Untuk Pertama Kalinya Valentino Rossi Rajai Latihan Bebas
Valentino Rossi berhasil rajai latihan bebas pertama di GP Belanda dengan Chassis baru. (Foto: MotoGP)
MerahPutih MotoGP - Untuk pertama kalinya pada musim 2015, pemimpin klasemen sementara, Valentino Rossi, merajai sesi latihan bebas pertama dengan meraih waktu tercepat di sirkuit Assen, Belanda. Diketahui Valentino Rossi sudah menggunakan chassis baru pada tunggangannya.
Dengan chassis baru itu, Valentino Rossi berhasil mengasapi dua pembalap Repsol Honda siang tadi (25/6), Marc Marquez di tempat ke dua dan Dani Pedrosa di tempat ke tiga.
Dalam 45 menit pertama jalannya sesi latihan bebas, Marc Marquez sempat melaju terlalu cepat dan akhirnya tersungkur. Terdengar ban belakangnya menggesek aspal, yang menandakan ban belakangnya sempat mengunci.
Meski sempat jatuh, nyatanya Marc Marquez mampu bangkit dan dapat meraih tempat kedua. Namun meski sudah kembali menggunakan chasis balap musim 2014, tunggangannya masih saja mengalami masalah stabilitas.
Hujan nampaknya akan menjadi ancaman pada balap akhir pekan nanti. Banyak pembalap yang berharap aspal tetap kering dengan suhu lintasan bertahan pada 17 derajat selsius, seperti dikutip dari Crach.
Baca juga:
Ambisi Rider Ducati di GP Assen
Valentino Rossi Siap Asapi Jorge Lorenzo di GP Assen
Prediksi Valentino Rossi Jelang GP Assen
Bagikan
Berita Terkait
Naik Kelas dari Moto3, Diogo Moreira Tinggalkan Motor Nomor 10 di Debut MotoGP 2026
Klasemen Akhir MotoGP 2025: Marc di Puncak Diikuti Alex Marquez, Marco Bezzecchi Melejit ke Posisi 3
Marco Bezzecchi Menangi MotoGP Portugal 2025, Akui Gaya Balap Alex Marquez Jadi Inspirasi
Jadwal dan Link Live Streaming MotoGP Portugal: Perebutan Peringkat 3 Klasemen Akhir Musim 2025
Menangi MotoGP Malaysia 2025, Alex Marquez Akui Lakukan Perubahan Strategi Hadapi Balapan di Sepang
Raul Fernandes Bersinar di Phillip Island, Raih Kemenangan Perdana di MotoGP Australia 2025
Jadwal Lengkap MotoGP Australia 2025: Juara Dunia Absen, Persaingan Sengit Jelang Akhir Musim
Operasi Bahu Kanan Selesai, Marc Marquez 'Hidupkan' Mode Pemulihan
Marc Marquez Sukses Operasi Bahu Kanan Usai, Bakal Absen di Malaysia dan Australia
Menang Perdana hingga Podium Ganda di MotoGP Mandalika 2025, Fermin Aldeguer: Pencapaian yang Luar Biasa!