Winamp Balik lagi Nih
Winamp hadir dengan lebih modern. (foto: dok/Winamp)
MERAHPUTIH.COM – ANAK 90-an punya aplikasi pemutar musik andalan, namanya Winamp. Jauh sebeum digital streaming platform (DSP) dikenal, generasi 90-an bisa asyik mendengar lagu di aplikasi pemutar musik Winamp. Aplikasi dengan ikon gambar petir ini dikabarkan akan kembali dalam versi baru dengan desain modern serta fitur yang lebih lengkap.
Seperti dikabarkan PC World, Senin (13/5), Llama Group, sebelumnya dikenal sebagai Radionomy dan pemilik Winamp saat ini, mengungkapkan bahwa platform musik Winamp baru dijadwalkan akan diluncurkan pada 1 Juli 2024. Perusahaan menegaskan ini merupakan fase baru yang membawa solusi unik terhadap tantangan monetisasi yang dihadapi industri musik sekarang.
View this post on Instagram
Llama Group bakal menghadirkan 50.000 artis ke platform pada 2024. Tujuan jangka panjangnya ialah menggabungkan 1 juta pencipta musik ke platform selama lima tahun mendatang. Winamp yang akan hadir Juli ini akan berbeda dengan versi 2023. Kali ini, Winamp akan menggabungkan peranti lunak pemutar lagu, layanan streaming musik, dan penawaran eksklusif seperti NFT serta mechandise.
Baca juga:
Selain itu, Llama Group berjanji akan meluncurkan versi baru pemutar desktop Winamp klasik. Aplikasi ini sempat terhenti selama lima tahun hingga pengembangan secara resmi dilanjutkan pada 2018 dengan Winamp 5.8.
Versi terbaru dari aplikasi ini, Winamp 5.9.2, dirilis pada April 2023, yang menawarkan pengalaman mendengarkan dan manajemen musik yang tangguh, terutama bagi mereka yang tidak menyukai streaming. (Far)
Baca juga:
Bagikan
Berita Terkait
Lirik Lagu 'Close to You/Jauh' dari Reality Club, Punya Makna Mendalam soal Rasa Gelisah
Ameena Hadirkan Lagu Baru 'Cipak Cipuk', Gandeng BaLiTa dan Tampilkan Azura
Arvian Dwi Tuangkan Kisah Cinta Tak Terbalas lewat 'Hatimu Milik Dia', Simak Lirik Lagunya
Febinda Tito Rilis Album 'Terbentur, Terbentur, Terbentur', Kisah Bertahan dari Kegagalan
Lewat Album 'taste', PYC Hadirkan Perjalanan tentang Cinta dan Ketergantungan Emosi
Single Baru no na 'work' Padukan Energi Pop Global dan Ritme Indonesia
Lirik "Big Girls Don’t Cry” dari Fergie, Lagu Kritik Sosial Dibalut Kisah Patah Hati
Primitive Monkey Noose Hadirkan Single 'Panen Raya', Suarakan Identitas Agraris dan Maritim Indonesia
Vadesta Rilis 'Aku Tetep Bali', Kisah Keteguhan Hati untuk Bertahan demi Cinta
Kolaborasi Bareng Jacson Zeran, Ecko Show, dan Diva Aurel, Silet Open Up Hadirkan Single 'Taguling Guling'