Di Balik Gaya Busana Michelle Obama saat Pelantikan Biden-Harris

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Senin, 25 Januari 2021
Di Balik Gaya Busana Michelle Obama saat Pelantikan Biden-Harris

Penampilan Michelle Obama menuai pujian. (Foto: E! News)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

KEHADIRAN Barack Obama dan Michelle Obama di pelantikan Joe Biden-Kamala Harris menjadi sorotan tertentu bagi masyarakat. Tak terkecuali gaya busana yang dikenakan oleh Michelle adalah hasil campur tangan penatas rias, Meredith Koop. Koop pun merasa bersyukur karena bisa berdedikasi untuk Michelle Obama.

Melansir laman People, Koop membagikan unggahan di akun Instagram-nya untuk memberikan detail lebih lanjut di balik busana Michelle yang menuai pujian. Michelle sendiri tampil bergaya monokrom mengenakan turtleneck merah marun yang dipadukan dengan celana palazzo, serta sabuk emas besar dari desainer Sergio Hudson.

Istri Barack Obama itu melengkapi penampilannya dengan mantel panjang warna senada, sarung tangan kulit hitam, sepatu bot suede Stuart Weitzman, dan tentunya masker. Ia tampak begitu anggun dan istimewa ketika berjalan dan digandeng oleh Barack Obama.

Baca juga:

Puan Berharap Pelantikan Joe Biden Perkuat Penanganan COVID-19

“Ini bukan jumpsuit. Ini sangat berbeda dari @sergiohudson yang luar biasa. Saya telah bekerja dengan ratusan desainer baik di AS maupun internasional. Saya dapat mengatakan dengan yakin bahwa Sergio berada di puncak dalam rancangannya, konstruksi, dan pemahamannya tentang cara mendandani lekuk tubuh wanita,” tulis Koop di Instagram.

Koop juga menjelaskan bahwa ini adalah kerja sama ketiga kalinya dengan Sergio Hudson. Menurutnya, dirinya juga tidak perlu menjelaskan terlalu banyak mengenai busana yang akan dikenakan Michelle Obama tersebut.

“Ia mengerti. Semua sketsa yang dikirim sangat bagus dan sulit untuk dipilih,” lanjutnya.

Koop menambahkan, bahwa Hudson ingin fokus mendandani Michelle Obama dengan celana yang jauh lebih praktis saat dikenakan.

Baca juga:

Resmi Jadi Presiden AS, Joe Biden: Demokrasi Telah Menang

Di Balik Gaya Busana Michelle Obama saat Pelantikan Biden-Harris
Meredith Koop. (Foto: The New York Times)

“Itu adalah cerita yang sangat lucu, tapi bukan itu tujuannya. Saya menyukai tekstur yang berbeda pada mantel, celana, sweater, dan ikat pinggang dari tampilan monokromatik ini. Itu adalah keseimbangan yang sempurna,” tutur Koop.

Terlepas dari semua itu, Koop menegaskan bahwa aspek terpenting dari penampilan Michelle adalah dirinya sendiri.

“Namun yang paling ingin saya sampaikan adalah bahwa busana ini berbicara tentang sosok yang mengenakannya. Ini tentang dirinya, ia perempuan kuat, dan perlu bergerak maju,” tutup Koop. (and)

Baca juga:

Michelle Obama Mengaku Alami Depresi Ringan Selama Pandemi

#Fashion #Michelle Obama
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.

Berita Terkait

Fashion
JF3 Fashion Festival Bawa Industri Mode Indonesia ke Kancah Global, akan Tampil di Busan Fashion Week 2025
JF3 Fashion Festival mewujudkan visi Recrafted: A New Vision demi mengangkat kreativitas dan keahlian tangan Indonesia ke tingkat global melalui kolaborasi dan inovasi berkelanjutan.
Dwi Astarini - Selasa, 11 November 2025
JF3 Fashion Festival Bawa Industri Mode Indonesia ke Kancah Global, akan Tampil di Busan Fashion Week 2025
Fun
Dari Sneakers Langka hingga Vinyl Kolektibel, Cek 3 Zona Paling Hits di USS 2025
USS 2025 hadir dengan tiga area utama: Lifestyle Market, Reseller & Collector’s, serta Toys & Hobbies.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
Dari Sneakers Langka hingga Vinyl Kolektibel, Cek 3 Zona Paling Hits di USS 2025
Fun
USS 2025 Resmi Dibuka: Lebih Megah, Lebih 'Kalcer', dan Penuh Kolaborasi Epik
Urban Sneaker Society 2025 digelar di JICC Senayan dengan 300 brand, puluhan kolaborasi eksklusif, dan instalasi seni Glassbox Project.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
USS 2025 Resmi Dibuka: Lebih Megah, Lebih 'Kalcer', dan Penuh Kolaborasi Epik
Fashion
USS 2025 Kembali Digelar di JICC, Lebih dari 300 Brand Bakal Ikut Berpartisipasi!
USS 2025 akan kembali digelar pada 7-9 November 2025 di JICC, Jakarta Pusat. Ada lebih dari 300 brand yang bakal berpartisipasi dalam event ini.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
USS 2025 Kembali Digelar di JICC, Lebih dari 300 Brand Bakal Ikut Berpartisipasi!
Fashion
Ekspresi Duka Laut dalam Koleksi ‘Larung’ dari Sejauh Mata Memandang di Jakarta Fashion Week 2026
SMM mengajak kita semua untuk melarung kedukaan atas kerusakan laut sekaligus menumbuhkan harapan agar semakin banyak yang sadar dan berupaya memperbaikinya.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Ekspresi Duka Laut dalam Koleksi ‘Larung’ dari Sejauh Mata Memandang di Jakarta Fashion Week 2026
Fashion
Jakarta Fashion Week 2026: Merayakan Warisan Gaya dan Regenerasi Desainer Tanah Air
JFW 2026 menampilkan lebih dari 100 desainer dan label terkemuka tanah air.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 29 Oktober 2025
Jakarta Fashion Week 2026: Merayakan Warisan Gaya dan Regenerasi Desainer Tanah Air
ShowBiz
Dari Musik ke Mode: Silampukau Hadirkan Kolaborasi Artistik dengan Kasatmata
Berkolaborasi dengan Kasatmata, Silampukau hadirkan album Stambul Arkipelagia.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 29 Oktober 2025
Dari Musik ke Mode: Silampukau Hadirkan Kolaborasi Artistik dengan Kasatmata
Fashion
Kisah Nenek Moyang Maluku dalam Kain Batik Tulis Maluku Tengah di Trade Expo Indonesia
Kain indah memesona tersebut menjadi representasi batik tulis asal Maluku Tengah nan berkarakter dan memikat.
Dwi Astarini - Minggu, 26 Oktober 2025
Kisah Nenek Moyang Maluku dalam Kain Batik Tulis Maluku Tengah di Trade Expo Indonesia
Fashion
Semangat Segar di Tahun Baru, Converse Sambut Komunitas Converse All Star Class of ’26 dan Katalis Musim ini, Harra.
Converse All Star adalah platform komunitas global yang didedikasikan untuk mendukung dan memberdayakan para kreator muda yang sedang berkembang.
Dwi Astarini - Jumat, 24 Oktober 2025
 Semangat Segar di Tahun Baru, Converse Sambut Komunitas Converse All Star Class of ’26 dan Katalis Musim ini, Harra.
Fashion
Converse Sambut Musim Liburan Akhir Tahun dengan Koleksi Terbaru, Gaya Maksimal di Segala Perayaan
Converse mengundang setiap orang untuk mendefinisikan musim liburan mereka sendiri, didukung gaya alas kaki yang serbaguna.
Dwi Astarini - Kamis, 23 Oktober 2025
Converse Sambut Musim Liburan Akhir Tahun dengan Koleksi Terbaru, Gaya Maksimal di Segala Perayaan
Bagikan