Converse Hadirkan Koleksi Khusus HUT ke-25 Pokemon

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Senin, 24 Januari 2022
Converse Hadirkan Koleksi Khusus HUT ke-25 Pokemon

Poke Ball Chuck Taylor All Star. (Foto: Instagram/converse_id)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BUAT kamu para pencinta sneakers Converse dan game Pokemon, ini waktunya untuk mengoleksi sepatu dari Converse. Pasalnya dalam merayakan ulang tahun ke-25 Pokemon, Converse merilis koleksi lengkap yang terdiri dari footwear, apparel, dan aksesori yang terinspirasi dari Pokemon.

Koleksi lemarimu belum lengkap jika tidak ada sneakers kolaborasi Converse x Pokemon. Bertajuk Converse Chuck Taylor All Star, koleksi ini menampilkan Bulbassaur, Charmander, Squirtle, Jigglypuff, dan Pikachu.

"Melalui motif yang terdapat diseluruh bagian sepatu, dan patch yang berbentuk Poke Ball, Koleksi ini menyalurkan nostalgia tahun 90-an dan energi para penggemar Pikachu," tulis pihak Converse di laman Instagramnya.

Ada tiga koleksi, yang pertama adalah Converse x Pokemon First Partners Chuck Taylor All Star. Sebagai warisan lebih dari satu abad, Chuck Taylor All Star diadopsi sebagai simbol klasik gaya, ekspresi diri, dan aksesibilitas. Sekarang, sepatu ini dirancang agar sesuai dengan seluruh anggota keluarga. Mengutip laman ANTARA, Jumat (21/1), koleksi ini tersedia dari ukuran bayi hingga dewasa.

Baca juga:

Made With Love, Koleksi Bertema Valentine dari Converse

Converse Bikin Koleksi Khusus HUT Pokemon ke-25
Converse x Pokemon First Partners Chuck Taylor All Star. (Foto: converse)

Di bagian sepatu kanan, kumpulan icon Pokemon ini dengan gembira menyambut teman mereka Jigglypuff. Sedangkan pada sepatu bagian kiri, para Pokemon ini sedang dalam posisi bertarung saat menunggu musuh mereka, Meowth. Patch yang terdapat pada sepatu klasik Chuck ini memiliki lubang atasnya yang dibentuk seperti Bola Poke. Di bagian belakang sepatu dilengkapi dengan motir petir yang terinspirasi oleh Pikachu's Electric-type Moves.

Koleksi yang kedua ada Poke Ball Chuck Taylor All Star, sepatu basket orisinil yang diciptakan kembali dengan menambahkan karakter lengkap Pokemon. Dirancang untuk orang dewasa dan anak muda yang ingin tetap gaya. Chuck Taylor All Star menampilkan pola Pokemon menyeluruh yang dicetak di atas kanvas putih. Di bagian samping siluet, Poke Ball berkubah yang dapat diremas menambahkan kesan aksesori pada siluet sepatu ini.

Baca juga:

4 Sneakers Baru Kolaborasi COMME Des GARCONS PLAY x Converse

Converse Bikin Koleksi Khusus HUT Pokemon ke-25
Easy-On Chuck Taylor All Star Ox. (Foto: converse)

Koleksi yang terakhir adalah Easy-On Chuck Taylor All Star Ox (Infant - Toddler) yang menampilkan dua icon Pokemon paling terkenal, yakni Pikachu dan Jigglypuff. Pikachu muncul di atas kanvas kuning cerah dengan satu tali di atas tali elastis.

Kemiripan Pikachu juga dicetak pada topi kulit berwarna kuning, dengan telinga menonjol dari depan dan ekor petir di bagian tumit. Chuck Taylor kedua dirancang untuk para pencinta Pokemon yang lebih kecil, menampilkan dua tali yang sangat berguna untuk penyesuaian maksimum dalam pemakaian. (and)

Baca juga:

Converse Lanjutkan Kampanye Bersihkan Udara di Dua Wilayah Jakarta

#Pokemon #Fashion #Converse #Sepatu #Sneakers
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.

Berita Terkait

Fun
Dari Sneakers Langka hingga Vinyl Kolektibel, Cek 3 Zona Paling Hits di USS 2025
USS 2025 hadir dengan tiga area utama: Lifestyle Market, Reseller & Collector’s, serta Toys & Hobbies.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
Dari Sneakers Langka hingga Vinyl Kolektibel, Cek 3 Zona Paling Hits di USS 2025
Fun
USS 2025 Resmi Dibuka: Lebih Megah, Lebih 'Kalcer', dan Penuh Kolaborasi Epik
Urban Sneaker Society 2025 digelar di JICC Senayan dengan 300 brand, puluhan kolaborasi eksklusif, dan instalasi seni Glassbox Project.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
USS 2025 Resmi Dibuka: Lebih Megah, Lebih 'Kalcer', dan Penuh Kolaborasi Epik
Fashion
USS 2025 Kembali Digelar di JICC, Lebih dari 300 Brand Bakal Ikut Berpartisipasi!
USS 2025 akan kembali digelar pada 7-9 November 2025 di JICC, Jakarta Pusat. Ada lebih dari 300 brand yang bakal berpartisipasi dalam event ini.
Soffi Amira - Rabu, 05 November 2025
USS 2025 Kembali Digelar di JICC, Lebih dari 300 Brand Bakal Ikut Berpartisipasi!
Fashion
Ekspresi Duka Laut dalam Koleksi ‘Larung’ dari Sejauh Mata Memandang di Jakarta Fashion Week 2026
SMM mengajak kita semua untuk melarung kedukaan atas kerusakan laut sekaligus menumbuhkan harapan agar semakin banyak yang sadar dan berupaya memperbaikinya.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
Ekspresi Duka Laut dalam Koleksi ‘Larung’ dari Sejauh Mata Memandang di Jakarta Fashion Week 2026
Fashion
Jakarta Fashion Week 2026: Merayakan Warisan Gaya dan Regenerasi Desainer Tanah Air
JFW 2026 menampilkan lebih dari 100 desainer dan label terkemuka tanah air.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 29 Oktober 2025
Jakarta Fashion Week 2026: Merayakan Warisan Gaya dan Regenerasi Desainer Tanah Air
ShowBiz
Dari Musik ke Mode: Silampukau Hadirkan Kolaborasi Artistik dengan Kasatmata
Berkolaborasi dengan Kasatmata, Silampukau hadirkan album Stambul Arkipelagia.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 29 Oktober 2025
Dari Musik ke Mode: Silampukau Hadirkan Kolaborasi Artistik dengan Kasatmata
Fashion
Kisah Nenek Moyang Maluku dalam Kain Batik Tulis Maluku Tengah di Trade Expo Indonesia
Kain indah memesona tersebut menjadi representasi batik tulis asal Maluku Tengah nan berkarakter dan memikat.
Dwi Astarini - Minggu, 26 Oktober 2025
Kisah Nenek Moyang Maluku dalam Kain Batik Tulis Maluku Tengah di Trade Expo Indonesia
Fashion
Semangat Segar di Tahun Baru, Converse Sambut Komunitas Converse All Star Class of ’26 dan Katalis Musim ini, Harra.
Converse All Star adalah platform komunitas global yang didedikasikan untuk mendukung dan memberdayakan para kreator muda yang sedang berkembang.
Dwi Astarini - Jumat, 24 Oktober 2025
 Semangat Segar di Tahun Baru, Converse Sambut Komunitas Converse All Star Class of ’26 dan Katalis Musim ini, Harra.
Fashion
Converse Sambut Musim Liburan Akhir Tahun dengan Koleksi Terbaru, Gaya Maksimal di Segala Perayaan
Converse mengundang setiap orang untuk mendefinisikan musim liburan mereka sendiri, didukung gaya alas kaki yang serbaguna.
Dwi Astarini - Kamis, 23 Oktober 2025
Converse Sambut Musim Liburan Akhir Tahun dengan Koleksi Terbaru, Gaya Maksimal di Segala Perayaan
Fun
Pokemon Gen 10 Wind & Waves: Bocoran Region Asia Tenggara hingga Tema Survival
Bocoran Pokemon Gen 10 Wind & Waves ungkap region Asia Tenggara, tema infinity, dan gameplay survival unik. Pelajari semua fitur baru di sini.
ImanK - Selasa, 14 Oktober 2025
Pokemon Gen 10 Wind & Waves: Bocoran Region Asia Tenggara hingga Tema Survival
Bagikan