Bikin 'Meleleh', ini Ungkapan Jonatan Christie tentang Arti Kemenangan

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Jumat, 07 September 2018
Bikin 'Meleleh', ini Ungkapan Jonatan Christie tentang Arti Kemenangan

Jonatan Christie (Foto: instagram @jonatanchristieofficial)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PEBULU tangkis Indonesia Jonatan Christie tengah menjadi perbicangan publik. Hal itu berawal dari aksi gemilangnya pada perhelatan olahraga akbar Asian Games 2018 di Indonesia.

Salah satu hal yang membuat Jonatan Christie menjadi viral bukan hanya raihan medali emas di Asian Games 2018, melainkan juga selebrasi buka bajunya yang membuat kaum hawa tergila-gila kepadanya.

Jonatan Christie raih emas perdana di Asian Games 2018. (Foto: Instagram @jonatanchristieofficial)

Namun, pesona Jonatan Christie tak sampai disitu saja. Belum lama ini, pria yang akrab disapa Jojo tersebut kembali membuat warganet, khususnya perempuan, semakin kagum. Pria kelahiran 15 September 1997 itu membuat hati kaum hawa meleleh lewat unggahan di akun Instagram-nya.

Pada unggahan tersebut, terlihat sebuah foto Jonatan Christie yang tengah merayakan kemenangan dengan mengepalkan tangannya ke udara dan senyum semringah. Namun, bukan hal itu yang menjadi fokus warganet, melainkan kata-kata mutiara yang dilontarkan oleh Jojo di keterangan unggahan tersebut.

Jonatan Christie ungkap makna kemenangan. (Foto: Instagram @Jonatanchristie)

"Pemenang sesungguhnya ialah mereka yang tetap setia dalam kegelapan dan tetap rendah hati meski dalam sorotan. Keep calm and put God first," ujar Jojo dalam unggahan tersebut.

Atas unggahan itu, warganet pun memberi respons sangat luar biasa, khususnya dari akun-akun milik perempuan. Dari mulai yang mengaku gagal fokus hingga 'meleleh' lantaran karisma dan pribadi rendah hati dari Jonatan.

"Senyummu membuatku lupa bahwa aku tak mampu memiliki mu," komen @inayafhmi.

"Jangan sering sering buka baju, Jo. Gue enggak kuat lihat badan kamu. Bikin klepek-klepek," ujar akun @____juwita____0706.

"Meleleh bang :")," komentar akun @intaaannnz.

"Semangat Kak Jojo, tetap berusaha dan pantang menyerah ya. We proud of you kak. Tetap kibarkan bendera Merah Putih kita di kancah internasional ya, Kak. Fighting," ungkap akun @rizkykiki.aa.

"Ngegemesin banget sih. Mau enggak nanti malem dateng di mimpi?," ujar akun @peniagata_Jo.

"Enggak dapet oppa enggak apa-apa deh. Yang penting dapet Kak Jojo," komentar @lxyiastevanyca_29.

Hingga saat ini, foto Jojo yang disertai caption kata-kata mutiara tersebut pun menuai banyak respons positif. Unggahan tersebut telah disukai lebih dari 790 ribu orang dan dikomentari 18 ribu orang.(Ryn)

Baca juga yuk artikel menarik yang lainnya Saling Follow di Instagram, Jonatan Christie dan Shanju JKT48 Jadi Sorotan Warganet, Ada Apa?

#Jonatan Christie #Badminton #Bulutangkis Indonesia
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special

Berita Terkait

Olahraga
Jonatan Christie Juara Hylo Open 2025, Sudah 3 Turnamen Tahun Ini Dimenangkan
Pebulu tangkis ranking lima dunia itu lalu menutup gim kedua dengan skor yang sama, yaitu 21-14, untuk menjadi juara Hylo Open 2025.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 03 November 2025
Jonatan Christie Juara Hylo Open 2025, Sudah 3 Turnamen Tahun Ini Dimenangkan
Olahraga
Indonesia Amankan 3 Emas di Para Badminton International 2025, Siap Buru Gelar Juara Umum
Tim para bulu tangkis Indonesia sukses mengamankan tiga medali emas di ajang Polytron Indonesia Para Badminton International 2025. Leani Ratri Oktila jadi bintang dengan dua emas, Indonesia kini bersaing ketat dengan India untuk gelar juara umum.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Indonesia Amankan 3 Emas di Para Badminton International 2025, Siap Buru Gelar Juara Umum
Olahraga
Indonesia Para Badminton International 2025 Diikuti 124 Atlet dari 25 Negara
kejuaraan di Solo ini memiliki arti strategis untuk menjaga tradisi juara sekaligus mengamankan posisi dalam perburuan tiket Paralimpiade.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 29 Oktober 2025
Indonesia Para Badminton International 2025 Diikuti 124 Atlet dari 25 Negara
Olahraga
Jonatan Christie Naik Peringkat, Masuk Rangking 5 Besar Dunia
Perolehan poin yang signifikan ini tidak dapat dilepaskan dari performa Jojo yang baru saja naik ke podium tertinggi Denmark Open 2025.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 21 Oktober 2025
Jonatan Christie Naik Peringkat, Masuk Rangking 5 Besar Dunia
Olahraga
Jojo Juara Denmark Open 2025 Bungkam Peringkat 1 Dunia Asal China
Jojo menang dramatis dengan skor 2-1 (13-21, 21-15, 21-15)
Wisnu Cipto - Senin, 20 Oktober 2025
Jojo Juara Denmark Open 2025 Bungkam Peringkat 1 Dunia Asal China
Olahraga
Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri Gagal Juarai Korea Open 2025, Perlu Tambah Stamina
Fikri menimpali bahwa mereka perlu menambah stamina dalam permainan mengingat kurang konsisten menghadapi empat seri turnamen terakhir.
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 28 September 2025
Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri Gagal Juarai Korea Open 2025, Perlu Tambah Stamina
Olahraga
Setelah Bergelut Dengan Pemulihan, Jonatan Akhirnya Raih Gelar Juara di Korea Open 2025
Setelah kemenangan ini, pihaknya akan mengejar poin untuk menaikkan peringkat dulu.
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 28 September 2025
Setelah Bergelut Dengan Pemulihan, Jonatan Akhirnya Raih Gelar Juara di Korea Open 2025
Olahraga
Putri KW Amankan Tiket Semifinal Korea Open 2025, Bertemu Akane Yang Belum Pernah Ditaklukan
Putri KW bersua Akane sebanyak lima kali dalam pertemuan mereka sepanjang karir. Dari pertemuan tersebut, Putri KW belum pernah sekali pun menaklukkan Akane.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 26 September 2025
Putri KW Amankan Tiket Semifinal Korea Open 2025, Bertemu Akane Yang Belum Pernah Ditaklukan
Indonesia
Jadwal Perempat Final Korea Open 2025, Ada 5 Wakil Indonesia Bertarung
Jonathan akan menghadapi atlet Jepang Kenta Nishimoto di Suwon Gymnasium, Suwon, setelah mengalahkan Chia Hao Lee dari Taiwan dengan 22-20, 15-21, 21-15 dalam tempo 1 jam 10 menit.
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 26 September 2025
Jadwal Perempat Final Korea Open 2025, Ada 5 Wakil Indonesia Bertarung
Olahraga
Lolos ke 16 Besar Korea Open 2025, Jonatan Christie Terbantu Kondisi Lapangan
Jonatan Christie melaju ke 16 besar BWF World Tour Super 500 Korea Open 2025 setelah mengalahkan wakil Hong Kong Ng Ka Long Angus dengan skor 21-11, 21-17
Frengky Aruan - Rabu, 24 September 2025
Lolos ke 16 Besar Korea Open 2025, Jonatan Christie Terbantu Kondisi Lapangan
Bagikan