COVID-19 Terkendali, KSP: Skema Menuju Endemi Semakin Dekat
Wisma Atlet. (Foto: Antara)
MerahPutih.com - Skema pasca pandemi semakin dekat. Terlebih, situasi COVID-19 terus terkendali selama delapan minggu terakhir. Demikian disampaikan Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden (KSP), Abraham Wirotomo.
“Sejak 24 Maret hingga 12 Mei atau selama delapan minggu, angka Reproduction Rate konsisten di angka 1. Ini artinya selama 8 minggu, pandemi COVID-19 sudah terkendali, dan skema pandemi berakhir semakin dekat," jata Abraham, di gedung Bina Graha Jakarta, Jum'at (13/5).
Baca Juga:
Kasus Harian dan Kematian Turun, Indonesia Optimistis Endemi Segera Terwujud
Meski demikian, ujar Abraham, pemerintah masih tetap menerapkan kebijakan PPKM, dan terus memonitor angka kasus hingga beberapa minggu ke depan, untuk memastikan apakah ada lonjakan kasus.
"Ini dilakukan karena kita baru saja merayakan lebaran dengan jumlah pemudik yang luar biasa besar. Indikator epidemiologi dan masukan para pakar selalu menjadi bagian dalam pengambilan kebijakan," tambahnya.
Abraham kembali mengingatkan masyarakat, untuk tidak tergesa-gesa mengendorkan protokol kesehatan, sembari menunggu hasil evaluasi penanganan COVID-19 pasca mudik lebaran.
Baca Juga:
"Prokes jangan sampai kendor. Jangan sampai masa kelam pandemi terulang. Kalau bisa kita sama-sama akhiri pandemi di tahun ini, dan fokus pada pemulihan ekonomi," pesannya.
Abraham juga menegaskan, meski pandemi nanti akan berakhir, bukan berarti COVID-19 hilang. Berakhirnya pandemi, tutur dia, menunjukkan laju penularan benar-benar sudah terkendali, sehingga pemerintah tidak perlu lagi memberlakukan kegiatan masyarakat dalam skala besar.
Dalam kesempatan itu, Abraham mengaku optimis, bahwa prospek penanganan COVID-19 ke depan semakin baik.
"Apalagi dari hasil monitoring lapangan KSP menunjukan, masyarakat semakin paham gejala COVID-19 dan harus berbuat apa jika bergejala," tutup Abraham. (Pon)
Baca Juga:
Kepala BIN Sebut Mudik Terkendali Jadi Barometer Pandemi Menuju Endemi
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Timnas Indonesia U-17 Raih Kemenangan 2-1 atas Honduras Setelah Disikat Zambia dan Brasil
KPK Tangkap Bupati Ponorogo
Ledakan Misterius Terjadi di SMAN 72 Kelapa Gading, 2 Orang Luka-luka
Ledakan Guncang Masjid SMA 72 Kelapa Gading, 8 Korban Dilarikan ke Rumah Sakit
Polisi Tetapkan 8 Tersangka Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Salah Satunya Berinisial RS
Staf Ahli Gubernur Riau Dani M. Nursalam Serahkan Diri ke KPK Usai OTT
OTT KPK, Gubernur Riau Abdul Wahid Turut Terjaring
Gelar OTT, KPK Cokok Pejabat PUPR Riau
Raja Keraton Surakarta Pakubuwono XIII Wafat di Usia 77 Tahun
Artis Onadio Leonardo Ditangkap Polda Metro Jaya Terkait Dugaan Penyalahgunaan Narkoba