Relasi

Waspada! Jika Merasakan Hal Ini, Kamu Terjebak Cinta Buta

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Kamis, 21 Juni 2018
Waspada! Jika Merasakan Hal Ini, Kamu Terjebak Cinta Buta

Cinta buta tidak pernah 'sehat' (Foto: Pexels/Vera Arsic)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

TIDAK ada yang sempurna kecuali dirinya di mata kamu. Kamu tidak masalah melakukan pengorbanan apapun untuknya. Perasaan yang kamu miliki juga hanya untuknya. Seakan dunia ini hanya dimiliki kamu berdua, yang lain tidak terasa hadir. Kalau kamu merasa seperti itu tandanya cinta kamu kepadanya ialah cinta buta.

Jatuh cinta boleh saja. Tapi kalau kamu sudah mencapai tahap cinta buta sebaiknya ditinggalkan. Pasalnya kamu bisa merasakan dampak buruk. Bukan cuma hubunganmu dengan orang sekitar rusak, jati dirimu bisa saja hilang. Waspadalah, jika merasakan beberapa hal ini, tandanya kamu benar-benar terjebak cinta buta.

1. Posesif yang keterlaluan

Kamu selalu merasa ia selingkuh dari kamu (Foto: Rene Asmussen)

Cemburu hal yang wajar dalam urusan percintaan. Tapi bukan berarti kamu harus bersikap posesif. Apalagi kalau sudah keterlaluan. Contohnya, jika ia berbicara dengan lawan jenis kamu langsung marah. Padahal percakapan tersebut hanya sebatas teman. Lebih parahnya lagi kalau kamu marah saat ia lama membalas pesan singkat kamu. Selain itu, marahnya kamu diiringi dengan tuduhan seperti "Kenapa tidak balas pesan aku, lagi selingkuh ya?,". Hal ini tentu akan membuatnya risih. Ya, kamu sudah tenggelam dalam cinta buta.

2. Terobsesi membuatnya senang terus

Membahagiakan orang lain ada batasnya (Foto: Pexels/bruce mars)

Tentu ada kalanya seseorang membahagiakan pasangannya. Hal ini memang dibutuhkan untuk semakin mempererat hubungan percintaan. Tapi obsesimu ini merugikan dirimu hingga orang lain. Orang terdekat kamu, hingga orangtua kamu sendiri kamu lupakan demi dirinya. Kamu tidak peduli juga dengan urusan finansial demi membuatnya bahagia. Sikap boros di mata kamu tetap terasa manis. Sadarlah, kalau seperti ini kamu sedang menjalani hubungan yang tidak 'sehat'. Yang paling parah, kamu telah membuang banyak waktu hanya untuk satu orang.

3. Kamu rela mengubah dirimu sesuai keinginannya

Mengubah gaya berpakaian kamu sesuai dengan maunya dia. (Foto: Pexels/J Carter)

Menjalin suatu hubungan tidak perlu memiliki kesamaan. Perbedaan adalah hal yang membuat cinta kamu teruji. Meskipun berbeda, kamu menerima kekurangannya dan menghargai kelebihannya. Tapi beda cerita kalau kamu sudah rela mengubah seluruh diri kamu hanya karena berdasarkan kriteria yang ia suka. Misalnya ia tidak suka gaya berpakaian kamu, dengan mudahnya kamu mengubah gaya berpakaian kamu. Coba deh kamu introspeksi diri kamu, apakah kamu nyaman membohongi diri kamu sendiri?

4. Rindu setiap saat

Rasa rindu tidak pernah terobati (Foto: Pexels/Pixabay)

Rasa rindu timbul kalau dalam waktu lama kamu tidak bertemu dengannya. Hal ini masih bisa diterima. Tapi, kalau kamu merindukannya setiap saat itu sudah tidak wajar. Baru bertemu langsung rindu. Satu jam tidak berbalas pesan kamu langsung kangen dan gelisah. Rasanya rasa rindu tidak akan pernah terobati walaupun kamu sering bertemu dengannya. Selalu merindukan pasangan kamu berakibat buruk bagi kamu. Produktivitas kamu pun akan menurun. Konsentrasi kamu selalu terbagi saat mengerjakan sesuatu.

5. Berbohong jadi hal wajar

Perkatannya selalu benar (Foto: Pexels/rawpixel.com)

Dia selalu menjadi tolok ukur kamu dalam melakukan hal yang benar. Disakiti berulang kali kamu tetap tidak marah. Padahal kamu merasakan kesakitan yang luar biasa. Kamu juga selalu percaya dengannya. Segala ucapannya adalah hal benar, walaupun kamu berbeda pendapat. Lebih parahnya lagi, kamu sering berbohong dengan orang sekitar demi bisa menghabiskan waktu berdua dengannya. Misalnya kamu membohongi teman kamu bahwa hari ini sedang sibuk kerja. Padahal, kamu tengah bertemu dengannya.

Sahabat Merah Putih, jangan biarkan dirimu terjebak dalam cinta buta. Jatuh cinta adalah hal wajar kalau kamu tetap bersikap wajar. Segera akhiri hubungan kamu jika merasakan tanda-tanda tersebut. (ikh)

Baca juga artikel menarik lainnya di sini Pria, Pahami Saat Wanita Memberikan Sinyal Cinta

#Percintaan #Cinta Buta
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.

Berita Terkait

Lifestyle
Ramalan Zodiak 1 November 2025: Asmara dan Keuangan Sedang Bergolak!
Cek ramalan zodiak 1 November 2025 lengkap untuk 12 zodiak. Fokus asmara & keuangan, temukan potensi masalah dan tips bijak agar hari Anda lebih seimbang.
ImanK - Jumat, 31 Oktober 2025
Ramalan Zodiak 1 November 2025: Asmara dan Keuangan Sedang Bergolak!
Lifestyle
Ramalan Zodiak 30 Oktober 2025: Uang Lancar, Cinta Panas Dingin!
Ramalan zodiak hari ini, 30 Oktober 2025: ketahui kondisi keuangan dan asmara 12 zodiak lengkap. Simak masalah dan solusinya agar harimu lebih terarah!
ImanK - Rabu, 29 Oktober 2025
Ramalan Zodiak 30 Oktober 2025: Uang Lancar, Cinta Panas Dingin!
Lifestyle
Ramalan Zodiak 29 Oktober 2025: Karier Buntu, Percintaan Kandas
Simak ramalan zodiak hari ini, 28 Oktober 2025. Ungkap keberuntungan cinta dan karier Anda, lengkap dengan saran harian setiap zodiak.
ImanK - Selasa, 28 Oktober 2025
Ramalan Zodiak 29 Oktober 2025: Karier Buntu, Percintaan Kandas
Lifestyle
Ramalan Zodiak, 24 Oktober 2025: Prediksi Asmara dan Keuangan, Apakah Aman?
Simak ramalan zodiak hari ini, 24 Oktober 2025, khusus fokus pada asmara dan keuangan. Dapatkan tips praktis agar hari Anda penuh keberuntungan dan cinta.
ImanK - Kamis, 23 Oktober 2025
Ramalan Zodiak, 24 Oktober 2025: Prediksi Asmara dan Keuangan, Apakah Aman?
Lifestyle
Ramalan Zodiak, 22 Oktober 2025: Keuangan Menipis, Asmara Kandas?
Ramalan harian 22 Oktober 2025 untuk 12 zodiak: fokus keuangan dan asmara. Temukan tips cerdas agar hari Anda lebih mantap dari segi cinta dan uang.
ImanK - Selasa, 21 Oktober 2025
Ramalan Zodiak, 22 Oktober 2025: Keuangan Menipis, Asmara Kandas?
Lifestyle
Ramalan Zodiak, 20 Oktober 2025: Karier Terangkat, Asmara Terguncang?
Cari tahu ramalan zodiak 20 Oktober 2025 tentang karier dan asmara. Lengkap dengan tips harian untuk semua zodiak. Baca selengkapnya di sini.
ImanK - Minggu, 19 Oktober 2025
Ramalan Zodiak, 20 Oktober 2025: Karier Terangkat, Asmara Terguncang?
Lifestyle
Ramalan Zodiak 19 Oktober 2025: Karier Melesat atau Asmara Kandas?
Ramalan harian zodiak 12 tanda untuk 19 Oktober?2025: panduan karier dan cinta, lengkap dengan tips mengatasi hambatan agar hari Anda lebih lancar dan bahagia.
ImanK - Sabtu, 18 Oktober 2025
Ramalan Zodiak 19 Oktober 2025: Karier Melesat atau Asmara Kandas?
Lifestyle
Ramalan Zodiak 18 Oktober 2025: Cinta dan Uang, Siapkah Kamu?
Simak ramalan zodiak hari ini, 18 Oktober 2025, lengkap dengan prediksi keuangan & asmara. Plus tips menghadapi masalah finansial dan percintaan.
ImanK - Jumat, 17 Oktober 2025
Ramalan Zodiak 18 Oktober 2025: Cinta dan Uang, Siapkah Kamu?
Lifestyle
Ramalan Zodiak, 17 Oktober 2025: Cinta dan Keuangan Jadi Fokus
Ramalan zodiak hari ini, 17 Oktober 2025, mengungkap kabar cinta dan keuangan untuk semua bintang. Cari tahu apakah hari ini penuh peluang atau justru harus waspada. Lengkap dengan saran praktis untuk setiap zodiak.
ImanK - Kamis, 16 Oktober 2025
Ramalan Zodiak, 17 Oktober 2025: Cinta dan Keuangan Jadi Fokus
Lifestyle
Ramalan Zodiak, 15 Oktober 2025: Asmara, Keuangan, dan Keberuntungan
Simak ramalan zodiak hari ini, 15 Oktober 2025. Prediksi lengkap asmara, keuangan, dan keberuntungan 12 zodiak. Zodiakmu hoki atau waspada?
ImanK - Selasa, 14 Oktober 2025
Ramalan Zodiak, 15 Oktober 2025: Asmara, Keuangan, dan Keberuntungan
Bagikan