutan ke kalangan produsen maupun konsumen, setiap sesi Virtual Fashion Show diawali dengan Fashion Talk Sustainable Fashion. (Ryn)

Baca Juga:

Ayu Dyah Andari Hadirkan Busana Mewah Ramah Lingkungan di Fashion Rhapsody

#Breaking #ISEF 2020 #Fashion Show
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special

Berita Terkait

Indonesia
Staf Ahli Gubernur Riau Dani M. Nursalam Serahkan Diri ke KPK Usai OTT
Staf Ahli Gubernur Riau Dani M. Nursalam menyerahkan diri ke KPK setelah operasi tangkap tangan terhadap Gubernur Abdul Wahid dan sembilan orang lainnya di Riau.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Staf Ahli Gubernur Riau Dani M. Nursalam Serahkan Diri ke KPK Usai OTT
Indonesia
OTT KPK, Gubernur Riau Abdul Wahid Turut Terjaring
Salah satu yang dicolok tim penindakan KPK ialah pejabat di Dinas PUPR Riau.
Dwi Astarini - Senin, 03 November 2025
OTT KPK, Gubernur Riau Abdul Wahid Turut Terjaring
Indonesia
Gelar OTT, KPK Cokok Pejabat PUPR Riau
Ditangkap atas dugaan terlibat transaksi suap.
Dwi Astarini - Senin, 03 November 2025
Gelar OTT, KPK Cokok Pejabat PUPR Riau
Indonesia
Raja Keraton Surakarta Pakubuwono XIII Wafat di Usia 77 Tahun
Kabar duka datang dari Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat. Pakubuwono XIII wafat pada usia 77 tahun di RS Indriati Solo Baru, Minggu (2/11) pagi.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Raja Keraton Surakarta Pakubuwono XIII Wafat di Usia 77 Tahun
Indonesia
Artis Onadio Leonardo Ditangkap Polda Metro Jaya Terkait Dugaan Penyalahgunaan Narkoba
Artis dan musisi Onadio Leonardo alias Onad ditangkap Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Barat atas dugaan penyalahgunaan narkoba. Polisi masih melakukan pemeriksaan intensif.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 31 Oktober 2025
Artis Onadio Leonardo Ditangkap Polda Metro Jaya Terkait Dugaan Penyalahgunaan Narkoba
Fashion
Ekspresi Duka Laut dalam Koleksi ‘Larung’ dari Sejauh Mata Memandang di Jakarta Fashion Week 2026
SMM mengajak kita semua untuk melarung kedukaan atas kerusakan laut sekaligus menumbuhkan harapan agar semakin banyak yang sadar dan berupaya memperbaikinya.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Ekspresi Duka Laut dalam Koleksi ‘Larung’ dari Sejauh Mata Memandang di Jakarta Fashion Week 2026
Indonesia
Nikita Mirzani Divonis 4 Tahun Bui di Kasus Pemerasan Bos Skincare, Bayar Denda Rp 1 M
Kasus ini mencuat setelah Nikita mengancam Reza Gladys untuk membayar Rp 4 miliar sebagai uang tutup mulut terkait produk skincare yang belum terdaftar di Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).
Wisnu Cipto - Selasa, 28 Oktober 2025
Nikita Mirzani Divonis 4 Tahun Bui di Kasus Pemerasan Bos Skincare, Bayar Denda Rp 1 M
Indonesia
Bengkel Kebakaran, TransJakarta Koridor 13 Mampang-Ciledug Cuma Sampai Halte JORR Petukangan
Gangguan layanan kembali terjadi di rute Bus Transjakarta Koridor 13 akibat adanya kebakaran bengkel di depan RS Murni Teguh, Ciledug, Tangerang.
Wisnu Cipto - Kamis, 16 Oktober 2025
Bengkel Kebakaran, TransJakarta Koridor 13 Mampang-Ciledug Cuma Sampai Halte JORR Petukangan
Olahraga
PSSI Resmi Akhiri Kontrak Patrick Kluivert Usai Gagal Bawa Indonesia ke Piala Dunia 2026
PSSI resmi pecat Patrick Kluivert dan jajaran tim kepelatihan di seluruh level Timnas Indonesia.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 16 Oktober 2025
PSSI Resmi Akhiri Kontrak Patrick Kluivert Usai Gagal Bawa Indonesia ke Piala Dunia 2026
Indonesia
Calon Praja IPDN Meninggal Setelah Pingsan Saat Ikut Apel Malam
IPDN membenarkan adanya calon praja angkatan XXXVI bernama Maulana Izzat Nurhadi asal Maluku Utara yang meninggal dunia.
Wisnu Cipto - Jumat, 10 Oktober 2025
Calon Praja IPDN Meninggal Setelah Pingsan Saat Ikut Apel Malam
Bagikan