ZEROBASEONE Gaet Junji Ito untuk Sampul Digital ‘Doctor! Doctor!’, Vibes-nya Horor Banget Deh
ZEROBASEONE gandeng Junji Ito untuk sampul digital 'Doctor! Doctor!'.(foto: Instagram @zb1official)
MERAHPUTIH.COM - ZEROBASEONE memberikan konsep berbeda untuk sampul digital lagu terbaru mereka, Doctor! Doctor!. Berbeda dengan konsep foto yang bernuansa pink, untuk sampul digital ini, ZEROBASONE menggaet Junji Ito untuk penggarapannya. Hasilnya ialah sampul dengan vibes full horor.
Seperti dilansir Allkpop, ZEROBASEONE mengungkapkan kolaborasi spesial dengan seniman manga horor Jepang, Junji Ito, Jumat (17/1). Kolaborasi mengejutkan penggemar dengan sebuah sampul digital nan unik.
Sampul digital untuk lagu ini digambar langsung oleh Junji Ito, maestro manga horor Jepang yang terkenal dengan gaya menggambarnya yang khas. Dalam ilustrasi tersebut, terlihat seorang pria muda yang tampak menderita karena jatuh cinta. Sang pria digambarkan dengan penuh ketegangan nan memikat, sesuai dengan nuansa horor yang identik dengan karya Ito. Salah satu elemen yang menarik perhatian yakni tatapan misterius dari perempuan dokter yang ada di latar belakang. Karakter itu memberikan kesan menegangkan sekaligus penuh teka-teki.
Kolaborasi dengan Junji Ito ini tidak hanya menciptakan antisipasi besar di kalangan penggemar musik, tetapi juga menarik perhatian bagi mereka yang mengenal karya Ito dalam dunia manga horor. Dengan karya yang sering kali menyuguhkan ketegangan dan unsur misteri, Ito seakan memberi petunjuk mengenai suasana lagu yang akan datang.
Baca juga:
ZEROBASEONE bersiap untuk merilis single pembuka album mendatang mereka Doctor! Doctor! pada 20 Januari pukul 18.00 waktu Korea Selatan. Lagu Doctor! Doctor! dijanjikan sebagai karya yang catchy dan mudah didengar, cocok untuk penggemar yang menyukai lagu pop dengan sentuhan yang sedikit unik dan berbeda.
Single ini akan segera hadir pada minggu depan. Namun, lagu itu bukan satu-satunya yang dinanti. ZEROBASEONE juga telah mengumumkan comeback besar mereka dengan merilis mini album kelima pada 24 Februari mendatang.
Seiring dengan pendekatan baru yang segar dan penuh inovasi ini, ZEROBASEONE tampaknya siap menghadirkan sesuatu yang benar-benar berbeda dalam comeback mereka kali ini.(dwi)
Baca juga:
Bagikan
Berita Terkait
T.O.P Comeback, Rilis Video Teaser untuk Album Baru ‘Top Spot – Another Dimension’
Siap-Siap ARMY, BTS Resmi Umumkan Comeback 20 Maret
Park Seo-joon Rayakan Ulang Tahun V BTS, Kirim Pesan Penuh Kehangatan
V Rayakan Ulang Tahun ke-30 di Studio Latihan BTS, Kode Keras Comeback Grup
Bunnies Kritik HYBE karena Putus Kontrak Danielle
Danielle Keluar dari NewJeans, ADOR Sebut Nasib Minji akan Segera Diputuskan
Danielle Resmi Out dari NewJeans, ADOR Putus Kontrak Eksklusif dan Siapkan Tuntutan Denda
ALPHA DRIVE ONE Tampil Mengesankan di MAMA Awards 2025 lewat Single Pradebut 'FORMULA'
VVUP Main ke Indonesia, Mark & Lona Hadirkan House Party Penuh Energi
Ungkapkan Kekecewaan kepada HYBE, RM BTS: Aku Berharap Mereka Lebih Peduli kepada Kami