Viktor Gyokeres Tolak Bermain untuk Sporting Lisbon, Masih Tunggu Pinangan Arsenal

Soffi AmiraSoffi Amira - Jumat, 11 Juli 2025
Viktor Gyokeres Tolak Bermain untuk Sporting Lisbon, Masih Tunggu Pinangan Arsenal

Viktor Gyokeres tolak bermain untuk Sporting Lisbon. Foto: Dok/UEFA

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Target Arsenal, Viktor Gyokeres, telah menyatakan, bahwa ia tidak akan kembali berlatih atau bermain untuk klubnya saat ini, Sporting CP, karena ia sedang diincar oleh klub-klub di seluruh Eropa.

Pemain 27 tahun itu diwajibkan bergabung dengan rekan-rekan setimnya Sabtu lalu untuk latihan pramusim. Namun, ia telah menegaskan niatnya untuk tidak kembali.

Gyokeres sendiri sudah mendapatkan cuti panjang dari latihan selama pembicaraan transfer, tetapi ia malah melewatkan jadwal kembalinya yang pertama pada Jumat lalu.

Penyerang Swedia ini telah banyak dikaitkan dengan The Gunners sejak awal bursa transfer.

Baca juga:

Arsenal Selangkah Lagi Dapatkan Noni Madueke, Fans Malah Geram

Sporting Lisbon diperkirakan menginginkan angka sekitar 69 juta poundsterling (Rp 1,5 triliun) termasuk bonus.

Namun, angka tersebut membuat Gyokeres frustrasi, yang merasa klub tersebut mengkhianati perjanjian dengannya.

Hal itu membuatnya hengkang seandainya klub menerima tawaran senilai 52 juta poundsterling (Rp 1,1 triliun) dengan bonus 8 juta poundsterling (Rp 175 miliar).

Arsenal telah mengajukan tawaran melebihi angka ini, tetapi Sporting belum mencapai kesepakatan.

Baca juga:

Napoli Ajukan Tawaran untuk Darwin Nunez, Siap Bayar Rp 1 Trillun ke Liverpool

Viktor Gyokeres ingin gabung Arsenal
Viktor Gyokeres ingin gabung Arsenal. Foto: Dok/UEFA

Arsenal sangat ingin mengisi kekosongan di lini serang mereka, yang diperparah oleh cedera Gabriel Jesus dan Kai Havertz.

Mikel Arteta terpaksa memainkan gelandang Mikel Merino di posisi nomor 9 di akhir musim lalu, termasuk saat Arsenal tersingkir secara mengecewakan di Liga Champions oleh PSG.

Pencetak gol terbanyak Arsenal di liga musim lalu adalah Havertz, yang hanya mencetak sembilan gol untuk klub London Utara.

Gyokeres adalah pencetak gol yang produktif. Ia sudah mencetak 68 gol dalam 66 penampilan di Liga Portugal sejak tiba di Lisbon menjelang musim 2023-24.

Baca juga:

Real Madrid Tolak Tawaran Manchester United untuk Aurelien Tchouameni

Penampilan gemilang ini membuatnya melejit ke puncak daftar incaran tim-tim elite. Ia juga disejajarkan dengan prospek striker lainnya, seperti Benjamin Sesko dan Alexander Isak.

Ia akan menjadi rekrutan keempat Arsenal di bursa transfer ini setelah kedatangan Martin Zubimendi dari Real Sociedad, Kepa Arrizabalaga dari Chelsea, dan Christian Norgaard dari Brentford.

Arsenal juga semakin dekat untuk mendapatkan pemain sayap Chelsea, Noni Madueke. (sof)

#Viktor Gyokeres #Bursa Transfer 2025 #Arsenal #Sepak Bola #Sporting Lisbon
Bagikan
Ditulis Oleh

Soffi Amira

Berita Terkait

Olahraga
PSSI tak Buru-buru Cari Pelatih Baru Timnas Indonesia, Fokus Masuk 100 Besar Ranking FIFA
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengatakan, pihaknya tak buru-buru mencari pelatih baru timnas Indonesia.
Soffi Amira - Jumat, 24 Oktober 2025
PSSI tak Buru-buru Cari Pelatih Baru Timnas Indonesia, Fokus Masuk 100 Besar Ranking FIFA
Olahraga
Link Live Streaming Madura United vs Persija, 24 Oktober 2025
Link live streaming Madura United vs Persija akan tersaji di sini. Madura United harus meraih kemenangan di hadapan pendukungnya nanti malam.
Soffi Amira - Jumat, 24 Oktober 2025
Link Live Streaming Madura United vs Persija, 24 Oktober 2025
Olahraga
Makin Nyetel, Fabrizio Romano Sebut Barcelona Bakal Permanenkan Marcus Rashford
Fabrizio Romano mengatakan, bahwa Barcelona akan mempermanenkan Marcus Rashford. Pemain Inggris itu makin nyetel di Catalunya.
Soffi Amira - Jumat, 24 Oktober 2025
Makin Nyetel, Fabrizio Romano Sebut Barcelona Bakal Permanenkan Marcus Rashford
Olahraga
Link Live Streaming PSBS Biak vs Persebaya, 24 Oktober 2025
Link live streaming PSBS Biak vs Persebaya akan tersaji di sini. Kedua tim sama-sama menelan kekalahan pada pekan lalu.
Soffi Amira - Jumat, 24 Oktober 2025
Link Live Streaming PSBS Biak vs Persebaya, 24 Oktober 2025
Olahraga
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025/26, PSG Ikut Jadi Favorit
Superkomputer memprediksi bahwa Arsenal akan menjuarai Liga Champions 2025/26. PSG juga difavoritkan kembali ke final.
Soffi Amira - Jumat, 24 Oktober 2025
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025/26, PSG Ikut Jadi Favorit
Olahraga
Barcelona Mulai Kesal dengan Gaya Hidup Lamine Yamal, Sudah Bicara dengan Agennya
Barcelona dikabarkan kesal dengan gaya hidup Lamine Yamal. Barca pun menemui agennya, Jorge Mendes, untuk membahas hal tersebut.
Soffi Amira - Jumat, 24 Oktober 2025
Barcelona Mulai Kesal dengan Gaya Hidup Lamine Yamal, Sudah Bicara dengan Agennya
Olahraga
Link Live Streaming Persib Bandung vs Selangor FC, 23 Oktober 2025
Link live streaming Persib vs Selangor akan tersaji di sini. Persib memiliki modal bagus saat menghadapi Selangor.
Soffi Amira - Kamis, 23 Oktober 2025
Link Live Streaming Persib Bandung vs Selangor FC, 23 Oktober 2025
Olahraga
Lini Tengah Masih Bermasalah, Manchester United Serius Mau Datangkan Angelo Stiller
Manchester United serius mau datangkan Angelo Stiller. Pemain Stuttgart itu dikabarkan ingin pindah ke klub lain.
Soffi Amira - Kamis, 23 Oktober 2025
Lini Tengah Masih Bermasalah, Manchester United Serius Mau Datangkan Angelo Stiller
Olahraga
Chelsea Bantai Ajax 5-1, Enzo Maresca Bersyukur Punya Estevao Willian
Chelsea berhasil menaklukkan Ajax dengan skor 5-1. Enzo Maresca mengatakan, bahwa ia bersyukur memiliki Estevao di timnya.
Soffi Amira - Kamis, 23 Oktober 2025
Chelsea Bantai Ajax 5-1, Enzo Maresca Bersyukur Punya Estevao Willian
Olahraga
Laga Villarreal vs Barcelona di Miami Batal, Ternyata Ada Peran Real Madrid di Balik Layar!
Ternyata ada peran Real Madrid di balik batalnya laga Villarreal vs Barcelona di Miami. La Liga resmi membatalkan pertandingan tersebut.
Soffi Amira - Kamis, 23 Oktober 2025
Laga Villarreal vs Barcelona di Miami Batal, Ternyata Ada Peran Real Madrid di Balik Layar!
Bagikan